(MPL Season 8) Bekuk RRQ Hoshi, ONIC Esports Kembali Menangkan Royal Derby Jilid 2!

Gelaran MPL Season 8 kembali menyajikan keseruan laga “Royal Derby” antara RRQ Hoshi melawan ONIC Esports. Dalam laga Royal Derby jilid kedua, ONIC Esports kembali berhasil memenangkan pertarungan setelah melalui pertempuran sengit melawan RRQ Hoshi.

Pada game pertama, kedua tim bertarung dengan sangat sengit di awal permainan. Dalam beberapa pertarungan, RRQ Hoshi yang mengandalkan rotasi serangan Esmeralda dan Khufra berhasil sedikit lebih unggul dari segi raihan kill. Di sisi lain, ONIC Esports justru lebih memilih untuk mengamankan objektif permainan, seperti turret

Memasuki mid game, RRQ Hoshi berhasil mendobrak inhibitor turret dari ONIC Esports dengan bantuan Lord. Vynnn yang bermain sebagai Khufra berhasil memberikan inisiasi pertarungan yang sangat baik berkat adanya Tyrant Revenge.

Dibantu Feathered Air Strike dari Pharsa, RRQ Hoshi berhasil meratakan para pemain ONIC Esports dengan combo skill yang sangat baik. Di menit ke-14, RRQ Hoshi akhirnya berhasil mengamankan kemenangan game pertama. 

Game 1 RRQ vs. ONIC MPL Season 8.
Game 1 RRQ vs. ONIC MPL Season 8. Via MPL Indonesia.

Pada game kedua, RRQ Hoshi memulai pertandingan dengan sangat baik. Berbekal eksekusi yang matang, Xinnn dan kawan-kawan berhasil mengungguli poin kill dari ONIC Esports.

Di sisi lain, ONIC Esports yang tertinggal terlihat bermain dengan kurang kompak. CW dan Kiboy kerap terculik dan terbunuh dengan sia-sia tanpa adanya perlawanan. Bertarung di bawah tekanan, ONIC Esports terlihat kesulitan untuk berkembang dan mengembalikan keadaan.

Memasuki mid game, ONIC Esports terlihat mampu menyeimbangkan tempo permainan RRQ Hoshi. Ketika RRQ Hoshi mencoba masuk ke inhibitor turret, ONIC Esports masih berhasil menahan dan mengembalikan dominasi permainan.

Butss yang bermain sebagai Lapu-Lapu menjadi pilar pertahanan ONIC Esports yang sangat kuat. Pada menit ke-25, ONIC Esports akhirnya berhasil mengamankan kemenangan game kedua.

Game 2 RRQ vs. ONIC.
Game 2 RRQ vs. ONIC. Via Istimewa.

Di game ketiga, kedua tim terlihat bertarung dengan sangat hati-hati. Walau begitu, ONIC Esports memperlihatkan kerja sama tim yang sangat baik. Mengandalkan beragam Hero inisiator, ONIC Esports mampu mendobrak pertahanan RRQ Hoshi berkali-kali. CW yang bermain sebagai Phoveus kini memperlihatkan performa permainan yang sangat baik. 

Memasuki mid game, kedua tim bertarung dengan sangat ketat. Setiap pertarungan tim kerap terjadi trade-kill yang terbilang cukup adil. Bahkan, raihan networth kedua tim juga tidak berbeda jauh.

Game 2 RRQ vs. ONIC
Game 2 RRQ vs. ONIC Via MPL Indonesia.

Pada menit ke-26, RRQ Hoshi yang menggunakan Lord berhasil mendobrak inhibitor-turret dari ONIC Esports. Sayangnya, Xinnn dan kawan-kawan belum mampu menghancurkan Nexus untuk merebut kemenangan. 

Dengan lini pertahanan yang kuat, ONIC Esports masih mampu menahan serangan RRQ Hoshi. Tidak lama setelah digempur oleh RRQ Hoshi, ONIC Esports memaksa RRQ Hoshi untuk bertempur di area sungai.

Serangan dadakan tersebut tidak diduga oleh RRQ Hoshi. Dalam pertarungan tersebut, ONIC Esports berhasil meratakan Xinnn dan kawan-kawan. Dalam sekali push, mereka berhasil memanfaatkan momentum tersebut untuk menghancurkan Nexus dan merebut kemenangan game ketiga.

Dengan hasil tersebut, ONIC Esports Kembali berhasil merebut kemenangan Royal Derby yang kedua pada Regular Season, MPL Season 8. Walau begitu, RRQ Hoshi yang menelan kekalahan masih sanggup untuk bertengger pada peringkat kedua di klasemen sementara, MPL Season 8.

Selain menyajikan Royal Derby antara RRQ Hoshi melawan ONIC Esports, MPL Season 8 akan menyajikan laga menarik lainnya. Jangan sampai ketinggalan, pantau terus informasi terkini hanya di KINCIR, ya! 

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.