Tuju Pemain Publik, Inilah 5 Rekomendasi Hero Setiap Role Versi Analyst Razeboy!

Tuju Pemain Publik, Inilah 5 Rekomendasi Hero Setiap Role Versi Analyst Razeboy!

Ketika main ranked, pemilihan Hero tentu jadi faktor pendukung untuk meraih kemenangan. Namun, terkadang masih banyak pemain yang suka bingung untuk menempatkan karakter di setiap masing-masing role. Menariknya, kini kamu tidak perlu bingung lagi. Soalnya, analyst Bigetron Alpha, Razeboy telah memberikan rekomendasi Hero di setiap role yang akan kamu mainkan.

Pemilihan Hero ini tentu bedasarkan meta yang sedang naik daun di patch sekarang. Penasaran karakter apa saja yang masuk ke dalam list? Yuk, simak artikel KINCIR berikut ini.

Tuju pemain publik, inilah 5 rekomendasi Hero setiap role versi analyst Razeboy!

Novaria (midlaner)

Rekomendasi Hero Mobile Legends. via Istimewa.

Rekomendasi Hero pertama yang disarankan oleh BTR Razeboy adalah Novaria. Dari sekian banyaknya karakter berjenis mage, ternyata Novaria cukup layak untuk dipilih menurut sang analyst Bigetron Alpha.

Jika dilihat, saran dari BTR Razeboy masuk akal. Pasalnya, Novaria merupakan salah satu mage yang memiliki banyak kemampuan tinggi seperti bisa membuka map hingga memberikan tekanan dari jarak jauh dengan skill tembaknya.

Berbicara soal damage, Novaria juga tidak kalah dengan Hero mage lain. Damage yang dihasilkan darinya mampu membuat lawan tertekan. Apalagi jika pemainnya bisa menargetkan ke arah carry lawan, peluang untuk menang teamfight pun jadi semakin besar.

Natan (goldlaner)

Hero goldlaner, Natan. via Istimewa.

Menurut Razeboy, penghuni yang sedang naik daun saat ini adalah Natan. Memang, belakangan ini Natan jadi salah satu pegangan yang selalu diandalkan oleh banyak pemain goldlaner di MPL Season 13,

Hero marksman berkedok mage ini memiliki banyak keunggulan mulai dari attack speed yang tinggi sampai damage besar. Belum lagi ultimate miliknya dapat memindahkan lokasi ke bayangan yang ada di belakang.

Untuk teamfight, Hero ini tentu sangat diunggulkan. Hal itu bisa dibuktikan saat Caderaa mengalahkan RRQ Hoshi di game pertama pekan delapan kemarin. Permainan Natan Geek Caderaa menjadi mimpi buruk buat sang raja hingga harus pulang dengan tangan kosong. Oleh karena itu, kurang afdal rasanya jika kamu tidak pilih Natan sebagai opsi utama.

Fredrinn (jungler)

Fredrinn. via Istimewa.

Di meta sekarang, banyak opsi yang bisa dipilih untuk mengisi peran jungler. Namun, ia menyarankan tetap untuk memilih fighter. Di sini nama Fredrinn jadi salah satu Hero yang tepat untuk digunakan sebagai jungler saat bermain ranked.

Kalau melihat kompetitif saat ini, memang peran Fredrinn jadi salah satu Hero yang cocok untuk mengisi posisi jungler. Memiliki pertahanan kuat dan damage tinggi salah satu keunggulan yang bisa dimanfaatkan dalam berbagai situasi ketika teamfight.

Belum lagi beberapa skill dari Hero ini memiliki efek stun dan airbone. Rasanya, Fredrinn memang dapat diandalkan buat berperan sebagai jungler.

Mathilda (roamer)

Hero roamer, Mathilda. via Istimewa.

Berbicara soal roamer, Razeboy menyarankan Mathilda sebagai pilihan utama. Soalnya, Hero ini punya banyak kelebihan yang tidak dimiliki oleh support lain seperti memanggil rekan tim sampai melontarkan damage besar.

Kemampuannya ini sangat dibutuhkan untuk masuk sebagai inisiator atau pun escape. Kemudian, Mathilda tergolong roamer support yang memiliki HP banyak serta armor tebal. Sehingga untuk open map, Mathila tidak takut akan kematian meski dikerumuni oleh sekelompok Hero dari tim lawan.

Paquito (explaner)

Hero explaner, Paquito. via Istimewa.

Rekomendasi Hero terakhir yang cocok untuk mengisi peran explaner adalah Paquito. Di turnamen MPL Season 13, aksi dari petarung ini memang cukup sering nampak di Land of Dawn. Itu bisa jadi pertanda bahwa karakter berjenis fighter ini memang berkualitas dan layak untuk diandalkan.

Sebagai seorang petarung yang hebat, Paquito tentu mempunyai banyak keahlian. Salah satu yang terkenal adalah split push. Ya, skill karakter ini mampu membawa pemainnya melakukan laning panjang ketika kontes Lord.

Pergerakan seperti ini tentu sangat istimewa karena dapat melakukan aksi split push yang membuat lawan jadi kewalahan. Belum lagi Hero ini bisa melakukan solo kill berkat damage-nya yang sangat tinggi. Jika kamu pejuang solo ranked, Razeboy sarankan pilih Paquito sebagai opsi utama.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.