League of Legends: Wild Rift merupakan salah satu game esports yang memiliki dua medali emas yang akan diperebutkan pada ajang SEA Games 2021. Game besutan Riot Games tersebut memiliki kompetisi untuk tim putra dan tim putri.
Seperti yang sudah KINCIR beritakan sebelumnya, tim Vietnam berhasil merajai cabang ini untuk kategori tim putra. Namun sayangnya untuk kategori tim putri, tim tuan rumah gagal mengulang kesuksesan tim putra.
Tim tuan rumah hanya mampu meraih medali perunggu, untuk kategori tim putri. Lantas negara mana yang berhasil merebut medali emas untuk kategori tim putri?
Tim putri Filipina boleh berbangga, lantaran mereka berhasil menjuarai kejuaraan Wild Rift untuk kategori tim putri. Kemenangan tersebut membuat mereka berhak untuk mendapatkan medali emas dari ajang dua tahunan ini.
Dominasi Filipina sudah mulai terlihat dalam babak grup, dimana mereka berhasil memuncaki klasemen dengan menyapu bersih semua pertandingan yang mereka mainkan.
Kemudian di babak semifinal, mereka berhasil menaklukkan Thailand dengan skor 3-1. Hingga akhirnya RayRay dan kawan-kawan berhasil membantai Singapura dengan skor telak 3-0 pada babak final.
Satu hal yang juga menarik dari tim ini adalah, semua pemain yang memperkuat Filipina berasal dari tim yang sama. RayRay, Hell Girl, Aeae, Yugen, dan Jeeya adalah pro player yang memperkuat tim Grind Sky Eris.
Bermain dalam satu tim yang sama, membuat kerja sama mereka sudah terlatih sehingga mereka mampu menyumbangkan medali emas pertama bagi Filipina dari cabang esports.
***
Jangan lupa untuk terus kunjungi KINCIR untuk mendapatkan info terbaru seputar jalannya kompetisi esports di SEA Games 2021!