Selama berjalannya turnamen MPL Season 13, banyak sekali momen mengejutkan yang hadir selama tiga pekan kemarin. Salah satu momennya yaitu Hero spam yang dilakukan oleh masing-masing tim. Jika dilihat, terdapat lima Hero yang selalu dipilih karena dipercaya memiliki kemampuan tinggi untuk bertarung di Land of Dawn.
Selain mempunyai kemampuan tinggi, kelima Hero tersebut tentu pilihan terbaik yang ada di meta saat ini. Maka tidak heran jika lima karakte ini jadi andalan di pekan tiga kemarin.
Penasaran Hero apa saja yang masuk ke dalam kategori? Yuk, simak artikel KINCIR berikut ini.
Inilah 5 Hero most pick di pekan 3 turnamen MPL Season 13
Fredrinn (pick 18)
Hero most pick di pekan tiga MPL Season 13 kemarin adalah Fredrinn. Ya, banyaknya pertandingan yang dijalankan, sosok Fredrinn selama tiga hari kemarin memang selalu nampak dan terlihat jelas. Harus diakui, di meta sekarang, peran jungler assassin terbilang kurang mendukung.
Untuk sekarang, peran fighter dan tank akhirnya jadi pilihan terbaik. Sebab, kedua jenis ini memiliki mobilitas yang tinggi dalam segala objektif, mulai dari kontes Turle, Lord, hingga teamfight. Memiliki armor dan HP yang tebal juga bisa jadi salah satu alasan Fredrinn cukup laris digunakan oleh para pemain jungler, baik pro player maupun publik.
Vexana (pick 14)
Karakter berikutnya yang masuk ke dalam kategori adalah Vexana. Belakangan ini, peran sang mage memang selalu jadi incaran banyak pro player. Bukan hanya pemain profesional, player publik pun juga selalu mengincar jika Hero ini tidak kena banned.
Jika dilihat, ternyata cukup masuk akal apabila Vexana laris manis di meta saat ini. Damage tinggi dan mobilitas yang besar membuat Vexana cukup diunggulkan. Apalagi ada Lord buatan yang bisa diaktifkan dari ultimate Vexana.
Belum lagi saat Lord buatan itu jatuh dan terkena lawan, maka proses ketika turun dapat menghasilkan efek stun berarea. Jadi wajar saja jika akhir-akhir ini, Vexana selalu diandalkan oleh banyak pemain profesional.
Baxia (pick 13)
Nama selanjutnya yang masuk ke dalam list adalah Baxia. Ya, Hero ini memiliki kapasitas yang sangat mempuni jika soal urusan teamfight. Soalnya, karakter tersebut dibekali dengan HP dan armor yang cukup keras. Inilah yang membuat dirinya bisa menjadi penangkal untuk teman satu tim.
Melihat adanya kekuatan pada diri Baxia, maka kontes Turtle maupun Lord juga pasti bisa dijalankan dengan sangat baik. Belum lagi Hero ini dibekali dengan item defense yang membuatnya semakin kebal terdahap damage apa pun. Ini juga bisa jadi rekomendasi loh, kalau ingin main jungler buat push rank.
Arlott (pick 13)
Arlott jadi Hero berikutnya yang jadi most pick di pekan tiga kemarin. Karakter ini terbilang cukup fleksibel. Soalnya Arlott bisa menempati dua posisi sekaligus, roamer dan explaner. Memiliki damage dan kemampuan tinggi membuat dua perannya bisa dijalankan dengan sangat baik.
Kalau urutan teamfight, Arlott bisa jadi inisiator yang sangat menjanjikan. Pasalnya, ultimate miliknya mampu menggeser satu sampai lima lawan jika sedang berdekatan. Selain itu, dirinya juga punya skill stun yang dapat meningkatkan objektif saat perang.
Karrie (pick 12)
Hero terakhir yang masuk ke dalam kategori adalah Karrie. Dari banyaknya karakter berjenis marksman, nama Karrie selalu jadi opsi pertama jika dirinya tidak terkena banned oleh tim lawan. Hal itu disebabkan karena ada banyak keunggulan yang dimiliki oleh Karrie seperti attack speed dan damage tinggi.
Berbicara soal attack speed, Karrie mampu melakukan basic attack dengan sangat cepat jika sudah mengaktifkan ultimate. Jika membahas damage, Hero ini terkenal counter Hero tebal. Jadi, bisa bayangkan sendiri damage yang dihasilkan setinggi dan sesakit apa.
Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!