Kehadiran Masha di Land of Dawn sempat menyita perhatian. Pasalnya, dia memiliki tiga “nyawa” yang membuatnya sulit dibunuh. Hal tersebut menjadikan Masha sebagai salah satu Fighter yang kerap kali juga diandalkan sebagai tanker.
Pada tulisan ini, KINCIR akan memberikan beberapa fakta seputar Masha yang perlu diketahui, sebelum kalian ingin membeli Hero yang satu ini. Sehingga, kalian bisa secara objektif untuk menentukan dan menyesuaikan gaya permainannya.
Tanpa berlama-lama, silahkan kalian simak uraian fakta seputar Masha di bawah ini!
1. Banyak Darah, Minim Armor
Siapa yang tidak tergiur dengan hadirnya Hero yang memiliki darah tiga lapis? Dengan jumlah darah yang sangat banyak tersebut, Masha tentu menjadi salah satu pilihan Fighter yang diharapkan dapat membawa variasi permainan baru di Land of Dawn.
Sayangnya, harapan tersebut tidak serta-merta terwujud dengan mudah. Walau memiliki darah yang melimpah, Masha tidak dilengkapi dengan tingkat pertahanan yang tinggi. Sehingga, darahnya terkesan cukup mudah berkurang di medan pertarungan.
Rendahnya tingkat pertahanan tersebut membuat Masha kehilangan kemampuan durability-nya yang menjadi syarat utama sebagai seorang tanker kelas atas. Kondisi tersebut juga diperburuk dengan minimnya kemampuan disable.
2. Sulit Dibunuh
Dengan darah yang banyak, Masha tentu membutuhkan regenerasi HP yang baik. Tanpa regenerasi yang mumpuni, jumlah HP yang tinggi terkesan tidak berguna dan tidak efektif di pertarungan.
Untungnya, Masha dilengkapi dengan kemampuan memulihkan HP yang enggak dimiliki Hero lain. Walau tidak banyak berpengaruh, regenerasi HP tersebut dapat kartu as untuk memperoleh HP tambahan ketika bertarung.
Selain itu, Masha juga dilengkapi dengan skill Life Recovery. Skill tersebut mampu memulihkan HP sampai 80%. Pemulihan HP tersebut terbilang sangat besar dan bisa mengubah jalannya pertarungan jika kalian mampu memanfaatkannya dengan baik.
Sebagai catatan, Life Recovery tidak dapat digunakan selama Masha sedang bertarung atau memiliki HP yang terisi penuh. Sehingga, dia perlu keluar dan menjauhi area pertarungan sebelum menggunakan skill tersebut.
Selain punya skill 4, Masha juga punya “nyawa” tambahan pada skill pasifnya. Jadi, saat stack HP tinggal sisa satu, dia akan mendapatkan efek resilience alias pengurangan durasi crowd control hingga 60%.
Intinya, jika ingin terus hidup, kalian harus sambil terus menyerang. Sebab, Lifesteal sang Hero juga meningkat hingga 20% saat bar HP tinggal satu.
3. Kombinasi Apik Lifesteal dan Attack Speed
Tercatat pada skill pasif – Ancient Strength, Masha dapat memperoleh tambahan kecepatan serangan dan ekstra Lifesteal yang dihitung dari HP yang habis. Untuk 1% HP yang berkurang, dia akan mendapatkan tambahan 1,2% Attack Speed. Dia juga akan mendapatkan ekstra 10% Lifesteal tiap satu stack HP yang habis.
Mengacu pada kemampuan efek skill pasif di atas, Masha memiliki kombinasi yang sangat kuat dari kemampuan Lifesteal dan Attack Speed. Semakin tipis HP yang dimiliki Masha, dia dapat menyerang lebih cepat dan mendapatkan HP dengan efek Lifesteal jauh lebih banyak.
Hal tersebut sangat cocok untuk Masha bermain dengan agresif untuk mengambil objektif permainan, khususnya push. Kecepatan serangan serta damage yang cukup besar membuatnya mumpuni merubuhkan turret dengan cepat.
4. Sulit untuk Mengunci Musuh
Sebagai seorang Fighter, Masha memiliki tingkat damage yang cukup tinggi. Hal tersebut membuatnya mampu menghabisi musuh dengan cepat. Apalagi ditambah dengan kemampuan skill Wild Power yang dapat memberikan tambahan Physical Damage sebesar 3,5% dari Max HP-nya.
Walau memiliki tingkat damage yang tinggi, sayangnya, dia tidak memiliki kemampuan untuk mengunci musuh. Dia hanya memiliki kemampuan crowd control berupa slow dari skill Howl Shock dan Thunderclap.
Kemampuan tersebut tentu tidak cukup untuk memudahkan Masha menyerang musuh dengan leluasa. Sebab, hanya dengan mengandalkan kemampuan efek slow, musuh masih dapat bergerak bebas untuk lari menajuhi Masha.
5. Tingkat DPS yang Cukup Tinggi
Sebagai seorang Fighter, Masha sangat bisa diandalkan untuk menghabisi musuh dengan cepat. Pasalnya, dia memiliki tingkat damage dan kecepatan serang yang tinggi. Kedua faktor tersebut menjadikannya memiliki raihan damage-per-second (DPS) yang sangat tinggi.
Hal tersebut membuatnya menjadi salah satu Hero baru yang cukup menjanjikan. Dia mendapatkan tingkat damage yang tinggi dari skill Wild Power. Selain itu, efek skill pasifnya juga mampu meningkatkan raihan DPS dengan peningkatan kecepatan serangan yang sangat signifikan.
Secara penggunaan, tingkat DPS yang tinggi memungkinkan Masha untuk melakukan push dengan cepat. Selain itu, Masha juga dapat mengambil objektif pertarungan dalam waktu yang singkat. Sehingga, Masha sangat efisien dan efektif untuk bermain dengan objektif.
***
Bagaimana menurut kalian mengenai fakta-fakta dari Masha di atas? Apakah kalian memiliki fakta menarik lain mengenai Masha? Silahkan share pendapat kalian di kolom komentar. Serta, ikuti terus informasi terkini mengenai Mobile Legends hanya di kanal KINCIR, ya.