5 Rekomendasi Hero Clash Lane Honor of Kings

5 Rekomendasi Hero Clash Lane Honor of Kings

Kalau kamu ingin menang, maka harus pertimbangan dengan sangat matang saat sedang menjalani sesi draft pick Hero. Soalnya, pemilihan karakter sangat berperan penting untuk raih kemenangan di dalam sebuah pertandingan. Untuk kamu para pemain side lane, KINCIR akan berikan lima rekomendasi Hero clash lane Honor of Kings yang bisa kamu spam untuk menang.

Kelima Hero ini jelas punya kemampuan yang tinggi untuk menanggulangi pertarungan di clash lane maupun teamfight. Penasaran siapa saja yang dimaksud? Yuk, langsung simak artikel KINCIR berikut ini.

5 Rekomendasi Hero clash lane Honor of Kings

Biron

Rekomendasi Hero Clash Lane Honor of Kings, Biron. via Istimewa

Rekomendasi Hero clash laner Honor of Kings yang pertama adalah Biron. Melihat dari kostumnya saja, karakter ini menggambarkan sosok petarung sejati. Bersama Palunya yang besar, ia dapat memberikan pertarungan yang sangat kuat di lane maupun teamfight.

Ketika perang, Biron sangat bisa menjadi orang terdepan di dalam tim. Soalnya, Hero ini dapat menghasilkan damage yang besar dan penambahan shied dari ultimate-nya. Selain itu, Biron juga punya efek knock up yang sangat dibutuhkan pada saat teamfight.

Kamu hanya perlu lakukan combo skill 2 untuk mendekat, aktifkan ultimate, dan tambahan skill 1 agar damage yang dihasilkan maksimal. Dengan begitu, lawan pun bakal kesulitan, mengingat dibelakangmu ada Hero damage dealer yang bantu mem-back up.

Sun Ce

Hero Fighter, Sun Ce. via Istimewa

Karakter berikutnya yang pantas untuk kamu andalkan ketika ingin bermain clash lane adalah Sun Ce. Kehadirannya di dalam pertandingan memang berdampak besar buat tim. Bagaimana tidak, Hero ini bisa tabrak lawan dengan ultimate-nya yang menunggangi kapal.

Selain itu, Sun Ce juga bisa membawa satu orang ke dalam kapal untuk menemani petualangan membunuh lawan-lawannya. Kemampuan ini bisa kamu andalkan untuk gank atau inisiator teamfight.

Ketika sudah menabrak lawan, maka tinggal lanjutkan dengan skill 1 dan 2 untuk menimbulkan damage besar yang disertai dengan efek crowd control. Punya armor yang besar, sangat pas jika Sun Ce mengisi sebagai clash lane di tim kamu.

Dun

Rekomendasi Hero Clash Lane Honor of Kings, Dun. via Istimewa

Dun jadi Hero ketiga yang perlu kamu pertimbangkan untuk bermain sebagai clash lane. Soalnya, karakter ini punya armor yang cukup tebal. Bukan hanya kuat, Dun juga punya damage yang sakit. Belum lagi ada efek stun yang bisa dihasilkan dari skill 1.

Hero ini juga bagus untuk dijadikan seorang inisiator di dalam tim. Soalnya ultimate milik Dun bisa menarik dirinya ke tubuh lawan. Secara tidak langsung, dirinya bakal jadi orang terdepan pada saat perang berlangsung.

Jadi, gunakan combo satu untuk memberikan efek stun, lalu kamu gunakan skill 2 untuk menimbulkan damage dan memberikan shield. Ketika lawan yang kamu hadapi sekarat, maka aktifkan ultimate ke arah musuh untuk terus memberi tekanan sampai mati di tempat.

Allain

Hero Fighter, Allain. via Istimewa

Nama penghuni clash lane berikutnya adalah Allain. Petarung dengan senjata pedang ini memang harus  kamu pertimbangkan kalau ingin mengisi clash lane. Soalnya, karakter ini bisa menghasilkan physical penetration dan magic lewat pasifnya.

Selain itu, ada beberapa keunggulan yang bisa kamu manfaatkan di dalam diri Allain, seperti efek stun, pemberian damage besar, hingga tambahan shield. Jadi, lakukan terlebih dahulu basic attack, lalu dilanjutkan dengan ultimate.

Ketika dirinya sudah melompat sehabis aktifkan ultimate, maka langsung pakai skill 1 untuk memberikan damage hingga efek knock up lewat pedangnya. Dengan combo ini, lawan pun akan sulit untuk terfokus ke Hero ber-damage yang ada di tim kamu.

Mayene

Hero Fighter, Mayene. via Istimewa

Rekomendasi Hero clash lane Honor of Kings yang terakhir yaitu Mayene. Ini merupakan salah satu karakter yang perlu paham dengan skill dan stack. Ketika menggunakan Hero ini, kamu perlu ketahui beberapa skill terlebih dahulu.

Jika ingin bertarung di awal-awal pertandingan, kamu bisa gunakan combo skill 2,1,1,2. Soalnya, combo ini akan membuat lawan tertendang ke arah belakang, lalu dilanjutkan dengan pukulan ber-damage tinggi.  Kemampuan ini bisa kamu gunakan, jika lawanmu berada di sekitar turret kamu.

Ultimate-nya sendiri bisa memberikan stack tambahan untuk kedua skill Mayene. Damage dan movement speed juga  jadi meningkat ketika kamu aktifkan ultimate tersebut. Ketika sudah punya ultimate, kamu bisa gunakan combo ultimate, skill 1-1,1-2, dan 2-2. Sebagai catatan, kamu harus cepat untuk menekan setiap kali ingin berpindah skill.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.