(Piala Presiden Esports 2021) 4B Nol Derajat Keluar sebagai Jawara PUBG Mobile Regional Kalimantan!

Setelah menyelesaikan kualfikasi cabang Free Fire, kini giliran 16 tim dari cabang Free Fire regional Kalimantan yang unjuk gigi. Dari enam ronde yang berjalan, tim 4B Nol Derajar sukses menjadi perwakilan ke Main Event Piala Presiden Esports 2021. Penampilan maksimal yang mereka tunjukkan memang harus diacungi dua jempol.

Di match pertama, Nurhendra MRV yang tampil agresif berhasil mengamankan WWCD dan langsung melesar ke puncak klasemen. Namun, tim ini sudah dibuntuti oleh SS Esports dan 4B Nol Derajat yang berada di posisi tiga besar. Dari perolehan poin pun tidak terlalu jauh mengingat ketiga tim ini berhasil mengumpulkan pundi-pundi kill yang cukup banyak.

Bermain di map Miramar, 4B Nol Derajat menunjukkan pengetahuannya soal seluk-beluk map tersebut. Perihal zona, mereka selalu mendapatkan spot yang menguntungkan sehingga mereka terlihat beberapa kali mampu menumbangkan musuh yang mencoba menabrak mereka di high ground. Dengan modal 11 kill serta WWCD, peringkat mereka naik di posisi kedua klasemen sementara.

Kuasa 4B Nol Derajat kian tak terbendung di game ketiga. Map Sanhok jadi bukti ketajaman akurasi tiap individu. Bahkan, mereka sampai keliliing map guna mendapatkan pundi-pundi kill. Agresifitas yang ditunjukkan benar-benar harus diwaspadai pasalnya set up yang mereka lakukan cukup apik ketika melakukan rush. Lagi-lagi WWCD berhasil diamankan dan posisi mrerka semakin menjauh dari posisi dua.

Sayangnya di map keempat, 4B Nol Derajat gagal mendapatkan WWCD ketiga mereka. Alhasil, mereka pun harus puas dengan finish di peringkat tiga. Kendati demikian perolehan tersebut tidak membuat posisi mereka di klasemen sementara tergeser. Pasalnya mereka masih mengantongi 84 poin sedangkan Nurhendra MRV 77 poin.

Secara konsisten, mereka finish lagi di posisi tiga pada ronde kelima. Modal tiga kill point untungnya bisa tetap mempertahankan posisi mereka di klasemen sementara. Pasalnya, Nurhendra MRV perlahan mengejar ketertinggalan poin. Hingga ronde kelima tadi, perbedaan poin yang kedua tim miliki hanya 8 poin saja.

Pemenang PUBG Mobile PPE 2021 Regional Kalimantan.
Pemenang PUBG Mobile PPE 2021 Regional Kalimantan. Via Tangkapan Layar.

Untungnya di ronde tarakhir, 4B Nol Derajat finish di posisi kedua sehingga usaha Nurhendra MRV untuk merebut posisi pertama gagal. Total 116 poin berhasil mereka kumpulkan dan berkat perolehan tersebut 4B Nol Derajat pun keluar sebagai perwakilan Kalimantan di Main Event Piala Presiden Esports 2021!

Selamat kepada sang pemenang! Jangan lupa untuk terus kunjungi KINCIR agar kalian tidak ketinggalan berita terbaru seputar esports dan game lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.