Iron Throne Perkenalkan Dua Fitur di Update Terbaru

Netmarble Corporation telah merilis dua fitur terbaru untuk game MMO (multiplayer massive online) strategy terbarunya, Iron Throne, yaitu Turnamen Alliance Deathmatch dan Kingdom Invasion Teleport.

Pada Turnamen Alliance Deathmatch, semua kerajaan dengan jumlah maksimal 128 alliance dapat berpartisipasi dalam turnamen untuk bersaing. Turnamen ini bertujuan untuk melihat alliance mana yang memiliki strategi terbaik dalam pertempuran. Turnamen akan dibuka setiap empat minggu dengan waktu dua minggu penyelesaian.

Turnamen ini akan terdiri dari tujuh ronde, di mana setiap tim akan bertanding sebanyak tiga kali melawan alliance lain. Untuk maju ke babak berikutnya, tim harus memenangkan dua pertandingan di setiap ronde. Para pemenang dari setiap ronde akan mendapatkan Alliance Gold untuk kesejahteraan mereka, Revive Herb, serta Tournament Chest berisi material untuk equipment yang diberikan di setiap pertandingan.

Sedangkan dengan fitur Kingdom Invasion Teleport, Raja dan Penjaga Kerajaan dapat menyerang Kerajaan lain. Tiga belas scroll Kingdom Invasion Teleport akan diberikan kepada setiap Ketua Alliance yang memenangkan Capital War. Scroll Kingdom Invansion Teleport dapat digunakan untuk diri sendiri atau bisa diberikan kepada Penjaga Kerajaan mereka sebagai strategi penyerangan ke Kerajaan lain.

Kingdom Invasion Teleport dapat digunakan sebanyak tiga kali pada waktu tertentu saat akhir pekan. Penyerang pun dapat menetap di Kerajaan musuh hingga 4 jam. Saat musuh datang menyerang, notifikasi akan dikirim ke semua pemain di dalam Kerajaan untuk memacu pertarungan besar yang kooperatif.

Selain itu, opsi tampilan baru juga telah ditambahkan pada update kali ini. Lord yang memiliki Golden Castle dengan level Citadel di atas 25 dapat membeli 2 skin baru untuk memberikan penampilan baru pada kastil mereka.

Nah, kalau lo belum pernah mainin Iron Throne, lo bisa unduh gamenya di Google Play Store dan App Store. Jangan lewatkan keseruan kedua fitur yang telah dirilis Netmarble di upfae. Jangan lupa pantengin Kincir.com buat dapatin update seputar game lainnya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.