Masa open beta dari League of Legends: Wild Rift akan memasuki penutupan setelah gamenya rilis secara global 2021 mendatang. Enggak mau ketinggalan momentum, Riot Games langsung mengumumkan rencana mereka terhadap skena esports dari LoL: wild Rift untuk musim pertama nanti. Kabarnya, setiap negara akan punya turnamen besar sendiri-sendiri dan akan berkontribusi di sirkuit turnamen yang lebih besar secara regional.
Rangkaian turnamen LoL: Wild Rift yang didukung langsung oleh Riot Games akan dimulai sejak Januari sampai Maret dengan format turnamen kecil. Nantinya, pada bulan April, pemenang rangkaian turnamen ini akan mendapatkan undangan untuk masuk di sirkuit turnamen lokal dan akan bertarung dengan delapan wilayah lainnya dalam kontestasi di regional.
Di Indonesia, rangkaian turnamen ini akan digelar oleh OneUp dengan format turnamen terbuka serta khusus perguruan tinggi. Belum jelas judul dan format turnamen yang bakal digelar di Tanah Air ini, namun kalian yang mencari kesempatan untuk terjun wajib menunggu kabar penyelenggaraan turnamennya, nanti.
Sejak memasuki masa open beta, LoL: Wild Rift telah mengumpulkan jutaan pengguna. Enggak heran jika jangka waktu yang cukup singkat ini langsung digunakan oleh Riot Games untuk membuat ekosistem esports dari gamenya. Pasalnya, kehadiran rangkaian turnamen esports tentu bisa menggenjot antusiasme penggemar.
Team Inspire, selamat atas Juara kedua di Pentaboom Showdown!! pic.twitter.com/gnkXNKg3yB
— League of Legends: Wild Rift ID (@wildriftID) December 15, 2020
Sebelumnya, LoL: Wild Rift telah menggelar laga amal bertajuk Pentaboom Esports yang mengajak para influencer di seluruh Asia Tenggara untuk unjuk bakat mereka. Tim Indonesia yang dipunggawai oleh Vyn, JessNoLimit, Dylandpros, dan Cindy Gula pun berhasil meraih posisi runner-up di turnamen ini.
Nah, bagaimana menurut kalian dengan kehadiran turnamen LoL: Wild Rift di Asia Tenggara, nih? Penasaran, kan, ingin lihat seperti apa talenta muda yang muncul dan semoga saja tim Indonesia bisa bersinar sampai ke kompetisi global. Untuk itu, terus ikutin berita seputar esports terbaru hanya di KINCIR.