(REVIEW) Rogue Agents

Rogue Agents
Genre
  • TPS
Publisher
  • Midnight Games
Developer
  • Midnight Games
Release Date
  • 30 January 2019
Rating
4 / 5

Genre first-person shooter (FPS) dapat diakui memang cukup populer belakangan ini. Hal ini terbukti dari semakin banyaknya judul game shooter yang menggunakan perspektif first-person. Kepopuleran genre third-person shooter (TPS) bisa dibilang sedikit tergeser. Namun, bukan berarti game TPS kehilangan peminatnya.

Pastinya enggak semua gamer suka atau terbiasa dengan FPS. Nah, ada kabar baik buat kalian para penggemar TPS. Belum lama ini, Midnight Games meluncurkan game TPS terbaru berjudul Rogue Agents. Di game ini, kalian enggak hanya sekadar tembak-menembak saja. Kalian juga bisa melakukan berbagai aksi keren, loh.

Lantas, bagaimana kualitas Rogue Agents? Yuk, simak ulasannya berikut ini!

 

Aksi tembak-tembakan dengan bumbu parkour

Game TPS untuk perangkat mobile memang bukanlah hal yang baru. Namun, apa jadinya jika sebuah game TPS mobile memasukkan unsur parkour yang lincah di gameplay-nya? Nah, kombinasi tersebut bisa kalian temukan di Rogue Agents. Game ini enggak hanya sekadar menyajikan aksi tembak-menembak di gameplay-nya saja. Kalian juga bisa melakukan berbagai aksi parkour keren sambil menembak mengalahkan musuh.

Untuk menghadirkan aksi parkour di game ini, Midnight Games menambahkan dua tombol selain tombol menembak di bagian kanan bawah layar. Dua tombol tersebut terdiri dari tombol melompat dan berguling. Selain untuk melakukan aksi parkour, kedua tombol tersebut juga sangat berguna ketika kalian ingin menghindari tembakan musuh, loh.

Salah satu nilai plus di game ini adalah ukuran kedua tombol parkour yang hampir sama besarnya dengan tombol menembak. Kalian pun enggak akan mengalami kesulitan ketika ingin melakukan perpindahan antara satu tombol dengan tombol lainnya. Buat kalian yang ngerasa punya jempol yang besar, kalian enggak akan mengalami masalah dengan tombol.

 

Bisa main solo atau bersama tim

Game TPS ini punya dua mode yang bisa kalian pilih, yaitu Free For All dan Team Death Match. Yang membedakan kedua mode ini, yaitu Free For All merupakan mode solo, sedangkan Team Death Match merupakan mode yang dimainkan secara tim. Di Team Death Match, satu tim yang bermain terdiri dari empat orang.

Secara gameplay, kedua mode ini sama sekali enggak mempunyai perbedaan. Tujuan utama di game ini adalah kalian harus menghasilkan jumlah kill sebanyak mungkin. Jika terbunuh, maka karakter kalian akan respawn, begitu juga dengan jumlah peluru dan granat yang kalian miliki. Tiap game akan berlangsung sekitar 6—8 menit. Selama jangka waktu tersebut, kalian harus membuat kill sebanyak-banyaknya.

Kalian enggak perlu khawatir jika peluru yang ada pada senjata yang kalian pegang habis. Soalnya, kalian akan disediakan senjata cadangan di tiap game. Kalian tinggal mengganti senjata ketika peluru di senjata utama kalian habis. Jumlah peluru senjata cadangan pun sama banyaknya dengan jumlah peluru senjata cadangan, loh.

 

Visual yang halus dan pilihan map yang acak

Via Istimewa

Sebelum memasuki layar home ketika kalian memulai game ini, akan muncul sebuah tulisan yang memberi tahu jika Rogue Agents masih dalam tahap Early Access. Ini berarti, game ini masih dalam tahap pengembangan. Walau masih dalam bentuk Early Access, game ini sudah menampilkan kualitas visual yang cukup halus, loh.

Hal ini terlihat dari pergerakan tiap karakter saat pertarungan berlangsung. Sebagai game yang menjadikan parkour sebagai elemen utamanya, tentunya kualitas grafik yang baik sangat dibutuhkan di game ini. Gerakan parkour-nya terlihat halus dan cukup lincah. Kalian enggak akan melihat gerakan yang kaku ketika melakukan aksi parkour.

Kerennya lagi, game ini menyediakan beberapa map sebagai tempat berlangsungnya pertarungan. Jadi, kalian enggak akan bosan karena bertanding di tempat yang itu-itu saja. Sayangnya, kalian enggak bisa memilih map di game ini. Map-nya akan terpilih secara acak. Namun, hal tersebut bukanlah suatu kendala yang besar ketika memainkan game ini.

***

Walau masih dalam tahap Early Access, Rogue Agents berhasil menghadirkan pengalaman game TPS yang sangat menyenangkan. Penggabungan antara elemen shooter dan parkour menjadi kunci utama keseruan di game ini. Embel-embel Early Access-nya sama sekali enggak membuat tampilan visualnya terlihat enggak siap. Gerakan parkour yang ditampilkan pun terlihat cukup halus dan enggak kaku. Buat kalian yang kurang suka dengan FPS, kalian wajib mencoba keseruan Rogue Agents.

Coba aja mainkan dan jangan lupa kasih penilaian lo di kolom ulasan pada bagian atas artikel ini!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.