(MPL Invitational) Kalah dari Alter Ego, Ada Apa dengan Skuad Baru EVOS?

– Skuad baru EVOS yang penuh bintang justru harus gugur di hari pertama MPL Invitational.
– Apakah faktor yang menyebabkan EVOS tidak bisa berbuat banyak saat melawan Alter Ego?

Ajang Mobile Legends skala internasional, MPL Invitational telah usai menggelar minggu pertamanya. Sengitnya pertandingan di minggu pertama kemarin membawa kejutan, diantanya ke bangkitan Geek Fam dengan mengalahkan Bigetron Alpha.

Enggak hanya itu, kejutan lain datang dari EVOS yang gagal pamer kekuatan skuad terbarunya setelah dikalahkan oleh Alter Ego. Membawa skuad terbarunya, yaitu LJ dan Antimage, nyatanya enggak bisa meloloskan mereka dari kekalahan melawan runner up MPL Season 6 ini.

Rasa kecewa mungkin muncul sekelibat di benak penggemar EVOS. Pasalnya, skuad baru mereka sebenarnya sangat kuat di atas kertas mengingat status bintang kelima pemainnya. Lalu, sebenarnya apa yang membuat Rekt dan kawan-kawan belum bisa tampil sesuai ekspektasi saat melawan Alter Ego?

Maka dari itu, KINCIR pun mencoba untuk menganalisa pertandingan minggu pertama di hari kedua MPL Invitational yang mempertemukan keduanya. Yuk, simak di bawah ini!

Antimage Bukan Lagi Offlaner Terkuat di Bumi?

Via IS

Mampu menghadapi dua hingga tiga musuh sekaligus, Antimage sempat dinobatkan sebagai pemain offlaner terbaik. Gaya bermain yang barbar engga membuatnya mudah untuk dikalahkan, bahkan, dirinya mampu memenangkan saat duel dengan lawannya. Hal ini pun dikarenakan mantan pemain ONIC ini mampu menjaga posisinya dengan baik.

Kini, enggak jarang pemain yang pernah membawa ONIC jadi tim terkuat pada 2019 lalu mati sia-sia karena terkena ganking. Pasalnya, gameplay Antimage dapat dibaca dan diikuti oleh beberapa pemain offlaner lainnya.

Nampaknya, titel offlaner terkuat bisa lepas dari Antimage jika enggak bisa melakukan eksperimen dan kembali enggak terkalahkan. Mungkin, pemain yang gemar bermain Thamuz ini harus mengendalikan emosinya agar enggak mudah terpancing oleh musuhnya.

Contohnya bisa dilihat pada game pertama saat melawan Alter Ego. Menggunakan Yu Zhong, Antimage sempat memaksakan masuk ke dalam team fight sehingga membuat dirinya harus mati sia-sia karena HP yang tersisa sangat sedikit.

Rekt Lebih Cocok Jadi Carry?

Via Istimewa

Kehadiran meta hyper carry sejak MPL Season 5 memang membuat beberapa perubahan besar di EVOS. Rekt yang dulunya dikenal sebagai carry harus rela menempati posisi sebagai offlaner sejak MPL Season 6 lalu.

Mantan pemain Bigetron PK dan Louvre ini dikenal punya kemampuan farming yang cepat. Hal inilah yang jadi salah satu faktor yang membuat Rekt jadi pemain yang ditakuti di skena kompetitif. Memang, sebagai pemain pro player sekelasnya, wajib untuk bisa menempati posisi apapun yang dipercayakan timnya.

Sejak menempati posisi sebagai offlaner, Rekt masih kelihatan kurang fokus dan kerap melakukan kesalahan. Salah satu tugas dari pemain yang menempati posisi tersebut adalah melakukan rotasi. Sayangnya, pemain ini pun justru asik dengan dunianya hingga terlambat membela temannya yang sedang melakukan team fight.

Chemistry Masih Belum Kuat

Seperti yang kita ketahui, MPL Invitational merupakan debut dari pemain baru dan ajang pamer skuad terbaru dari EVOS. Sayangnya, masuknya LJ dan Antimage, serta kembalinya Luminaire yang cuti di MPL Season 6 enggak bisa membuat tim ini menempati posisi puncak.

Kembali enggak bisa mengalahkan Udil, Antimage pun harus pulang di hari pertama MPL Invitational lalu. Walaupun kemampuan para pemain baru ini mumpuni, namun saat pertandingan melawan Alter Ego, mereka pun masih punya kendala pada chemistry yang belum terbentuk dengan baik.

Biasanya, LJ dikenal sebagai pemain Tank yang mampu menyusahkan lawannya. Di pertandingan kemarin, dia pun menggunakan Khaleed. Sayangnya, dia terlihat belum bisa berkomunikasi dengan baik sehingga terlihat belum fasih menggunakan Hero tersebut. Pasalnya, ulti dari Hero tersebut kerap gagal dan mengakibatkan hal yang cukup fatal dan membuatnya mati sia-sia.

Alter Ego yang Masih On Fire

Via Istimewa

Kegagalan di MPL Season 6 untuk jadi juara, nampaknya enggak membuat Celiboy dan kawan-kawan patah semangat. Sebaliknya, di MPL Invitational ini mereka pun terlihat on fire untuk bisa jadi yang terkuat di ajang skala internasional ini.

Performa para pemain dari Alter Ego enggak terlihat menurun. Bahkan, Ahmad dan kawan-kawan masih on fire untuk bisa memenangkan ajang ini. Di game pertama saat melawan EVOS, mereka pun enggak butuh waktu yang lama untuk mengamankan poin.

Sempat terjadi balasan di game kedua, di mana pasukan macan putih lebih bermain secara agresif. Namun, LeoMurphy pun mampu menahan pergerakan hingga membalikan keadaan. Nampaknya, kehadiran Antimage, LJ, dan Luminaire bukan sebuah masalah besar untuk Alter Ego.

Combo Udil, Ahmad, dan Celiboy yang Makin Menjadi

Via Istimewa

Enggak bisa dimungkiri, kehadiran Udil mampu mengisi kekosongan yang ada di Alter Ego. Bergabung dengan Ahmad sejak MPL Season 6, mereka pun jadi salah satu tim terkuat dan mampu memecahkan win streak yang dihasilkan oleh ONIC selama 4 minggu di babak regular season.

Memang, Celiboy dan Ahmad sebagai core dari Alter Ego juga mampu menjalankan tugasnya dengan baik. Namun, dengan bergabungnya pemain asal Bandung ini, combo mereka pun terbukti ampuh untuk menyulitkan para lawan-lawannya.

Saat pertandingan melawan EVOS di hari pertama MPL Invitational lalu, Udil pun mampu jadi penyelamat ketiga tiga pemain macan putih melakukan serangan pada sisi bawah turret dengan Lunox yang digunakannya.

***

Jika diperhatikan, kegagalan EVOS di MPL Invitational sama yang dialami oleh Alter Ego lalu saat mengumumkan Udil jadi roster terbarunya. Ahmad dan kawan-kawan juga harus pulang lebih awal karena di kalahkan oleh ONIC di MPL Invitational pada Juli lalu.

Kalau EVOS bisa melakukan perubahan dan memperkuat chemistry-nya, enggak menutup kemungkinan akan kembali jadi juara di musim selanjutnya, mengingat Antimage, LJ, dan Luminaire merupakan pemain papan atas yang punya kemampuan mumpuni.

Bagaimana tanggapan kalian dengan analisa pertandingan EVOS melawan Alter Ego pada minggu pertama MPL Invitational? Jika kalian punya pendapat lain, jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar enggak ketinggalan tulisan menarik lainnya seputar esports.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.