(Mobile Legends) Auto Win! Inilah 7 Hero Inisiator Terkuat di Land of Dawn

Untuk urusan kelihaian menginisiasi team fight, tujuh Hero Mobile Legends berikut menjadi yang terbaik di kelasnya.


Inisiator merupakan role Hero di Mobile Legends yang berperan untuk membuka jalannya pertarungan tim. Umumnya Hero inisiator memiliki kemampuan crowd control yang sangat baik untuk mengunci pergerakan Hero-hero musuh.

Selain itu, Hero inisiator idealnya juga memiliki kemampuan durability yang tinggi sebagai kemampuan pelengkap agar tidak mudah terbunuh. Kemampuan bertahan hidup yang tinggi memang wajib dimiliki Hero inisiator agar kemampuan membuka serangan jadi tidak sia-sia.

Sebagai salah satu role terpenting, Hero inisiator menjadi Hero wajib yang dibutuhkan dalam pertarungan. Tanpa inisiator, sebuah tim akan sangat kesulitan untuk melakukan eksekusi serangan. Bahkan, tidak jarang, tim tanpa inisiator akan ketinggalan raihan kill dalam pertarungan.

Lalu, Hero-Hero inisiator apa saja yang sangat kuat untuk saat ini? Untuk mengetahui jawabannya, langsung saja simak daftarnya berikut ini, ya!

1. Paquito

Paquito.
Paquito. Via Istimewa.

Paquito merupakan Hero inisiator yang sangat kuat untuk saat ini. Berbekal dengan kemampuan charge dan crowd-control yang baik, Paquito dapat dengan mudah menculik dan menghabisi musuh. Ditambah lagi, Paquito memiliki kemampuan untuk dapat bertarung dalam durasi yang cukup lama.

Dalam skena kompetitif, Paquito menjadi Hero inisiator yang sangat difavoritkan. Dalam MPL S7, Paquito sejauh ini menjadi salah satu Hero yang paling sering digunakan dengan raihan Win-Rate yang sangat tinggi, yaitu 50%. Berkaca dari kepopuleran dan performanya, enggak heran, kalau Paquito akhirnya menjadi inisiator yang paling mengerikan untuk saat ini.

2. Chou

Fighter Mobile Legends Chou.
Fighter Mobile Legends Chou. Via Istimewa.

Harus diakui, Chou merupakan Hero yang sangat adaptif dan cocok untuk segala meta permainan. Terbukti, saat ini, Chou masih menjadi Hero inisiator idaman saat ini. Sebagai inisiator, Chou merupakan Hero paket lengkap dengan seluruh kebutuhannya, mulai dari kemampuan crowd control sampai kemampuan charge yang cukup baik.

Saat ini, Chou memang tidak sepopuler dulu. Nampaknya, kehadiran Paquito menjadi alasan utama, sebab Paquito kini menjadi Hero pengganti Chou yang jauh lebih kuat. Walau begitu, Chou terbilang masih sangat relevan untuk gaya dan meta permainan saat ini. Wajar saja, kalau akhirnya, Chou masih sering ditemui dalam pertarungan kompetitif.

3. Alice

Alice Mobile Legends.
Alice Mobile Legends. Via Istimewa.

Sebelum di-revamp, Alice bukanlah Hero inisiator yang menjadi andalan. Namun, dengan perubahan skill ultimate, Alice kini menjadi salah satu Hero inisiator terkuat. Uniknya, Alice bukanlah Hero Fighter yang notabene menjadi inisiator. Sebagai Mage, Alice punya daya tahan tinggi serta kemampuan blink dan lifesteal yang kuat.

Kekurangan Alice sebagai inisiator di awal permainan adalah karena dirinya sering ditempatkan di sidelane. Meskipun bisa rotasi dengan cepat, akan tetapi tentu saja dirinya butuh waktu untuk berpindah lane. Akan tetapi menyentuh menit-menit pertengahan Alice jadi yang cukup diandalkan dalam teamfight.

4. Jawhead

Jawhead Tank Mobile Legends.
Jawhead Tank Mobile Legends. Via Istimewa.

Jawhead merupakan Hero Fighter yang cocok jadi Tank. Berbekal spesifikasi tersebut, Jawhead kerap kali diandalkan sebagai petarung garda depan.  Dilengkapi dengan skill – Ejector dan Unstoppable Force, Jawhead menjadi salah satu Hero inisiator yang mampu bertarung dengan sangat agresif di Land of Dawn.

Sayangnya, Jawhead tidak memiliki tingkat scaling  yang baik. Memang Jawhead sangat kuat di fase early game, namun Hero Fighter tersebut tidak cukup kuat di fase mid-game dan late-game. Secara perlahan, kontribusi pertarungannya pun akan menurun. Enggak heran, kalau Jawhead kurang cocok untuk pertarungan tim jangka panjang.

5. Yu Zhong

Yu Zhong Mobile Legends.
Yu Zhong Mobile Legends. Via Istimewa.

Sebagai Fighter, Yu Zhong terbilang sangat kuat. Dengan tingkat damage dan pertahanan yang tinggi, Yu Zhong menjadi salah satu sideliner yang cukup populer digunakan. Dengan skill ultimate – Black Dragon Form, Yu Zhong dapat menginisiasi pertarungan dan mengunci pergerakan Hero tim musuh.

Black Dragon menjadi kunci serangan inisiasi untuk Yu Zhong. Tanpa Black Dragon, Yu Zhong sebenarnya akan cukup kesulitan untuk menginisiasi dan menusuk lini belakang tim musuh. Namun, Yu Zhong memiliki suistanbility yang cukup tinggi. Sehingga membuatnya sangat efektif untuk menjadi seorang inisiator.

6. Hylos

Hylos Tank.
Hylos Tank. Via Istimewa.

Sebagai Hero Tank/Support, Hylos dilengkapi dengan kemampuan inisiasi yang sangat baik. Dengan skill ultimate – Glorious Pathway, Hylos dapat membuka jalan pertarungan tim. Selama skill ultimate tersebut aktif, Hylos dan rekan setimnya akan sangat diuntungkan dari raihan kecepatan gerak. Enggak heran, kalau Hylos dan rekan-rekannya dapat bertarung dengan sangat gesit dan sulit untuk ditahan.

Dalam skena kompetitif, Hylos bukanlah pilihan Hero yang populer. Namun, kehadirannya terbilang sangat vital untuk gaya pertarungan agresif. Sebagai petarung garda depan, Hylos memiliki kemampuan durability yang cukup baik. Sehingga, ia dapat memberikan ruang gerak dan membuka peta pertarungan dengan cukup mudah.

7. Kaja

Kaja Mobile Legends.
Kaja Mobile Legends. Via Istimewa.

Kaja merupakan salah satu Hero inisiator yang masih cukup kuat dan relevan untuk saat ini. Dengan skill ultimate – Divine Judgement, Kaja dapat mengunci dan menginisiasi serangan. Namun, sebagai inisiator, Kaja tidak dilengkapi dengan tingkat durability yang baik. 

Sejauh ini, Kaja masih menjadi salah satu Hero inisiator yang sangat kuat. Divine Judgement masih sangat efektif untuk menculik musuh dari pertarungan. Ditambah lagi, Kaja juga memiliki skill – Lightning Bomb yang membuatnya dapat melakukan charge ke Hero musuh dengan sangat cepat. Hal ini yang membuatnya sangat efektif sebagai inisiator serangan tim.

                                                                            ***

Paquito, Chou, Alice, dan Jawhead menjadi Hero inisiator yang saat ini sangat populer digunakan. Sebab, keempatnya memiliki kemampuan yang dibutuhkan untuk menjadi Hero inisiator yang baik, seperti kemampuan crowd control, durability, dan sustainability.

Berkaca dari kondisi di atas, kehadiran Hero inisiator terbilang sangat penting. Enggak heran, kalau banyak sekali Hero-hero inisiator yang kini sangat populer digunakan dalan skena amatir ataupun profesional.

Bagaimana menurut kalian dengan deretan Hero inisiator terkuat saat ini di atas? Apakah kalian punya rekomendasi Hero lain? Silahkan tulis pendapat kalian di kolom komentar. Serta, ikuti terus informasi terkini mengenai Mobile Legends hanya di KINCIR, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.