Hero-hero Mobile Legends ini sangat ditakuti oleh para pro player sehingga lebih baik di-ban daripada ambil risiko kalah di MPL Season 7.
Melalui babak Regular Season, kita dapat melihat beberapa Hero yang kini sedang menjadi langganan ban MPL Season 7. Enggak mengherankan jika Hero-hero tersebut dilarang tampil karena mereka punya kekuatan yang sangat tinggi—hampir mendekati predikat “overpowered”.
Daftar Hero most banned ini bukan cuma jadi acuan bagi pro player, tapi juga bisa buat pemain publik. Dengan daftar tersebut, kita bisa tahu Hero-hero meta apa saja yang lagi OP dan wajib di-ban saat main di ranked nanti.
Lalu, Hero-hero apa saja sih yang sering banget di-ban selama babak Regular Season MPL Season 7? Langsung saja simak daftarnya berikut ini, ya!
7. Brody (54 Ban)
Brody merupakan Hero Core dengan raihan Burst Damage yang sangat tinggi. Bahkan, Granger pun tidak mampu menghasilkan raihan damage setinggi Brody.
Ironisnya, Brody tidak memiliki sustainability yang cukup baik dalam pertarungan, karena sangat bergantung dengan penggunaan skill. Selain itu, Brody juga terkena nerf yang cukup parah di pertengahan Season sehingga diprediksi akan mengurangi kemampuannya cukup signifikan.
Kekhawatiran di atas pun terlihat hasilnya masuk ke pertengahan Season dan nerf parah yang diterimanya. Brody yang tadinya hampir 100% di-ban, setelahnya justru jadi sama sekali hilang dari daftar. Bahkan, dia juga sama sekali tak di-pick.
Selain itu, kekurangan Brody juga terlihat dari efektivitasnya yang sangat buruk. Sepanjang Regular Season, Brody hanya berhasil memenangkan 28% pertandingan yang dijalaninya. Data statistik tersebut menunjukkan Brody akan sangat sulit untuk diandalkan di babak Playoff mendatang.
6. Benedetta (56 Ban)
Sebagai Hero Assassin, Benedetta terbilang punya kemampuan yang sangat lengkap, mulai dari offensive, mobilitas, sampai sustainability dalam pertarungan. Makanya, dia bisa ditempatkan di dua posisi sama efektifnya, baik sebagai hyper carry maupun offlaner.
Performa Benedetta terbilang sangat relevan untuk skena kompetitif. Sebab, Benedetta memiliki deretan kemampuan dan skill-set yang sangat cocok untuk menunjang pertarungan tim.
Dalam babak Regular Season, Benedetta menjadi salah satu Hero yang paling sering di-ban. Jika tidak mendapatkan nerf, Benedetta dapat dipastikan akan tetap menjadi salah satu sideliner yang ditakuti dan tetap jadi langganan ban.
5. Paquito (71 Ban)
Sejak dirilis, Paquito memang menjadi salah satu Hero idaman. Mengandalkan skill-set yang sangat agresif, Paquito dapat menjadi inisiator yang sangat mematikan dalam pertarungan.
Di sisi lain, Paquito juga memiliki raihan durability yang menjadikannya sangat sulit untuk ditaklukkan. Belum lagi, kalau Paquito ditunjang oleh Hero healer yang saat ini sedang populer digunakan dalam beberapa laga kompetitif.
Jika berkaca dari performanya, tidak mengherankan, kalau Paquito menjadi Hero langganan ban selama babak Regular Season. Sebab, Paquito memang menjadi salah satu Hero yang sangat sulit untuk diantisipasi. Bahkan, tidak mengherankan juga, kalau Paquito nantinya juga menjadi langganan ban dalam babak Playoff.
4. Jawhead (91 Ban)
Jawhead merupakan pilihan Hero Support yang sangat cocok digunakan untuk gaya pertarungan agresif. Mengandalkan skill – Ejector, Jawhead sangat efektif untuk menculik satu-per-satu Hero musuh.
Didukung dengan kemampuan durability yang tinggi, Jawhead juga dapat menjadi petarung lini depan yang cukup tahan banting. Namun, Jawhead tidak memiliki scaling yang baik, sehingga dia sangat sulit untuk mengikuti pertarungan di fase mid-game ataupun late-game.
Selama babak Regular Season, Jawhead memang memperlihatkan performa pertarungan yang sangat batik. Enggak heran, kalau akhirnya banyak tim yang lebih memilih untuk melarang Jawhead dalam pertandingan.
Dengan performa saat ini, Jawhead diprediksi akan tetap menjadi Hero langganan ban dalam babak Playoff. Sebab, belum ada Hero yang saat ini mampu menyaingi performa dan peran penting Jawhead sebagai Support.
3. Selena (97 Ban)
Sebagai Support, Selena merupakan Hero yang sangat mudah untuk beradaptasi dalam beragam kondisi pertarungan. Di sisi lain, Selena juga dilengkapi dengan skill-set yang sangat berguna untuk pertarungan tim, mulai dari trap ataupun lemparan ‘lele’.
Saat ini, Selena masih dianggap sebagai Hero Support yang sangat mematikan untuk dihadapi. Enggak heran, kalau akhirnya banyak tim yang lebih memilih untuk melarangnya bertarung.
Performa tinggi Selena membuat banyak tim-tim besar untuk takut menghadapinya. Kondisi tersebut membuat Selena menjadi langganan ban untuk saat ini. Selama babak Regular Season, Selena sudah di-ban sebanyak 97 kali. Jika tidak mendapatkan nerf, Selena diprediksi akan tetap menjadi Hero yang ditakuti dan paling sering di-ban dalam babak Playoffs.
2. Mathilda (100 Ban)
Mathilda merupakan Hero Support yang sangat mengerikan untuk saat ini. Mengandalkan raihan Burst Damage dan mobilitas yang baik, Mathilda dapat menjadi Hero Support yang dapat menginisiasi serangan dan menghasilkan raihan damage sangat tinggi.
Enggak heran jika pro player sekalipun takut dengan Hero yang satu ini. Soalnya, Mathilda juga meraih persentase kemenangan yang sangat tinggi, yakni 68%. Hal ini menunjukkan bahwa Mathilda begitu ditakuti karena kemampuannya yang sangat OP.
Dengan total 100 ban, Mathilda menjadi Hero Support yang paling banyak di-ban selama babak Regular Season. Berkaca dari performanya saat ini, Mathilda diprediksi akan tetap menjadi Hero yang ditakuti dan memiliki raihan ban yang sangat tinggi dalam babak Playoffs mendatang.
1. Natalia (102 Ban)
Natalia merupakan Hero yang menjadi langganan ban hampir di setiap pertandingan. Sebagai Assassin, Natalia mampu untuk mendeteksi posisi musuh dan memberikan serangan kejut yang cukup mematikan.
Enggak cuma itu, berbekal kemampuan silence, Natalia juga dapat menculik satu-per-satu musuh dalam pertarungan. Deretan kemampuan tersebut membuat Natalia menjadi Hero yang sangat merepotkan untuk dihadapi dalam pertarungan tim.
Dengan raihan 102 ban, Natalia menjadi Hero yang paling banyak di-ban selama babak Regular Season berlangsung. Selama Natalia belum mendapatkan nerf yang signifikan, Natalia diprediksi akan tetap menjadi Hero langganan ban dalam babak Playoff MPL Season 7.
***
Selain Brody, susunan Hero paling sering di-ban di atas diprediksi tidak akan mengalami perubahan dalam babak Playoff. Meski belum lama ini merilis patch baru, Moonton nampaknya belum memberikan penyesuaian ataupun perubahan kekuatan yang sangat signifikan untuk menggeser meta ataupun strategi permainan dalam skena kompetitif.
Bagaimana menurut kalian dengan deretan Hero paling sering di-ban selama babak Regular Season, MPL Season 7 di atas? Silahkan tulis pendapat kalian di kolom komentar. Serta, ikuti terus informasi terkini mengenai MPL S7 hanya di KINCIR, ya!