Seleknas IESF 2024

Juarai Seleknas IESF 2024, Fnatic ONIC Resmi Wakili Timnas Indonesia!

Proses seleksi timnas Indonesia ke ajang IESF 2024 telah resmi berakhir pada Jumat (14/6). Fnatic ONIC dan EVOS Glory menjadi dua tim tersisa di ajang seleknas dan keduanya akan saling beradu buat memperebutkan gelar sebagai wakil Indonesia.

Ini juga menjadi kali kedua secara beruntun kedua tim tersebut saling berhadapan di final dalam rentang waktu kurang dari sepekan. Sebelumnya Fnatic ONIC dan EVOS Glory saling bersua pada grand finals MPL Season 14 yang berakhir buat kemenangan 4-1 Fnatic ONIC pada Minggu (9/5).

Fnatic ONIC resmi wakili Indonesia ke IESF 2024

IESF 2024
via Istimewa.

Fase akhir dari proses seleknas IESF 2024 ditandia dengan pertemuan Fnatic ONIC dan EVOS Glory di partai puncak. Pemenang dari laga ini berhak buat mewakili Indonesia ke turnamen antar negara yang puncaknya akan berlangsung pada November 2024 mendatang.

Menggunakan format pertandingan best of 7, kedua tim saling berbagi kemenangan di dua ronde pertama. Hasil 1-1 tidak bertahan lama, karena setelah itu laju tim landak kuning seolah tidak terbending. Fnatic ONIC berhasil menyabet tiga kemenangan beruntun buat mengakhiri perlawanan EVOS Glory, sekaligus menampilkan performa yang apik.

Seleknas IESF 2024
via Istimewa.

Alberttt yang jarang mendapatkan kesempatan bertanding selama MPL Season 13, menjadi bintang di puncak seleknas ini. Tampil sebagai Jungler menggunakan Ling yang jadi Hero andalannya, pemain asal Bali ini mengobrak-abrik tim macan putih saat pertandingan ketiga.

Setelah ini timnas Indonesia yang berisikan pemain Fnatic ONIC akan mengikut babak kualifikasi tingkat Asia Tenggara yang berlangsung secara online pada 22 hingga 24 Juni 2024. Jika lolos dari babak tersebut, mereka akan terbang ke Chengdu, Tiongkok buat mengikuti kualifikasi tingkat Asia pada 6-14 September 2024. Lima negara terbaik di kualifikasi Asia akan mendapatkan tempat ke IESF 2024 yang digelar di Riyadh, Arab Saudi pada 11 hingga 19 November 2024.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar rekomendasi game dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.