(Mobile Legends) Dijamin OP! Inilah Hero-Hero Revamp yang Sebentar Lagi Rilis

Belum lama ini, Moonton memberikan revamp yang cukup signifikan untuk beberapa Hero Mobile Legends lama di Advanced Server yang diprediksi bakal OP!


Dalam mengimplementasikan perubahan Hero, Moonton memaksimalkan Advanced Server yang digunakan untuk menjajal perubahan performa Hero di Land of Dawn. Server ini ditujukan untuk mengukur potensi Hero-Hero yang sedang mendapatkan buff, nerf, maupun revamp.

Belum lama ini, Moonton memberikan revamp yang cukup signifikan untuk beberapa Hero lama di Advanced Server. Revamp tersebut mampu memberikan perubahan performa pertarungan yang sangat besar. Bahkan, sebagian Hero yang mendapatkan revamp menjadi sangat overpowered (OP) setelah rilis resmi, seperti Pharsa, Valir, atau Yi Sun Shin contohnya. 

Nah, saat ini, sudah ada beberapa Hero “veteran” yang sudah di-revamp dan lagi nunggu giliran rilis di server utama. KINCIR prediksi mereka bakalan OP karena perubahan kekuatan yang signifikan!

Inilah Hero-Hero Revamp Mobile Legends Terbaru yang Diprediksi Bakal OP!

Kimmy

Kimmy Mobile Legends.
Kimmy Mobile Legends. Via Istimewa.

Di Advanced Server, Kimmy mengalami perubahan performa yang cukup signifikan. Dari atribut dasar, Kimmy mengalami penurunan Basic Attack Damage dalam Advanced Server. Penurunan tersebut membuatnya sedikit lebih sulit untuk membersihkan minion atau monster jungle di awal permainan.

Sebagai gantinya, Kimmy mendapatkan perubahan yang cukup besar pada skill – Energy Transformation. Skill tersebut kini memiliki jarak serang yang sedikit lebih jauh dan semburan tintanya secepat Basic Attack. Selain itu, Kimmy kini dapat menghasilkan serangan kritikal ketika mengaktifkan skill ini.

Prediksi: Perubahan pada skill – Energy Transformation diprediksi dapat membuat Kimmy menjadi sangat kuat saat rilis di Original Server. Jika Moonton tidak memberikan sedikit perubahan berupa nerf sebelum mengimplementasikan pada Original Server, Kimmy dijamin akan menjadi Marksman dengan DPS yang sangat mematikan. 

Klaim tersebut tentu bukan tanpa alasan. Pasalnya, tiap projectile serangan Basic Attack Kimmy jadi lebih cepat dan dapat menghasilkan kritikal dalam jumlah tinggi. Hero Tank sekalipun diprediksi akan sangat kesulitan menghadapi Kimmy nantinya.

Lancelot

Lancelot makin rewarding buat kalian yang fast hand!
Lancelot makin rewarding buat kalian yang fast hand! Via Istimewa.

Lancelot menjadi salah satu nama yang mengalami perubahan besar dalam Advanced Server. Melalui patch 1.6.04, Moonton memberikan revamp terhadap Lancelot dari skill pertama – Puncture.

Setelah revamp, skill ini hanya akan memberikan Sword Mark (tanda) untuk satu musuh pertama yang terkena saja. Sehingga, Lancelot dapat menggunakan Puncture berulang-ulang dengan cukup mudah.

Perubahan mekanik dari skill – Puncture terbilang sangat signifikan untuk menunjang performa Lancelot secara keseluruhan. Selain dapat menjadi lebih lincah, Lancelot kini dapat lebih mudah untuk memberikan damage tinggi ketika pertarungan tim yang melibatkan banyak musuh dalam satu area tertentu. 

Prediksi: Sejak perubahan skill – Puncture, Lancelot memperlihatkan performa pertarungan yang sangat mengerikan di Advanced Server. Jika perubahan mekanik tersebut diterapkan di Original Server, Lancelot dijamin akan menjadi salah satu Hero yang langganan di-pick atau bahkan banned.

Kagura

Kagura Mobile Legends.
Kagura Mobile Legends. Via Istimewa.

Kagura merupakan salah satu Mage yang cukup mengerikan. Selain memiliki kelincahan bertarung, Kagura juga dikenal memiliki Burst Damage yang sangat tinggi. Berkat kombinasi skill, Kagura dapat menghabisi satu Hero musuh dengan sangat mudah di pertarungan. 

Dalam Advanced Server, Kagura mengalami beberapa perubahan yang terbilang sangat besar. Perubahan pertama adalah peningkatan kecepatan gerak dari payung pada skill – Seimei Umbrella Open.

Kini, Kagura dapat memindahkan payungnya dengan cukup cepat. Perubahan tersebut sangat efektif untuk Kagura dalam menangkap musuh di pertarungan. Selain itu, Kagura juga mengalami perubahan pada skill ultimate – Yin Yang Overturn.

Setelah revamp, skill ini tidak lagi mengeluarkan tali yang mengikat musuh. Kini, Kagura justru dapat memberikan efek crowd control yang berfungsi untuk menarik musuh ke lingkaran melalui skill ultimate. Sayangnya, damage yang dihasilkan dari skill ini sedikit dikurangi.

Prediksi: Secara keseluruhan, Kagura diprediksi dapat menjadi salah satu Mage yang cukup berbahaya jika diimplementasikan di Original Server. Sebab, Kagura memiliki kemampuan Burst Damage tinggi dan crowd control yang mematikan. Terutama jika pertarungan sudah berlarut dan masuk fase late game.

Odette

Odette calon Hero OP?
Odette calon Hero OP? Via Istimewa.

Odette revamp merupakan salah satu Hero yang diprediksi akan mengalami peningkatan performa pertarungan yang sangat signifikan di Original Server. Hal tersebut terlihat dari modifikasi skill yang diterima Odette pada Advanced Server. Odette mengalami revamp dalam skill – Blue Nova dan skill ultimate – Swan Song.

Untuk skill – Blue Nova, Odette kini bisa sangat mumpuni sebagai midlaner support. Sebab, bola pantulan yang menghasilkan efek immobilized kini bisa memantul hingga empat kali dari sebelumnya yang hanya dua kali. Perubahan tersebut membuat Odette menjadi lebih mudah untuk menjangkau dan mengunci Hero musuh.

Perubahan yang sebenarnya simpel, tapi pengaruhnya sangat signifikan terletak pada skill ultimate – Swan Song. Sebab, skill tersebut kini diawali dengan efek dash serta memberikan shield—bukan lagi Magical Reduction.

Raihan shield tersebut terbilang sangat besar. Bahkan, Odette akan menjadi sangat sulit dibunuh ketika mengaktifkan skill ultimate-nya. Sayangnya, skill ultimate Odette cukup mudah untuk digagalkan hanya bermodalkan kemampuan CC saja.

Prediksi: Secara keseluruhan, Odette diprediksi akan menjadi salah satu Hero mid-support yang cukup mengerikan karena memiliki kemampuan Burst Damage dan disable yang mumpuni. Jika tidak ada perubahan ketika dirilis di Original Server, Odette dapat menjadi salah satu Hero Mage yang diprediksi akan cukup sering digunakan nantinya.

***

Bagaimana menurut kalian dengan deretan Hero-Hero revamp terbaru yang diprediksi akan cukup OP setelah dirilis di Original Server nantinya? Silahkan tulis pendapat kalian di kolom komentar. Serta, ikuti terus informasi terkini mengenai Mobile Legends hanya di KINCIR, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.