Minggu ini, bursa transfer pemain untuk gelaran Mobile Legends Pro League (MPL) Season 6, menang jadi perbincangan hangat oleh pencinta skena kompetitif. Sebelumnya, Udil yang merupakan pemain andalan dari ONIC Esports harus mengucapkan selamat tinggal untuk teman-teman. Sang pemain pun kini telah resmi jadi salah satu pemain di Alter Ego untuk musim ini.
Kali ini, berita datang dari tim yang berlambang naga, yaitu AURA. Untuk dapat memberikan yang terbaik di turnamen kasta pertama dari Mobile Legends ini, mereka pun memboyong tiga pemain sekaligus untuk memperkuat skuadnya di MPL Season 6 dan MPL Invitational 4 Nation Cup.
Mereka pun merangkul Tezet yang merupakan pemain dari Geek Fam, Trust dari ONIC Esports, dan Vans yang dulunya membela SIREN Esports. Ketiganya pun kini telah resmi menjadi pemain dari AURA dan akan membela tim tersebut untuk mengamankan gelar juara.
Sebelumnya, Tezet dan Trust menang pernah berlaga di gelaran MPL Season 4 dan 5. Pengalaman mereka pun bisa membuat tim ini jauh lebih kuat, mengingat AURA sempat jadi kuda hitam di musim keempat lalu. Sementar Vans, merupakan pemain yang akan memulai debutnya bermain di MPL.
Di Geek Fam, Tezet yang bertindak sebagai kapten memang belum mampu membawa timnya tembus ke babak playoffs sejak MPL Season4, sementara Trust, merupakan pemain cadangan abadi di ONIC Esports. Bergabung di AURA, bisa jadi ajang pembuktian untuk keduanya.
KINCIR pun mencoba untuk menanyakan langsung alasan memboyong tiga pemain tersebut kepada manajemen AURA. Menurut Reza Pahlevi selaku manajer, gaya permainan ketiganya berbeda dengan gameplay tim ini sebelumnya, mereka pun mencoba untuk keluar dari zona nyaman agar bisa lebih berkembang.
“Pemilihan pemain ini sebenarnya cukup rumit dan memakan waktu panjang, melihat hasil yang kurang memuaskan di MPL Season 5 kemarin, kita berpikir untuk melakukan perombakan baik dalam gameplay dan mindset,” ungkap Reza.
Memang, delapan tim yang akan bertanding di gelaran kerap melakukan perombakan pemain untuk bisa jadi juara di ajang ini. Belum bisa membawa trofi kemenangan, membuat AURA pun mengambil langkah untuk mencari talenta yang bisa membawa nama tim tersebut meriah trofi di musim ini.
Bagaimana pendapat kalian tentang AURA yang memboyong tiga pemain sekaligus jelas MPL Season 6? Apakah ketiganya bisa membawa tim tersebut jadi pemenang di musim ini? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.
Bagi kalian yang ingin membantu pemerintah memutus penyebaran corona, kalian bisa membeli masker dari IESPL melalui situs maskeruntuk.id. Dengan membeli satu masker, artinya kalian sudah berbagi kepada tiga orang lain yang membutuhkan.