Setelah RRQ Hoshi terusir dari babak playoffs, Mobile Legends Professional League Season 7 (MPL S7) kembali dengan laga sengit antara Bigetron Alpha melawan Alter Ego. Jika berkaca pada performa di babak Regular Season, Bigetron Alpha jelas lebih diunggulkan dalam laga tersebut. Namun, Alter Ego tentu saja tidak dapat diremehkan. Sebab, Ahmad dan kawan-kawan bisa saja tampil dengan jauh lebih kuat berkat motivasi juara di laga Playoffs.
Dengan Rafaela dan Pharsa, Alter Ego justru memutuskan bermain dengan pasif di game pertama. Bigetron Alpha yang memiliki mekanik dan eksekusi permainan lebih tinggi berhasil unggul dari raihan kill dan objektif permainan. Ketika berhasil mendominasi permainan, Bigetron Alpha bertarung dengan jauh lebih solid dan kompak.
Sayangnya performa dari Bigetron Alpha tidak konsisten. Ketika fase late game, Bigetron Alpha terlihat kerepotan menghadapi scaling kekuatan dari Ahmad dan Celliboy. Dengan Alice dan Granger, Alter Ego perlahan bangkit meninggalkan Bigetron Alpha. Pada menit ke-33, Alter Ego yang berhasil comeback akhirnya mampu mengamankan kemenangan game pertama.
Memasuki game kedua, Alter Ego bermain dengan sangat agresif. Bermodalkan Paquito dan Angela, Alter Ego selalu melakukan zoning-out dan sukses memukul mundur para pemain Bigetron Alpha. Perlahan, Alter Ego memang berhasil menguasai peta pertarungan.
Di fase late game, Alter Ego sangat sulit untuk diredam. Namun, keadaan berbalik ketika Branz sebagai Karrie sudah mengantungi Golden Staff. Dengan tingkat DPS yang sangat tinggi, Branz menjadi sangat sulit untuk dihentikan. Setelah melalui laga panjang, Bigetron Alpha akhirnya menyamakan kedudukan jadi satu sama.
Pada ronde terakhir, Bigetron Alpha memulai pertarungan dengan sangat agresif. Dengan Jawhead dan Paquito, Bigetron Alpha sangat mudah untuk menghabisi para pemain Alter Ego satu-per-satu. Perlahan, Branz dan kawan-kawan unggul dari raihan kill dan objektif permainan.
Memasuki fase mid-game, Bigetron Alpha sudah sangat sulit dikejar oleh Alter Ego. Ditambah lagi, Bigetron Alpha memiliki dua Hero dengan kemampuan scaling yang sangat baik, yaitu Yi Sun-Shin dan Cecilion. Bertarung di bawah tekanan, Alter Ego tidak mampu berbuat apapun. Hingga, akhirnya, Bigetron Alpha berhasil mengamankan kemenangan di menit ke-11.
Kekalahan Alter Ego ini membuat mereka tersingkir dari babak playoffs. Artinya, dua finalis musim lalu sudah tidak berkesempatan meraih gelar juara. Di sisi lain, Bigetron Alpha akan bertanding lagi dengan ONIC Esports esok hari tepatnya 1 Mei 2021.
Bagi kalian yang tidak ingin ketinggalan keseruan dari MPL S7, pantau terus berita terkininya di KINCIR, ya!