Buat kalian penggemar setia waralaba Ragnarok, ada seri game mobile baru yang siap meramaikan awal 2020. Setelah merilis game clicker RO: Click H5, Gravity membuat semesta game legendaris ini makin luas dengan entri terbaru, Ragnarok Tactics.
Sesuai namanya, Ragnarok Tactics enggak akan mengusung genre role-playing. Kali ini, genre yang akan diusung oleh Gravity untuk game terbarunya adalah RPG–strategi.
Dari segi gameplay, Ragnarok Tactics menawarkan fitur Idle. Fitur tersebut sangat cocok bagi kalian yang ingin terus melakukan farming tanpa harus login ke dalam game. Selain itu, fitur ini juga membantu kalian yang dapat tetap terhubung dengan teman-teman di dalam game sepanjang waktu.
Meskipun game ini dikembangkan untuk mobile, kalian masih tetap bisa melihat monster-monster ikonis khas Ragnarok, kok. Disebutkan ada total 60 monster yang akan muncul di game ini. Bahkan, Ragnarok Tactics juga akan membawa monster yang sempat menghilang di Ragnarok M: Eternal Love seperti Merman, Hode, dan Argos.
Selain itu, Ragnarok Tactics juga akan menyajikan fitur PVP real-time yang membuat game ini semakin menarik. Pasalnya, kalian dapat bertarung secara langsung untuk mencapai peringkat teratas di arena.
Meskipun baru dirilis pada awal tahun, pihak pengembang mengatakan bahwa kalian sudah dapat melakukan praregistrasi. Sekadar info, fase tersebut resmi dibuka untuk pemain sejak 9 Desember 2019.
Jangan ragu buat daftar, deh. Soalnya, kalian akan mendapat hadiah menarik jika kalian berhasil memenuhi syarat yang diberikan. Hadiah tersebut baru akan dibagikan jika terdapat total 500 ribu pemain yang melakukan praregistrasi. Jika syarat tersebut terpenuhi, kalian akan mendapat Blessed Monster Egg serta 50 buah Angeling Shards, Devilling Shards, dan Zeny.
Selain itu, Gravity juga akan memberikan kejutan terkait pembaruan dalam Guild War yang dapat diatur sesuai tim. Jadi, dengan begitu sistem party yang kalian jalankan nanti akan lebih menarik.
Bagaimana menurut kalian akan hadirnya game Ragnarok Tactics? Jangan lupa untuk lakukan pre-register biar kalian dapat hadiah menarik. Terus ikuti KINCIR biar kalian enggak ketinggalan kabar seru lainnya tentang game dan esports!