Ko Jo: “ONIC Sanz Salah Satu Mid Laner Terjago yang Pernah Ada!”

Setelah tim landak menjuarai turnamen ESL Snapdragon Pro Series kemarin, kini nama ONIC Sanz semakin dikenal usai tampil gemilang saat memenangi beberapa big match. Pembuktian itu terlihat ketika ONIC berhasil mengalahkan tim kuat dari luar seperti Red Giant Esports, RSG Philippines, dan UP Bren.

Kemenangan ini jadi trofi ketiga usai mendapatkan juara pertama MSC 2023 dan MPL Season 11. Harus diakui, kemenangan ini tentunya datang dari kelima pemain. Namun, nama ONIC Sanz jadi sorotan tajam ketima timnya berhasil memenangkan sebuah turnamen.

ONIC Sanz
ONIC Sanz/via Istimewa

Hampir di setiap pertandingan, permainannya memang sangat berbeda dengan player lain. Apalagi ketika sudah memegang kendali di mid lane, musuh pasti akan dibuat kewalahan oleh dirinya. Gameplay agresif memang sudah jadi ciri khas yang dimiliki olehnya. Bisa dibilang, dampak terbesar tim salah satunya ada di tangan seorang ONIC Sanz.

Hal itu juga diakui oleh Jonathan Liandi selaku mantan pro player dari tim EVOS Legends. Menurutnya, ia merupakan salah satu pemain mid laner terjago yang pernah ada sampai saat ini. Dari dirinya berstatus pro player hingga sekarang, hanya ONIC Sanz yang mampu memainkan peran mid laner dengan sangat baik.

“Sanz tuh menurut saya salah satu player terjago bisa dibilang. Buat sekarang menurut saya Sanz itu udah the best mid laner yang pernah ada. Selama season pertama sampai sekarang sih ya kayanya dia yang terbaik. Dia main gold laner pernah, jungler pernah, sekarang mid laner, jadi banyak role yang dikuasai juga sama Sanz. Saya berharap semoga Sanz bisa konsisten,” ucap Jonathal Liandi melalui konten Empaction.

Untuk saat ini, kelima pemain dari tim ONIC merupakan roster terkuat jika melihat dari prestasi yang telah dicapai di tahun ini. Berharap ke depannya ONIC Sanz dan teman-teman bisa membawa kembali trofi Internasional seperti MSC 2023 dan ESL Snapdragon Pro Series.

Terus kunjungi website KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports ya! Jangan lupa untuk daftarkan tim kamu ke Piala Presiden Esports 2023. Daftar di sini dan raih kesempatan untuk bertanding lawan pro player kenamaan di indonesia!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.