Kode Redeem Wuthering Waves

Redeem Code Wuthering Waves Terbaru, Banjir Astrite!

Ingin mencari redeem code Wuthering Waves buat dapat Astrite hingga Shell Credit? Kamu bisa melihatnya di bawah ini!


Wuthering Waves menjadi salah satu game yang ramai diperbincangkan selama satu pekan terakhir ini. Game besutan Kuro Games ini mengusung genre berupa action-RPG dan kerap dibandingkan dengan Genshin Impact besutan HoYoVerse yang sudah mendunia.

Beberapa aspek yang ada di Genshin Impact juga bisa kamu temukan di Wuthering Waves. Misalnya karakter kece yang bisa dikoleksi, hingga unsur gacha yang sangat kental buat bisa mendapatkan karakter tersebut.

Redeem code Wuthering Waves Hari ini

Redeem code Wuthering Waves
via Istimewa.

Jika kamu baru menjajal game ini, tentunya jumlah karakter yang kamu miliki bisa dibilang cukup terbatas. Selain itu resource yang kamu miliki juga tidak terlalu banyak dan membuat kamu harus grinding cukup lama.

Kuro Games sendiri sudah memberikan beberapa “bantuan” yang bisa kamu dapatkan saat kamu mulai bermain Wuthering Waves. Perusahaan asal Tiongkok ini memiliki beberapa redeem code Wuthering Waves yang bisa kamu dapatkan.

Kode Redeem Wuthering Waves
via Istimewa.

Kode redeem Wuthering Waves pertama yang bisa kamu gunakan adalah WUTHERINGGIFT, yang berisi:

  • 50 Astrite
  • 2 Premium Resonance Potions
  • 2 Medium Revival Inhaler
  • 2 Medium Energy Bag
  • 10,000 Shell Credit

Buat bisa me-redeem kode di atas, pastikan kamu sudah berada di Union Level 2 dan menyelesaikan bos pertama, ya! Setelah itu kamu bisa memasukkan kode di atas ke tempat yang sudah disediakan dan hadiahnya akan terkirim ke inbox milikmu.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.