Selalu Diandalkan, Inilah 5 Hero Most Pick Sepanjang Turnamen Games of The Future 2024

Selalu Diandalkan, Inilah 5 Hero Most Pick Sepanjang Turnamen Games of The Future 2024

Perhelatan bergengsi Games of The Future 2024 resmi telah berakhir pada hari Minggu pagi (3/2) kemarin. Peresmian selesainya turnamen pun diketahui setelah AP Bren kembali menjadi juara pada turnamen Internasional tersebut.

Namun, ada beberapa hal menarik yang terjadi di dalam perhelatan, salah satunya Hero langganan para pro player. Terdapat lima karakter yang cukup sering di-pick oleh para pemain. Kelimanya tentu mempunyai keistimewaettannya sendiri, sehingga selalu dijadikan pegangan oleh para coach dan pemain.

Penasaran siapa saja Hero yang dimaksud? Yuk, simak artikel KINCIR berikut ini.

Selalu diandalkan, inilah 5 Hero most pick sepanjang turnamen Games of The Future 2024

Ruby (42 pick)

Hero Most Pick di Turnamen Games of The Future 2024, Ruby. via Istimewa

Hero pertama yang selalu dipakai oleh banyak pro player sepanjang turnamen Games of The Future 2024 adalah Ruby. Secara keseluruhan, wajah dari karakter ini sudah hadir sebanyak 42 kali di Land of Dawn. Dengan banyaknya pemain yang menggunakan Ruby, pertanda bahwa Hero ini memang layak masuk ke dalam meta.

Pasalnya, Hero ini memang memiliki keunggulan yang tidak main-main. Urusan teamfight, ia bisa menjadi pembuka yang andal dengan ultimate-nya. Setelah terkena, dia memiliki skill 2 bersifat stun dan area. Belum lagi ada sisi lifesteal yang dapat membantu Ruby dalam membadani rekan tim. Hero ini juga bisa digunakan untuk melakukan gameplay pick off yang sering dimainkan oleh banyak tim.

Claude (32 pick)

Hero Most Pick, Claude. via Istimewa

Belakangan ini, Claude selalu jadi andalan bagi para pemain goldlaner. Bukan hanya di Games of The Future 2024 saja, pada turnamen M5 World Championship pun karakter ini cukup ramai digunakan oleh para pemain side laner.

Di turnamen Internasional Rusia kali ini, Claude digunakan sebanyak 32 kali oleh seluruh pemain goldlaner dari tim yang berbeda-beda. Itu pertanda bahwa marksman ini masih mendominasi dan sangat kuat dalam segala hal.

Jika dilihat, ia memang mampu melakukan masuk dan keluar teamfight dengan sangat mudah. Belum lagi kemampuan berpindah tempat membuatnya bisa melakukan push lane dengan sangat baik. Kalau soal damage, sepertinya gausah dibahas lagi. Sebab, tank atau roamer yang tebal pun bisa dibuat tidak berdaya ketika sudah mengaktifkan Blazing Duet dengan stack full.

Karrie (29 pick)

Hero Most Pick, Karrie. via Istimewa

Selain Claude, Karrie juga jadi marksman yang masuk ke dalam kategori. Bagaimana tidak, karakter ini memiliki damage yang sangat besar. Belum lagi attack speed yang dihasilkan sangat cepat. Jadi sudah damage tinggi, kecepatan hit pun juga ikut menyertai. Maka tidak heran jika banyak Hero tebal kewalahan hadapi perlawanan Karrie.

Di dalam turnamen ini, Karrie sudah digunakan sebanyak 29 kali oleh seluruh pemain goldlaner. Angka tersebut sudah sangat wajar, mengingat Hero ini belakangan masuk ke dalam meta Mobile Legends.

Guinevere (28 pick)

Hero Most Pick, Guinevere. via Istimewa

Guinevere jadi salah satu fighter yang cukup konsisten digunakan oleh para pemain publik Mobile Legends maupun pro player. Bagaimana tidak, dirinya punya kemampuan melompat dengan efek stun yang menjadi keunggulan tersendiri.

Pasalnya, kemampuan itu sangat bagus apa bila mengenai lebih dari dua Hero lawan. Skill ini juga bisa sebagai pembuka teamfight. Ketika kamu bisa lanjutkan dengan aktifkan ultimate, maka durasi stun yang dihasilkan akan semakin lama.

Dengan begitu, teman satu tim pun bisa melontarkan seluruh damage yang dikeluarkan dari skill. Jadi sudah cukup wajar dan masuk akal kalau Guinevere digunakan sampai 28 kali.

Cici (28 pick)

Karakter terakhir yang masuk ke dalam urutan adalah Cici. Fighter yang mengisi sebagai explaner ini ternyata masih berdampak besar sejak rilis pertama kali pada beberapa waktu lalu. Pasalnya, dirinya mempunyai skill escape yang sangat bagus.

Selain itu, iya juga memiliki hit yang lahir dari skill-nya. Sekali aktifkan skill ini, Cici dapat melontarkan banyak serangkan kepada lawan dengan damage yang enggak main-main.

Lawan yang menggunakan tank roamer pun bisa dibuat tidak berdaya karena damage-nya terlalu besar. Sangat wajar jika Cici terpilih sebagai Hero most pick di turnamen Games of The Future 2024 kemarin.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.