Turnamen MPL Season 12 akan segera berlangsung dalam hitungan hari saja. Pegiat esports Mobile Legends: Bang Bang tanah air pastinya telah menantikan turnamen ini, mengingat turnamen ini Moonton selenggarakan secara resmi.
Beberapa perubahan bisa kita temukan buat turnamen musim ini terkait dengan jadwal turnamen. Misalnya saja tiap pekannya akan ada empat hari pertandingan, ketimbang musim lalu yang hanya ada tiga hari pertandingan.
Penasaran dengan jadwal dan prediksi turnamen MPL Season 12 pekan pertama? Yuk, langsung saja simak artikel KINCIR berikut ini!
Jadwal turnamen dan prediksi MPL Season 12 week 1
Jadwal pertandingan – Kamis, 13 Juli 2023
Terdapat dua pertandingan yang berlangsung pada hari pertama pekan pertama. Kedua pertandingan tersebut adalah:
- AURA Fire vs Dewa United Esports (16:30 WIB)
- Rebellion Zion vs Alter Ego (19:00 WIB)
Partai pembuka buat musim ini mempertemukan AURA Fire melawan Dewa United Esports. Sebagai tim baru, penampilan Dewa United Esports tentunya sangat dinanti. Sayangnya penampilan gemilang AURA Fire pada beberapa turnamen terakhir, membuat KINCIR menjagokan tim naga api buat bisa menjadi pemenang pada laga ini.
Alter Ego memiliki peluang besar buat bisa memenangkan laga mereka melawan Rebellion Zion. Selain memiliki materi pemain yang jauh lebih kuat, Udil dan kawan-kawan juga kedatangan REKT yang bisa memberikan warna baru dalam gameplay tim ini.
Jadwal pertandingan – Jumat, 14 Juli 2023
Sementara itu buat hari kedua pekan pertama, pertandingan yang akan berlangsung adalah sebagai berikut:
- Bigetron Alpha vs Geek Fam ID (17:30 WIB)
- AURA Fire vs Rex Regum Qeon (20:00 WIB)
Salah satu tim favorit juara musim ini, Bigetron Alpha akan memulai perjalanan mereka dengan menghadapi Geek Fam ID. Jika melihat performa mereka pada turnamen-turnamen sebelumnya, Bigetron Alpha akan menjadi favorit buat laga ini buat mendapatkan kemenangan pertamanya.
Sementara itu Rex Regum Qeon juga akan mengawali musim mereka pada hari kedua, dengan melawan AURA Fire. Meskipun sempat tertatih-tatih pada turnamen pra-musim, tetapi tim berjuluk raja dari segala raja masih menjadi favorit KINCIR pada laga ini.
Jadwal pertandingan – Sabtu, 15 Juli 2023
Berbeda dengan hari pertama dan ketiga, terdapat tiga pertandingan buat hari ketiga dengan jadwal sebagai berikut:
- Alter Ego vs Bigetron Alpha (15:00 WIB)
- Dewa United Esports vs Rebellion Zion (17:30 WIB)
- Rex Regum Qeon vs ONIC Esports (20:00 WIB)
Baik Alter Ego maupun Bigetron Alpha akan menjalani partai kedua mereka pada hari ketiga pekan pertama. Meskipun Alter Ego tampil bagus pada musim lalu, Bigetron Alpha tengah on fire yang membuat mereka menjadi favorit buat menjadi pemenang laga ini.
KINCIR memprediksi jika Dewa United Esports bakal mendapatkan kemenangan pertama mereka saat menghadapi Rebellion Zion. Pasalnya secara kualitas pemain, Dewa United sedikit lebih kuat jika dibandingkan dengan Rebellion Zion dan kawan-kawan.
Partai sangat seru sudah pasti tersaji pada hari ketiga, yang mempertemukan Rex Regum Qeon melawan ONIC Esports. Sebagai juara bertahan, ONIC Esports tentunya menjadi favorit buat memenangi laga ini. Pasalnya Rex Regum Qeon sendiri juga tengah berada di tren yang menurun pada beberapa turnamen terakhir.
Jadwal pertandingan – Minggu, 16 Juli 2023
Sementara itu buat hari terakhir pekan pertama, hanya akan ada dua pertandingan yang berlangsung dengan jadwal sebagai berikut:
- Geek Fam ID vs ONIC Esports (16:30 WIB)
- Rebellion Zion vs Rex Regum Qeon (19:00 WIB)
ONIC Esports dan Rex Regum Qeon menjadi favorit buat bisa menang pada laga mereka masing-masing pada hari terakhir pekan pertama. Secara kualitas pemain, baik tim landak kuning maupun tim raja dari segala raja jauh lebih baik ketimbang lawan mereka.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!