Deretan pemain Timnas Mobile Legends telah resmi diumumkan pada beberapa hari lalu. Terdapat tujuh pemain yang diambil dari pelatihan seleknas kemarin. Tidak hanya pemain saja, jajaran pelatih pun juga sudah diumumkan berbarengan dengan pengumuman pemain.
Hal yang menarik dari pengumuman ini yaitu adanya tiga sosok roamer yang terpilih untuk mengisi slot timnas Mobile Legends. Ketiga pemain ini tentu jadi perbincangan bagi beberapa pengamat serta penggemar dari game ini sendiri.
Bahkan, Jonathan Liandi selaku mantan pro player pun menanggapi hal tersebut. Menurutnya dengan hadirnya tiga roamer itu, sang coach Zeys mampu melakukan gameplay dan strategi yang beragam.
“Menurut saya mereka membawa tiga roamer itu karena ketiganya memiliki power masing-masing, punya playstyle masing-masing, yang mungkin dengan membawa tiga roamer ini bisa buat strategi Zeys ini berjalan dengan baik,” ucap Jonathal Liandi melalui konten Empaction.
“Ya roamer itu gimana pun juga tuh kalau diperhatikan seperti playmaker. Sebab peran ini bisa membawa arah early game-nya, set up hingga inisiasi teamfight. Kalau nonton match ONIC kemarin, Kiboy jadi salah satu contoh roamer dengan Hero Khufra-nya yang luar biasa. Sebab kalau roamer-nya gagal ya timnya juga gabisa nge-damage. Makanya roamer tuh menurut saya role super sulit,” tambah Koh Jo.
Vynn, Kiboy dan Dreams jadi tiga pemain roamer yang terpilih untuk ajang SEA Games 2023 mendatang. Kehadirannya tentu jadi harapan besar untuk Indonesia bisa mendapatkan medali emas dalam perhelatan itu.
Jangan lupa untuk terus kunjungi website KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports ya!