Lemon Gantikan R7 di Exp Laner, Ini Tanggapan Oura

Lemon gantikan R7 kini jadi berita yang sedang naik daun. Sejak rehatnya pemain veteran exp laner RRQ Hoshi kemarin, nama sang Alien (Lemon) saat ini jadi bahan perbincangan soal pergantian role.

Seperti yang diketahui oleh banyak orang, Lemon sendiri merupakan salah satu pemain veteran dan paling terlama untuk saat ini. Jam terbang dari M1 hingga M4 World Championship pun pernah diikuti olehnya.

Tidak hanya itu, kemampuan yang dimiliki oleh player legend tersebut sangatlah berbeda dari pemain lainnya. Kecerdasaannya di Land of Dawn juga diakui oleh seluruh pro player lainnya hingga pemain publik.

Lemon Gantikan R7, Ini Tanggapan Oura
Lemon Gantikan R7, Ini Tanggapan Oura Via Tangkapan Layar.

Dirinya juga sempat bermain sebagai exp laner, mid laner, gold laner hingga rumornya akan menggantikaan Rivaldi Fatah yang berarti akan kembali lagi menjadi side laner. Mendengar Lemon akan gantikan R7, Oura selaku mantan pro player pun menanggapi hal tersebut melalui konten react di kanal YouTube miliknya.

Menurut pemain dengan tittle MVP M1, dirinya menyetujui dengan adanya Lemon di exp laner. Namun Oura mengatakan terlalu banyak perubahan role yang terjadi pada pemain legend dari RRQ Hoshi tersebut.

“Wah kalau Lemon exp laner boleh sih. Cuman kasian enggak sih Lemon selalu pindah-pindah role gitu. Dari mid pernah gold lane juga terus pernah exp laner juga pas zaman saya dan sekarang kembali lagi jadi exp laner,” ucap Oura.

Penjelasan singkat dari Oura terlihat menyetujui akan kembalinya sebagai pemain exp laner yang kuat dan tangguh. Lemon sendiri pun juga mempunyai pengalaman sebagai side laner, jadi tunggu saja kabar terbaru terkait perkembangan roster dari RRQ Hoshi di MPL Season 11 mendatang.

Jangan lupa untuk terus kunjungi website KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.