RRQ Ucapkan Selamat Tinggal Kepada Divisi Point Blank, AyamJago Susul InstincT ke Geek Fam?

Kabar mengejutkan datang dari skena kompetitif Indonesia. Salah satu tim esports besar mengumumkan telah membubarkan salah satu divisi game-nya yang terbilang cukup banyak mencetak prestasi. Enggak hanya itu, RRQ juga melepas salah satu pemain lama mereka yang dulu bergabung di O2.

Hal ini telah disampaikan oleh manajemen RRQ di akun media Sosialnya (20/12). Berhasil memenangkan ajang Point Blank National Championship (PBNC) Season 1 dan 2, Rex Regum Qeon mengucapkan selamat tinggal untuk tim RRQ Epic divisi Point Blank (PB). Sebelumnya, RRQ Endeavour juga mengumumkan hijrah ke game Call of Duty Mobile, setelah kurangnya turnamen Point Blank di Indonesia.

Enggak hanya menjadi tim PB terkuat di Indonesia, RRQ TCN juga pernah membanggakan Indonesia dengan menjadi tim terkuat di dunia dengan memenangkan Point Blank World Challenge (PBWC) 2019. Mereka juga meraih posisi runner up di ajang Point Blank International Championship (PBIC) pada 12—13 Oktober lalu.

“Keputusan yang sangat berat untuk kami membubarkan divisi Point Blank. Hal ini dikarenakan kami enggak punya plan lagi untuk divisi tersebut di 2020,” ungkan Wilbert selaku manajer RRQ kepada KINCIR.

RRQ juga mengucapkan selamat tinggal untuk pemain lamanya di divisi Mobile Legends. Try “AyamJago” Widyanto harus berpisah dengan tim yang telah dibelanya sejak MPL Season 1. Hal ini hanya menyisakan Lemon, Liam, dan TUTURU tim O2 yang tersisa setelah ditinggalkan oleh InsticT. Kepergian pemain veteran tersebut cukup mengejutkan, mengingat MPL Season 5 akan segera hadir.

Via Dok. KINCIR

“Ini sudah jadi keputusan bersama dan yang terbaik untuk tim dan AyamJago sendiri. Untuk pengganti pemain tersebut sudah ada, pemain tersebut dulunya berada di RRQ TCN. Mungkin kalian juga sudah pada tahu. Tapi kita juga belum memperkenalkan secara resmi,” tambah Wilbert.

Namun, di tengah kabar kurang enak tersebut terdengar kabar jika AyamJago akan bersatu dengan InstincT di Geek Fam. Hal ini pun terlihat bahwa seringnya mereka main bersama. KINCIR pun telah menanyakan hal ini kepada pelatih tim tersebut, Ryan.

“Untuk hal ini kami belum bisa pastikan. Kalau nanti pemain tersebut gabung, kami akan umumkan secara resmi,” ungkap Ryan selaku Coach Geek Fam.

Bagaimana tanggapan kalian tentang RRQ yang mengucapkan selamat tinggal untuk divisi Point Blank dan AyamJago? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.