(REVIEW) Magic: ManaStrike

Magic: ManaStrike
Genre
  • CCG
  • Strategi
Publisher
  • Netmarble
Developer
  • Wizards of the Coast
Release Date
  • 29 January 2020
Rating
3.5 / 5

Bagaimana jika waralaba game kartu Magic: The Gathering dibawa ke pertarungan yang lebih hidup? Inilah yang coba dihadirkan oleh Magic: ManaStrike, sebuah game baru dari waralaba Magic yang dikerjakan oleh Netmarble. Wizards of the Coast selaku pelopor waralaba Magic: The Gathering juga turun langsung mengerjakan game ini sebagai kolaborator.

Game kartu PVP memang enggak sepopuler MOBA. Meski begitu, arena kompetisi di dalamnya sangat rumit dan membuat para pemain harus mengatur strategi terbaik untuk menguasai permainan. Di Magic: ManaStrike, kita harus bisa mengatur Planeswalker, kartu monster, hingga spell untuk bisa menghancurkan Tower alias Guardians milik musuh.

KINCIR berkesempatan memainkan Magic: ManaStrike dari fase early access, nih. Apakah sebagai game kartu baru, Magic: ManaStrike layak untuk dimainkan? Yuk, simak ulasan KINCIR berikut ini!

Warisan Waralaba Magic

Buat kalian yang belum tahu, waralaba Magic adalah salah satu trading card game atau TCG yang cukup populer di seluruh dunia. Lebih dari 50 negara telah menerjemahkan permainan kartu ini. Edisi game Magic: The Gathering versi game pun sempat dirilis oleh Wizard of the Coast. Kini, permainan dari para karakter di game kartu tersebut dibawa jadi lebih hidup dan penuh aksi dalam Magic: ManaStrike.

Seperti kebanyakan game kartu PVP realtime, dalam game ini pemain akan berusaha mengeluarkan kartu secara berkala. Setiap detik, satu Mana alias energi bisa digunakan untuk mengeluarkan berbagai jenis kartu. Kelima elemen yang dibawa oleh Magic: ManaStrike juga menjadi lima elemen utama di sepanjang permainan kartu Magic: The Gathering. Alhasil, ini jadi semacam adaptasi yang baik untuk membawa kartu di Magic jadi lebih hidup.

Eksekusi grafis dalam game ini juga bisa dibilang sangat memuaskan. Para karakter monster punya gerakan yang cukup detail serta punya animasi yang penuh aksi ketika bertarung. Dengan hadirnya puluhan karakter serta beragam deck, permainan pun terasa sangat penuh warna.

Planeswalker dan Susunan Kartu

Salah satu ciri khas permainan dalam Magic: ManaStrike adalah hadinya Planeswalker. Di sini, pemain harus menunjuk salah satu karakter Planeswalker. Mereka bakal punya kemampuan unik dan mewakili elemen tertentu. Nantinya, Planeswalker bisa dikeluarkan tanpa memakai Mana. Pemain punya kesempatan untuk memanggil Planeswalker tiga kali di satu menit pertama, serta babak ManaStrike yang dimulai satu menit selanjutnya.

Di sini, pemain dituntut untuk mengeluarkan kartu dengan giliran terbaik. Seiring waktu, karakter monster dan Planeswalker akan bertemu dan bertarung. Pemain harus cermat mengeluarkan pasukan untuk membalikkan wave. Planeswalker sangat berguna untuk menjaga ritme serangan karena nantinya kartu pasukan bisa dikeluarkan di sekitar Planeswalker.

Dengan pilihan elemen tersendiri, bangunan deck di game ini sangat sederhana. Nantinya, pemain hanya perlu memilih tujuh kartu. Selain lima elemen, ada juga kartu netral berwarna cokelat yang bisa dimainkan. Di atas Rank 4, pemain juga bisa memilih Planeswalker lain dan membelinya. Ada Planeswalker hybrid yang punya dua kombinasi elemen dan kehadirannya di game ini memberikan variasi build yang menarik.

Kemampuan Kartu dan Perkembangan Pemain

Di dalam game kartu, umumnya pemain ragu lantaran perkembangan kartu milik lawan bisa saja lebih kuat. Di game ini, pemain bisa meningkatkan kemampuan kartu jika memiliki duplikatnya. Seiring waktu, kita juga punya kesempatan untuk meningkatkan level kartu.

Jangan khawatir karena level kartu juga bakal disesuaikan dengan Rank yang sedang pemain ikuti. Dengan begini, lawan yang kita temukan juga bisa dikatakan seimbang.

Cara terbaik untuk mengurus deck di game ini adalah fokus kepada salah satu deck yang sedang kita pilih. Di Magic: ManaStrike, mendapatkan kartu lebih gampang ketimbang mengumpulkan Gold. Oleh karena itu, naikkan kemampuan kartu yang kalian perlukan dengan Gold, tapi jangan semuanya.

Minimnya Fitur Permainan

Pilihan karakter serta permainan yang berkesan di game ini sayangnya enggak diimbangi dengan fitur yang bisa mengisi kekosongan. Game ini enggak punya single player campaign dan pemain hanya dituntut memanjat Rank terus menerus.

Jika sedikit bosan atau takut kalah, pemain bisa mengunjungi Event dan bermain dengan dek random. Jika berhasil, menang lima kali bisa menghadiahkan pemain Gold ataupun card packs.

Melihat potensi game ini, sayangnya lama-kelamaan Magic: ManaStrike terasa cukup menjemukan. Padahal, dengan menggulirkan Campaign kita bisa saja jadi menikmati sajian menarik untuk mengikuti cerita dari Planeswalker, misalnya. Para pemain Magic: ManaStrike bisa saja belum masuk kepada penggemar waralaba Magic sehingga kehadiran campaign bakal memberi gambaran dunia Magic: The Gathering yang memikat.

***

Dengan pilihan karakter serta permainan yang cukup memikat, Magic: ManaStrike bisa jadi pilihan game kartu buat kalian yang ingin mulai main di tahun ini. Sayangnya, meski menggunakan karakter di waralaba Magic, pemain enggak bisa belajar banyak mengikuti lore di dalamnya yang menarik jika diikuti dengan fitur campaign. Terlepas dari itu, permainan multiplayer di game ini sangat menantang dan bisa dikatakan fair.

Apakah kalian juga sudah memainkan Magic: ManaStrike? Jangan sungkan untuk berikan kesan kalian di kolom review atas, ya! Terus ikutin juga review game lainnya hanya di KINCIR.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.