Dalam HoK, terdapat lima jenis role yang memiliki cara main berbeda-beda. Salah satu role yang cukup punya peran penting di sini adalah Farm Lane. Sebagai seorang carry di dalam tim, tentunya kamu perlu ketahui beberapa tugas untuk menjadi seorang Farm Lane. Maka dari itu, dalam artikel ini, KINCIR bakal berikan lima tips Farm Lane Honor of Kings yang baik dan benar.
Lima tips ini tentu bisa membuat Hero kamu unggul dalam segi apa pun di dalam pertandingan. Penasaran apa saja yang harus kamu lakukan? Yuk, simak langsung artikel KINCIR berikut ini.
5 tips Farm Lane Honor of Kings, jaminan menang!
Pilih Hero yang kamu kuasai
Tips Farm Lane Honor of Kings yang pertama adalah pilih dan gunakan Hero yang sangat kamu kuasai. Sebelum main, kamu harus ketahui, bahwa lane ini merupakan role yang sangat penting ketika pertandingan sudah memasuki waktu late game. Jadi, jangan sampai kamu salah pilih saat momen draft pick.
Pasalnya, seluruh damage tinggi bakal lahir dari Hero ini. Maka dari itu, kamu harus pilih karakter yang sangat kamu kuasai dan andalkan.
Selain itu, usahakan untuk bisa menguasai beberapa Hero Farm Lane lain agar bisa menyesuaikan situasi dan kondisi. Tujuan ini dilakukan agar kamu tidak mudah ter-counter dengan Hero lawan yang punya kemampuan tinggi.
Jangan gegabah dan terus fokus farming
Jika udah masuk ke dalam pertandingan, perlu diketahui kalau roamer biasanya akan selalu menemani sang carry. Oleh karena itu bermainlah lebih sabar dan jaga jarak agar kamu tidak terkena serangan dari roamer maupun carry lawan.
Ketika creep sudah dihabisi, maka giliran kamu untuk fokus farming dan membunuh minion yang ada. Jika kamu terkena hit, bisa gunakan efek heal yang ada di belakang turret agar bisa kembali melakukan farming.
Jika kembali tertekan hingga sekarat, sebaiknya pulang dan lakukanlah regen HP. Sebab, jika kamu paksa dan akhirnya mati, maka pihak lawan sangat diuntungkan. Jadi, main sabar dan jangan gegabah adalah kunci pertama ketika kamu mengisi posisi Farm Lane.
Farmlane kudu farming! Setidaknya sampai mid game
Satu hal yang harus kamu perhatikan sebagai pemain Farm Lane adalah pendapatan gold. Sebab, peran role ini sangatlah berperan penting, mengingat posisi ini merupakan carry jika sudah mid sampai late game. Jadi usahakan gold kamu di atas dari tim lawan.
Untuk mewujudkan hal itu, lakukanlah farming sesering mungkin, seperti mengambil minion lane, monster di jungle lawan, sampai creep di hutan kamu sendiri. Terakhir yang harus kamu perhatikan adalah last hit.
Sebab, last hit akan mendapatkan gold yang lebih banyak, ketimbang tidak mendapatkan sama sekali. Perbandingan itu tentu bakal mempengaruhi pendapatan gold kamu ke depannya. Jadi jangan lupa untuk usahakan toreh last hit di lane kamu.
Dapatkan objektif sebanyak mungkin
Ketika bermain sebagai carry, kamu tentu harus mengingat terus objektif utama Farm Lane. Farming merupakan salah satu objektif yang begitu penting saat memainkan role ini. Jadi, kamu perlu memaksimalkan seluruh creep yang ada di sekitarmu.
Bahkan, kamu harus usahakan untuk membunuh burung yang ada di pojok map untuk mendapatkan tambahan gold dan exp. Jika tim kamu ingin bunuh Tyrant, maka bisa bantu back up agar timmu bisa jalankan teamfight atau push turret. Sebab, langkah itu jelas sangat menguntungkan untuk kamu dan tim sekali pun.
Ketika waktu sudah memasuki mid hingga late game, kamu bisa untuk ambil buff merah kalau jungler-mu tidak membutuhkannya lagi. Beberapa objektif di atas bisa kamu terapkan jika kamu bakal benar ingin bermain Farm Lane.
Hindarkan war kalau tidak ada back up tim
Tips Farm Lane Honor of Kings yang terakhir adalah jangan lakukan perang jika tidak ada back up dari rekan tim kamu. Ya, hal seperti ini biasanya masih sering terjadi di publik ranked HoK. Merasa kuat dan tangguh membuatnya cukup percaya diri untuk bisa melibas lawan-lawannya.
Jika melihat damage di mid hingga late game, memang bisa saja. Namun, itu mustahil, mengingat HP dari Hero marksman tidak ada yang tebal dan kuat seperti fighter atau tank. Jadi, tunggu tim kamu terlebih dahulu untuk memulai teamfight, baru kamu masuk ke dalam peperangan tersebut.
Jadi, kamu harus standby juga rekanmu bakal mengadakan teamfight besar. Jika teamfight terwujud, kamu harus menjaga posisi ketika sedang berperang. Soalnya, HP tipis dan damage tebal jadi alasan pihak lawan ingin sekali membunuhmu. Jadi, usahakan untuk selalu berada di belakang tim.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!