Turnamen M4 World Championship kini sudah memasuki hari keempat. Sebagai hari terakhir untuk babak kualifikasi, tentu terdapat beberapa pertandingan seru termasuk ECHO Esports melawan RSG Singapura. Kedua tim terbilang cukup kuat untuk skema Mobile Legends.
Tim kuat dari Filipina dan Singapura ini memang selalu hadir di dalam turnamen besar, termasuk M4 World Championship kali ini. Dipertemukan di pertandingan keempat, ECHO Esports pun akhirnya berhasil memenangkan pertandingan dengan cukup sempurna.
Menariknya Yawi yang merupakan salah satu punggawa dari tim Filipina akhirnya dimainkan ECHO Esports saat melawan RSG Singapura pada M4 World Championship. Hal itu tentu jadi daya tarik tersendiri dengan adanya pergantian pemain dari tim itu. Pasalnya dirinya baru kali ini bermain dan terpilih ke dalam roster utama ECHO Esports.
Adanya sosok roamer baru pastinya terdapat perbedaan di dalam gameplay. Namun hal itu tidak terlihat selama berjalannya pertandingan ketika ECHO Esports berhadapan dengan perwakilan dari tim tetangga, RSG Singapura.
“Saya sangat mengerti bahwa tidak dimainkannya saya adalah keputusan dari tim. Saya pun juga mempercayai Jaypee untuk menggantikan saya. Jadi saya hanya ikut arahan dari tim saja,” ucap Yawi.
Menariknya, dengan adanya Yawi yang bermain sebagai roamer tentu tidak banyak perubahan signifikan di dalam gameplay. Terbukti ECHO Esports berhasil bungkam tim Singapura dengan permainan yang ciamik. Kemenangan ECHO Esports saat melawan RSG Singapura juga semakin membuat tim tersebut memastikan untuk menduduki tahta upper bracket.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR, untuk mendapatkan informasi terlengkap seputar M4 World Championship.