Mojang Umumkan Game Terbaru Minecraft

Sejak dirilis pada 2009, Minecraft kini telah berkembang semakin kompleks dengan update rutin. Berbagai fitur telah ditambahkan melalui update tersebut, di antaranya potion, hewan peliharaan, perkampungan yang berisi orang asing, orang-orang berhidung panjang yang berkomunikasi dengan bersenandung, dan berbagai update lainnya.

Nah, menjelang 10 tahun dirilisnya Minecraft, pengembang game ini, Mojang, telah mengumumkan sebuah game Minecraft terbaru yang berjudul Minecraft Dungeons, yang akan dirilis pada 2019. Menurut Mojang, Minecraft Dungeons merupakan game baru yang dibangun di atas pondasi game orisinalnya. Mojang juga merilis cuplikan game ini, loh. Ini dia cuplikannya!

Mojang mendeskripsikan game ini sebagai game action-adventure yang sepenuhnya baru yang terinspirasi oleh dungeon crawler klasik. Di game ini, lo bisa menemukan senjata dan item baru yang akan membantu lo mengalahkan segerombolan musuh baru yang kejam. Pemain harus melakukan quest untuk menyelamatkan penduduk desa dari Arch-Illager yang jahat. Lo juga bisa bermain solo atau bersama teman di game ini, loh.

Kepopuleran Minecraft menyebabkan Microsoft mengakuisisi Mojang dengan harga fantastis, senilai 2,5 miliar dolar, pada 2014. Sejak saat itu, game ini pun mendapatkan banyak update. Enggak hanya itu saja, waralaba ini pun juga diperluas. Waralaba game ini diperluas dengan hadirnya game Minecraft lainnya yang dikembangkan oleh Telltale Games, yaitu Minecraft: Story Mode. Selain itu, film Minecraft juga sedang dikembangkan Warner Bros. Nah, hadirnya Minecraft: Dungeons juga akan memperluas waralaba ini.

Via Istimewa

Selain mengumumkan Minecraft: Dungeons, Mojang juga mengumumkan update Minecraft berikutnya, yaitu Village and Pillage, yang juga akan dirilis pada 2019. Update ini akan menambahkan desain desa baru dan senjata baru, yaitu crossbow. Update ini juga akan menambahkan panda di dalam game. Panda tersebut dapat melahirkan bayi panda setelah makan bambu.

Siapa yang masih main Minecraft hingga saat ini? Nah, update tadi tentunya bikin lo makin betah bermain Minecraft. Jangan lupa pantengin Kincir.com buat dapatin update seputar game lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.