Samsung Galaxy Gaming Academy Masuki Babak Playoffs, Siapakah yang Akan Jadi Galaxy Team?

Ajang Samsung Galaxy Gaming Academy kini telah memasuki babak playoffs. Dari ribuan peserta yang berhasil mendaftar, kini tinggal menyisakan delapan tim terkuat yang telah melewati babak kualifikasi kemarin.

Dari delapan tim tersebut, ada beberapa tim unggulan yang diprediksi bakal mendominasi. Contohnya Pats Esports atau Bengkulu Pride. Selama babak kualifikasi, kedua tim ini tampil gemilang dan terbilang menang mulut atas lawan-lawannya. Di sisi lain, Black Bulls juga tak bisa diremehkan. Mereka cukup kuat dari segi teamfight dan terlihat punya kapasitas mumpuni sebagai sebuah tim.

Selain tiga tim tadi, masih ada lima tim lainnya yaitu GRD, Ruhan Esports, Sistra, dan Junihoy. Mereka akan menjalani babak playoffs mulai esok hari tepatnya 22 Juli 2023 hingga babak grand final yang dilangsungkan pada 5 Agustus 2023.

Selain memperebutkan gelar juara, sang pemenang Samsung Galaxy Gaming Academy 2023 akan mendapatkan kesempatan untuk dilatih secara langsung oleh Galaxy Coach. Nantinya mereka akan menjalani fase karantina dan diberikan materi penting ala tim profesional agar siap menghadapi skena kompetitif yang lebih besar lagi sebagai Galaxy Team.

Selain mendapatkan coaching clinic, program Samsung Galaxy Gaming Academy 2023 juga memberikan mereka kesempatan untuk mencoba kehebatan smartphone dari Samsung yang akan dipakai selama bertanding. Kedua device tersebut adalah Samsung Galaxy A34 5G & Galaxy A54 5G.

Samsung Galaxy Gaming Academy official smartphone.
Samsung Galaxy Gaming Academy official smartphone. Via Istimewa.

Mengapa pakai Samsung Galaxy A34 5G & Galaxy A54 5G? Sebab, Smartphone awesome teranyar seri Galaxy A ini memiliki chipset yang mumpuni untuk seluruh gamer di Indonesia. Samsung Galaxy A54 5G dilengkapi dengan processor Exynos 1380, sementara untuk Samsung Galaxy A34 5G sudah memakai teknologi processor Dimensity 1080 membuat kualitas permainan semakin awesome.

Selain itu, smartphone Samsung Galaxy A34 5G dilengkapi dengan layar FHD+ Super AMOLED berukuran 6,4 inci, sedangkan Samsung Galaxy A54 5G memiliki layar FHD+ Infinity 0 berukuran 6,5 inci.

Keduanya juga diperindah dengan 240Hz Touch Sampling Rate yang dapat memberikan pengalaman bermain game anti lag saat sedang perang, dan fitur Vision Booster yang mengatur tingkat kecerahan hingga 1000 nits agar di mana pun mereka bermain game, akan tetap nyaman.

Samsung Galaxy A34 5G & Galaxy A54 5G juga memiliki kapasitas RAM 8GB yang bisa ditambah dengan RAM Plus hingga 8GB, serta baterai sebesar 5.000mAh yang akan menemani kamu main game tanpa lowbatt. Main game pun akan jadi semakin seru dengan dukungan teknologi suara yang powerful dari Dolby Atmos.

Buat kamu yang ingin mendapatkan informasi terbaru seputar event Samsung Galaxy Gaming Academy, pastikan kamu sudah follow Instagram Samsung di @samsungindonesia dan Instagram KINCIR di @iespl.id! Jangan lupa juga buat terus mengunjungi website KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.