Inilah Alasan Garena Merombak Logo Game Free Fire!

Memasuki bulan Juli, Free Fire akan hadir dengan tampilan baru. Garena kabarnya sudah merombak logo dari game battle royale andalan mereka tersebut. Perombakan tersebut merupakan langkah awal dari upaya Garena untuk merombak tampilan dari Free Fire yang logonya belum pernah berganti.

Free Fire merupakan salah satu game battle royale terpopuler yang ada saat ini. Skena kompetitif dari game tersebut juga terbilang sangat aktif. Garena kerap kali menggelar turnamen secara konsisten, demi menghidupkan skena kompetitif dari game tersebut.

Perusahaan yang berbasis di Singapura tersebut, memiliki komitmen untuk mengembangkan komunitas global yang mereka miliki. Maka dari itu mereka mengubah tampilan logo mereka, agar terlihat lebih stylish dan berjiwa muda. Hal tersebut sesuai dengan apa yang Harold Teo katakan, dalam rilisan resminya ke media.

“Komunitas global Free Fire selalu menjadi dorongan di balik setiap perubahan yang kami bawa ke dalam Free Fire. Melalui brand refresh ini, kami berharap dapat menciptakan gaya khas yang unik bagi Free Fire, memungkinkan seluruh pemain untuk menikmati pengalaman bermain game yang lebih imersif dan inklusif,” ungkap Harold Teo, selaku Produser dari Garena Free Fire.

Tampilan logo baru dari Free Fire.
Tampilan logo baru dari Free Fire. Via Garena.

Beberapa perubahan yang terdapat dalam logo Free Fire, dapat kamu lihat secara detail lewat pernyataan resmi Garena di bawah ini:

  • Elemen ikonik “pisau Free Fire” yang merupakan simbol dari game Battle Royale ini dan sangat dikenal di kalangan komunitas masih akan dibawa ke dalam logo baru.
  • Logo baru akan memperkenalkan font teks “Garena Free Fire” (disingkat dengan “GFF”), diciptakan oleh salah seorang desainer global yang ahli dibidang tipografi, Akira Kobayshi.
  • Tampilan UI di dalam game Free Fire yang baru dengan desain yang lebih realistik dan modern.

Perubahan logo ini merupakan langkah awal dari proses brand refresh yang akan Garena lakukan mulai bulan Juli mendatang. Ke depannya mereka juga akan merombak beberapa hal, yang akan mereka umumkan secara terpisah.

***

Menarik untuk kita tunggu perubahan apa yang akan Garena bawa untuk game andalan mereka tersebut. Jangan lupa untuk terus kunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar video game, esports, dan juga film!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.