ONIC Esports Gusur GPBR Esports dari Puncak Klasemen PMPL ID Fall 2022

Turnamen PMPL ID Fall 2022 sudah memasuki hari kedua. Persaingan seluruh tim yang berlaga tentunya semakin sengit. Hal tersebut terlihat dari fluktuasi posisi sebagian besar tim dalam klasemen sementara.

Salah satu yang paling jelas terlihat adalah persaingan antara tim yang berada dalam posisi papan atas. GPBR Esports yang memuncaki klasemen pada hari pertama, harus tergusur ke posisi kedua.

ONIC Esports berhasil menjadi tim yang menggusur GPBR Esports dari puncak klasemen sementara. Cleon dan kawan-kawan yang sebelumnya berada pada posisi ketiga, langsung naik ke puncak klasemen berkat penampilan gemilang mereka pada hari kedua.

Tim berjuluk landak kuning tersebut berhasil meraih dua kemenangan alias winner-winner chicken dinner pada hari kedua. Mereka juga tampil konsisten sepanjang pekan pertama ini. Dari delapan pertandingan yang mereka jalani sejauh ini, mereka hanya sekali finish di luar sepuluh besar.

Klasemen sementara PMPL ID Fall 2022.
Klasemen sementara PMPL ID Fall 2022. Via Istimewa.

Sementara itu beberapa tim yang sempat menjadi unggulan seperti EVOS Reborn, Morph GGG, atau RRQ Ryu masih terjebak di papan bawah. Mereka tak kunjung menampilkan performa apik, seperti turnamen sebelumnya.

EVOS Reborn yang diperkuat oleh Microboy bahkan sekarang menempati posisi terbawah, dan menyandang status sebagai tim juru kunci. Morph GGG juga menempati posisi 19, sedangkan RRQ Ryu menempati peringkat 16.

***

Masih ada beberapa hari bagi tim-tim yang berada di papan bawah untuk bangkit, mengingat turnamen ini masih memasuki hari kedua. Di sisi lain ONIC Esports juga masih harus mempertahankan konsistensi mereka demi bertengger di papan atas.

Jangan lupa untuk terus kunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar turnamen PMPL ID Fall 2022 ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.