(PRO TIPS) Build Item Bruno Mobile Legends ala Alberttt RRQ Hoshi, Sekali Tendang Musuh Benjol!

– Lihat Bruno Alberttt saat lawan ONIC di Week 5 MPL Season 7? Sakit banget, kan?
– KINCIR bakal kasih build item yang dipakai Alberttt di bawah ini!


Jadi salah satu Hero Mobile Legends, Bruno memang punya damage yang super sakit untuk jajaran Marksman. Sayangnya, di MPL Season 7 kali ini Hero yang punya kekuatan bolanya enggak lagi jari andalan. Sekalinya digunakan, Bruno bisa mengguncang panggung kompetisi kasta tertinggi ini.

Pekan lalu, Bruno yang digunakan Alberrt mampu menumbangkan ONIC di game kedua. Hanya memerlukan dua tendangan ke arah pasukan landak, pemain RRQ Hoshi ini mampu meraih delapan kill tanpa mati sekalipun.

Kali ini, KINCIR membuat item build yang digunakan oleh sang pemain untuk menggunakan Bruno. Yuk simak di bawah ini!

1. Raptor Machete

Mobile Legends - Item build Bruno ala Albertt RRQ Hoshi - Raptor Machete
Mobile Legends – Item build Bruno ala Albertt RRQ Hoshi – Raptor Machete Via Tangkapan Layar.

Untuk membantu Albertt untuk memenuhi item-item-nya, Bruno yang digunakannya pun menggunakan Raptor Machete untuk melakukan farming dengan cepat. Soalnya, item ini akan memudahkan untuk menghabisi monster jungle jauh lebih cepat.

Raptor Machete dapat memberikan tambahan 30 physical attack, 15% physical penetration, dan tambahan 30% damage pada monster. Selain itu, item ini juga memiliki pasif yang sangat bergunakan di early game.

Dua pasif unik, Greed dan Gorge akan memudahkan kalian untuk melakukan farming, seperti efek Greed yang memberikan tambahan 30% exp, serta tambahan damage sebesar 4 poin ketika membunuh jungle monster pada efek Gorge dan dapat di-stack hingga 15.

2. Endless Battle

Mobile Legends - Item build Bruno ala Albertt RRQ Hoshi - Endless Battle
Mobile Legends – Item build Bruno ala Albertt RRQ Hoshi – Endless Battle Via Tangkapan Layar.

Albertt menggunakan item Endless Battle untuk memberikan Bruno lifesteal pada serangan non skill. Jika menggunakannya, kalian akan dapat menambahkan beberapa stat, seperti 65 physical attack, 5 mana regen, 250 HP, 10% cooldown Reduction, 5% movement speed, dan 10% physical lifesteal.

Endles Battle akan memberikan Bruno mengeluarkan true damage yang diubah dari basic attack sebesar 60 physical attak. Efek ini dihasilkan dari pasif unik-Divine Justice. Enggak hanya itu, ketika efek pasifnya aktif, movement speed dari Hero  ini akan meningkat sebesar 10%. 

3. Berserker’s Fury

Mobile Legends - Item build Bruno ala Albertt RRQ Hoshi - Berserker's Fury
Mobile Legends – Item build Bruno ala Albertt RRQ Hoshi – Berserker’s Fury Via Tangkapan Layar.

Item selanjutnya, pemain RRQ Hoshi ini menggunakan item Berserker’s Fury untuk meningkatkan 65 physical attack dan 24 crit. Chance. Skill ini akan membuat Bruno yang digunakan Albertt semakin perih.

Dalam item Berserker’s Fury, Bruno juga akan mendapatkan atribut, yakni 40% crit damage. Ditambah dengan pasif unik-Doom yang akan membuat Critical hit akan menambahkan efek physical attack Hero sebesar 5% selama dua detik.

4. Blade of Despair

Mobile Legends - Item build Bruno ala Albertt RRQ Hoshi - Blade of Despair
Mobile Legends – Item build Bruno ala Albertt RRQ Hoshi – Blade of Despair Via Tangkapan Layar.

Memasuki late game, Bruno harus memiliki damage yang lebih kuat lagi untuk bisa membunuh musuhnya dengan cepat. Agar semakin memaksimalkan kemampuan Hero Marksman ini, Albertt menggunakan item attack, yaitu Blade of Despair.

Bukan rahasia lagi jika item ini merupakan yang paling wajib dibeli untuk para core. Soalnya, Blade of Despair akan 160 physical attack dan %5 movement speed. Untuk pasifnya, jika kalian menyerang lawan yang memiliki darah kurang dari 50%, maka akan meningkatkan physical attack sebesar 25% selama dua detik.

5. Windtalker

 Item build Bruno ala Albertt RRQ Hoshi - Windtalker
Item build Bruno ala Albertt RRQ Hoshi – Windtalker Via Tangkapan Layar.

Hanya dengan dua kali tendangan bola ke arah lawannya, Bruno yang digunakan Albertt mampu menghabisi musuh dengan cepat. Untuk membuat Hero ini semakin barbar, dia pun menambahkan Windtalker agar menambah attack speed-nya.

Item ini akan menambahkan Bruno yang digunakan Albertt berupa 40% attack speed, 20 movement speed, dan 10% crit. chance. Pada pasifnya, jika Hero ini bisa mengenai 3 unit lawan, makan akan memberikan 150-362 magic defense.

6. Immortality

Item build Bruno ala Albertt RRQ Hoshi - Immortal
Item build Bruno ala Albertt RRQ Hoshi – Immortal Via Tangkapan Layar.

Untuk melindunginya dari serangan musuh yang bisa saja membunuhnya, Albertt enggak lupa untuk menggunakan item defense, yaitu Immortal. Enggak hanya memberikannya kehidupan kedua, item ini juga akan membuat sang pemain membalikan keadaan jika memungkinkan.

Immortal juga akan memberikan Bruno tambahan 800 HP dan 40 physical defense. Ketika mati, Albertt bisa bangkit dengan diberikan 15% HP dan shield yang mampu menyerap damage hingga 220-1200.

***

Bagaimana tanggapan kalian dengan build item yang digunakan oleh Albertt saat melawan ONIC pekan lalu? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian jika telah mencoba build ini, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enngak ketinggalan berita seputar esports.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.