Hasil Pertandingan dan Klasemen MPL Season 11 Week 2 Day 2!

Rangkaian turnamen MPL Season 11 kembali berlangsung pada Sabtu (25/2). Turnamen Mobile Legends resmi buatan Moonton ini melangsungkan pekan kedua hari kedua, dengan menggelar empat pertandingan sekaligus.

Buat kamu yang kelewatan hasil MPL Season 11, KINCIR akan membahasnya lewat artikel berikut ini. Yuk, langsung disimak!

Hasil Pertandingan MPL Season 11 Week 2 Day 2!

Pertandingan 1: RRQ vs AURA Fire

Sebuah langkah mengejutkan diambil oleh AURA Fire kala menghadapi RRQ. Tim naga api memutuskan buat menukar beberapa role dari pemain mereka, misalnya Kabuki bermain sebagai jungler dan High sebagai roamer

Sayangnya langkah tersebut berujung malapetaka buat AURA Fire, lantaran mereka tetap saja menjadi bulan-bulanan RRQ dengan skor telak 0-2. Setelah menunggu dua pekan, akhirnya Renbo memainkan partai pertamanya buat tim raja. Hasil positif berhasil Renbo raih kala mengawali kariernya bersama dengan RRQ.

Pertandingan 2: ONIC Esports vs Alter Ego

Hasil Pertandingan MPL Season 11 Week 2 Day 2!
Hasil Pertandingan MPL Season 11 Week 2 Day 2! Via KINCIR.

Pertandingan yang cukup sengit berlangsung pada partai kedua, antara ONIC Esports melawan Alter Ego. Ronde pertama mutlak menjadi milik ONIC Esports, dan tim landak kuning sama sekali enggak kesulitan buat menghentikan Alter Ego.

Bukan Alter Ego namanya kalau enggak memberikan perlawanan. Dimotori oleh permainan gemilang Pai, Alter Ego berhasil mencuri ronde kedua dan memaksa pertandingan masuk ke ronde terakhir.

ONIC Esports menunjukkan mental juara mereka, dengan tampil dominan sekaligus memenangkan ronde terakhir dan membuat skor menjadi 2-1. Kemenangan ini membuat ONIC Esports masih belum terkalahkan sepanjang musim ini.

Pertandingan 3: EVOS Legends vs Bigetron Alpha

EVOS Legends datang ke pertandingan ini dengan status jawara dunia, sekaligus memiliki rekor yang belum terkalahkan musim ini. Tim macan putih akan menghadapi Bigetron Alpha, tim yang mereka singkirkan saat seleknas menjelang turnamen IESF 2022.

Rivalitas antara keduanya membuat laga ini menjadi partai yang terbilang sangat sengit. Bigetron Alpha berhasil menunjukkan kualitas mereka, dan menghentikan rekor kemenangan EVOS Legends.

Pertandingan 3: Geek Slate vs Rebellion Zion

Geek Slate menjadi salah satu tim yang penampilannya sangat mengejutkan musim ini. Mereka berhasil tampil luar biasa dan memberikan perlawanan kala menghadapi tim-tim lain. Sayangnya pada laga ini, Geek Slate seolah kembali ke “setelan pabrik” lantaran diporak-porandakan oleh Rebellion Zion.

Haizz dan kawan-kawan berhasil menumpas perlawanan Geek Slate dengan skor telak 2-0. Kemenangan ini tentunya menjadi hasil luar biasa buat Rebellion Zion, usai takluk dari Alter Ego pada Jumat (24/2).

***

Jangan lupa untuk mengunjungi KINCIR, untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.