Inilah Dua Tim Mobile Legends yang Berpeluang Besar Juara Piala Presiden Esports 2022 Menurut Analis Choji

Rangkaian babak open qualifier untuk Mobile Legends dalam Piala Presiden Esports 2022 telah berakhir pada Jumat (21/10). RRQ Sena dan EVOS Icons menjadi dua tim terakhir, yang memastikan langkah mereka ke babak penyisihan grup turnamen tersebut.

Maka dari itu dua belas tim yang akan berlaga pada babak penyisihan grup sudah lengkat. Beberapa tim profesional maupun tim komunitas, akan meramaikan turnamen non-publisher terbesar ini untuk game Mobile Legends.

Edrian Choji yang merupakan analis sepanjang turnamen ini, memberikan pendapatnya. Menurut laki-laki yang juga kerap jadi komentator ini, terdapat dua tim yang memiliki peluang besar untuk jadi juara Piala Presiden Esports 2022.

Tim pertama yang punya peluang besar juara menurut Choji adalah Rebellion Zion. Menurutnya kebangkitan performa Widjanarko dan kawan-kawan sepanjang MPL Season 10, akan menular ke turnamen ini. Makanya ia merasa jika Rebellion Zion bisa jadi ancaman buat tim lain.

“Pertama, Rebellion Zion yang punya peluang besar buat juara. Walaupun mereka kalah di playoffs, tapi saya melihat performa mereka naik banget di MPL Season 10 dan PPE 2022. Makanya mereka bisa jadi ancaman untuk tim-tim lain,” ujar Choji secara eksklusif kepada KINCIR.

Enggak hanya Rebellion Zion, Choji juga berpendapat jika EVOS Legends memiliki peluang yang enggak kalah besar buat jadi juara. Ia mengatakan jika turnamen ini akan jadi pembuktian bagi tim macan putih, setelah gagal lolos ke babak playoffs MPL Season 10.

“Tim kedua yang berpeluang besar juara adalah EVOS Legends. Turnamen ini akan jadi ajang balas dendam buat mereka, setelah gagal lolos ke playoffs MPL Season 10. Harusnya mereka akan buktikan, setidaknya mereka mampu juara PPE 2022 walaupun gagal lolos ke playoffs,” tutup Choji soal tim yang menurutnya akan jadi juara.

***

Menarik untuk kita lihat, apakah dua tim jagoan Choji tersebut akan mampu jadi pemenang. Rangkaian Piala Presiden Esports 2022 untuk Mobile Legends, akan memasuki babak penyisihan grup mulai 26 hingga 30 Oktober 2022.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR, supaya enggak ketinggalan informasi terbaru soal games dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.