Harus diakui bahwa kapasitas permainan pro player ladies tidak bisa lagi diremehkan. Salah satu penggawa Bigetron Era yaitu Chell sukses tampil gemilang dan menyabet gelar MVP MWI 2023. Artinya, di sepanjang turnamen MWI 2023, Chell adalah pemain paling berpengaruh terhadap kemenangan tim.
KINCIR jadi penasaran, apa saja Hero favorit dari gold laner yang satu ini. Siapa tahu, dari daftar Hero favorit BTR Chell, bisa jadi referensi kamu para pemain publik ketika hendak push rank. Dari hasil interview bersama Chell, KINCIR dapat daftarnya!
Mau tahu? Simak 5 Hero marksman favorit BTR Chell berikut ini.
Penasaran siapa saja yang masuk ke dalam daftar? Berikut lima Hero marksman favorit BTR Chell.
Hero marksman favorit BTR Chell
1. Moskov
Moskov jadi Hero pertama yang disukai oleh pemain gold laner dari tim robot. Selain karena masuk ke dalam meta, ternyata kemampuannya juga membuat BTR Chell takjub dengan jagoan side laner tersebut.
Bahkan, BTR Chell berhasil membuktikan pada turnamen MWI 2023 kemarin saat menggunakan Hero tersebut. Terlihat beberapa kali dirinya berhasil mendapatkan banyak kill. Tidak hanya KDA saja yang bagus, MVP saat pertandingan itu juga jadi pembuktian bahwa Moskov memang cukup menjanjikan untuk dirinya.
2. Brody
Urutan kedua yang dipilih oleh sang eksekutor side laner yaitu Brody. Mempunyai kapasitas tinggi dalam teamfight membuat Hero tersebut sangatlah mematikan jika dipegang oleh user yang handal. BTR Chell salah satu pemain yang sangat berhasil ketika memainkan perannya bersama Hero tersebut.
Dirinya juga mengakui bahwa Brody jadi salah satu marksman yang disukai olehnya. Selain mempunyai kapabilitas yang tinggi, Hero ini juga mampu menjadi eksekutor dengan gerakan yang tidak tertebak.
3. Beatrix
Beatrix jadi marksman ketiga yang disukai oleh BTR Chell. Selain memiliki banyak kemampuan tinggi, Hero ini sangat masuk ke dalam meta saat ini. Dirinya pun juga terlihat beberapa kali menggunakan Hero ini dengan baik, mau itu sedang turnamen atau pun latihan.
Memang harus diakui, Hero ini sangatlah mematikan ketika user sudah menguasai mikro dan makro. Maka tidak heran pemain gold laner dari Bigetron Era cukup mengagumi sosok Hero marksman yang satu ini.
4. Claude
Claude mungkin tidak terlalu nampak seperti tiga marksman di atas. Namun yang harus diketahui, peran Hero ini masih sangat berdampak tinggi untuk lawan-lawannya. Kemampuan darinya dapat melibas banyak musuh ketika momen melontarkan ultimate saat timing teamfight berlangsung.
Tidak hanya itu, dirinya juga dapat melakukan banyak hal dengan skill yang dimiliki seperti push turret hingga kemampuan escape. Jadi itu salah satu faktor yang membuat Chell menyukai Claude.
5. Kimmy
Jagoan terakhir yang disukai oleh pemain utama dari Bigetron Era yaitu Kimmy. Hero ini memang tidak sepenuhnya memiliki unsur marksman. Namun, keahlian dalam menguasai tiga lane sekaligus sangatlah baik. Bayangkan Kimmy dapat mengisi tiga peran sekaligus, jungler, gold laner dan mid laner.
Selain itu, damage dari skill satu yang timbul sangatlah sakit. Banyak lawan yang terkadang kewalahan menghadapi permainannya di Land of Dawn. Padahal, Kimmy bukanlah Hero meta saat ini, namun sepertinya jika dipakai oleh BTR Chell, kapasitasnya tetap mengerikan bagi lawannya.
Itulah lima Hero marksman favorit BTR Chell. Jangan lupa untuk terus kunjungi website KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports ya!