(Mobile Legends) WSL Season 2 Tembus 750 Ribu Penonton Kurang dari 24 Jam

Turnamen khusus cewek, Women Star League (WSL) Season telah selesai menggelar minggu pertama babak Regular Season pada 31 Januari. Enggak kalah seru dari turnamen-turnamen biasa, ajang ini pun mampu menampilkan pertandingan sengit

Alter Ego sukses jadi kuda hitam di babak Regular Season untuk minggu pertama ini. Dengan memenangkan beberapa pertandingan di minggu pertama lalu, mereka mampu menunjukkan hasil yang diluar dugaan. Pasalnya, tim ini bukan termasuk dalam tim yang dijagokan oleh public, mengingat masih ada EVOS Ladies, SIREN Moon, dan Belletron Era.

Sebagai tim yang menempati posisi runner up pada musim lalu, SIREN Moon mampu mengantongi 4 poin dari 3 pertandingan. Hal ini pun membawa mereka menempati posisi keempat. Sementar Belletron mempunyai 7 poin dan menempati posisi kedua. Sementara Alter Ego mampu berada di posisi puncak dengan mempunyai poin 9 bersamaan dengan EVOS yang juga mengantongi poin yang sama.

EVOS Ladies di minggu pertama minggu pertama lalu memberikan penampilan terbaiknya. Pasukan macan putih ini menunjukkan kekuatannya sebagai juara di musim lalu. Tim ini pun berhasil memenangkan pertandingan dengan menghadapi tim besar, seperti 7 Heaven Aquamarine, Artemis Aster, dan NGID Aiko. Hasilnya, 3 kemenangan pun berhasil di membuat macan putih berada di puncak klasemen.

Hasil yang berbeda justru ditunjukkan oleh SIREN Moon yang tampil kurang maksimal di minggu pertama. Sang runner up di WSL Season 1 ini hanya mampu memenangkan 1 pertandingan, 1 imbang, dan 1 kalah melawan Alter Ego. Hasil ini pun membawa mereka berada di posisi keempat.

Secara mengejutkan, pertandingan antara SIREN Moon dan Alter Ego mengundang perhatian para pencinta skena kompetitif Mobile Legends. Pasalnya, belum genap 24 jam, pertandingan yang siarkan langsung di Youtube tersebut ditonton sebanyak 750 ribu pasang mata dan meraih like sebesar 15 ribu.

Raihan ini pun membuktikan jika turnamen cewek juga patut untuk disaksikan. Sepertinya kiprah SIREN Moon jadi pembicaraan hangat, mengingat pertandingannya melawan Belletron Era juga menembus angka 700 ribu.

Di minggu kedua babak Regular Season WSL Season 2 nanti, SIREN Moon akan menghadapi EVOS Ladies, Artemis Aster, dan NGID Aiko. Nampaknya, perlu kekuatan ekstra untuk bisa mengalahkan tim-tim tersebut.

Enggak ketinggalan, penampilan Alter Ego dan EVOS Ladies akan hadir di minggu kedua. Pertandingan ini bisa jadi sebagai perebutan posisi pertama untuk keduanya, mengingat keduanya punya poin yang sama di minggu pertama.

Bagaimana tanggapan kalian dengan hasil minggu pertama babak Regular Season WSL Season 2? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.