IESF 2023 Timnas Indonesia

Hasil Lengkap Timnas Indonesia di Turnamen IESF 2023

Rangkaian turnamen IESF 2023 telah resmi berakhir pada Minggu (3/9). Timnas Indonesia menjadi salah satu negara yang berpartisipasi dalam turnamen tersebut, dan berkompetisi di beberapa cabang game yang dipertandingkan.

Penasaran dengan nasib timnas Indonesia di seluruh cabang game turnamen IESF 2023 yang berlangsung di Rumania? Yuk, langsung saja simak artikel KINCIR berikut ini!

Hasil timnas Indonesia di IESF 2023

Mobile Legends: Bang Bang

IESF 2023
IESF 2023 via Istimewa.

Timnas Mobile Legends: Bang Bang Indonesia merupakan salah satu tim yang diharapkan oleh banyak orang buat merebut gelar juara. Terlebih mereka menyandang status sebagai juara bertahan, dan mengawali turnamen dengan menyapu bersih semua pertandingan di babak penyisihan grup.

Sayangnya langkah timnas Mobile Legends: Bang Bang Indonesia harus terhenti di tangan Filipina. Super Kenn dan kawan-kawan harus puas mendapatkan peringkat kedua alias runner-up, usai takluk dari Filipina dengan skor 1-3 di partai puncak.

eFootball 2023

IESF 2023 Timnas Indonesia eFootball
IESF 2023 Timnas Indonesia eFootball via Istimewa.

Sama seperti Mobile Legends: Bang Bang, timnas Indonesia juga memasuki turnamen ini dengan menyandang status sebagai juara bertahan. Buat turnamen tahun ini, timnas Indoesia diwakili oleh Mohamad Akbar Paudie alias LN_Paudie yang berangkat ke Rumania.

Perjalanan timnas Indonesia terbilang mulus di awal-awal turnamen, di mana LN_Paudie berhasil melewati babak penyisihan grup dengan mudah. Sayangnya langkah timnas Indonesia harus terhenti di babak 16 besar playoffs, usai takluk dari Jepang dengan skor telak 3-0. Format turnamen yang menggunkan single elimination membuat Indonesia harus langsung tersingkir.

DOTA 2

IESF 2023 Timnas Indonesia Dota 2
IESF 2023 Timnas Indonesia Dota 2 via Istimewa.

Cabang game lain yang juga memasuki turnamen ini sebagai juara bertahan adalah DOTA 2. Perubahan besar terjadi dalam susunan pemain buat tahun ini, dan hanya menyisakan DreamoceL dan womy sebagai anggota tim yang juara tahun lalu.

Sama seperti dua cabang game sebelumnya, timnas DOTA 2 Indonesia juga gagal mempertahankan trofi mereka. DreamoceL dan kawan-kawan harus puas di posisi keempat, usai tersingkir dari Mongolia di semifinal lower bracket.

Tekken 7

IESF 2023 Timnas Indonesia Tekken 7
IESF 2023 Timnas Indonesia Tekken 7 via Istimewa.

Muhammad Adriyansyah Jusuf alias Meat kembali mewakili Indonesia buat turnamen ini. Setelah gagal juara tahun lalu, tentunya Meat ingin meraih hasil yang lebih baik di edisi tahun ini.

Sayangnya mimpi Meat buat bisa meraih gelar juara harus terkubur cukup dini. Setelah tampil gemilang di babak penyisihan grup dan 32 besar, timnas Indonesia takluk di babak 16 besar. Kepastian tersebut didapat setelah tim Merah Putih takluk dari Denmark dengan skor tipis 1-2.

Counter Strike: Global Offensive (CS: GO)

IESF 2023 Timnas Indonesia CSGO
IESF 2023 Timnas Indonesia CSGO via Istimewa.

Timnas CS: GO Indonesia menjadi salah satu kontingen yang tersingkir paling awal. Setelah lolos dari babak kualifikasi, timnas Indonesia berhak buat berangkat ke Rumana untuk mengawali perjuangan mereka di turnamen ini.

Sayangnya waktu mereka berada di Rumania bisa dibilang enggak panjang. Klipp dan kawan-kawan harus tersingkir di babak penysiihan grup. Mereka kalah bersaing dari Republik Ceko, Serbia, dan Makedonia Utara yang berhasil lolos ke playoffs dari grup D.

***

Secara keseluruhan, hasil yang timnas Indonesia raih pada IESF 2023 jauh menurun ketimbang edisi sebelumnya. Catatan terbaik dari tahun ini adalah timnas Mobile Legends: Bang Bang yang merebut posisi runner-up.

Sementara itu timnas DOTA 2, Tekken 7, dan eFootball 2023 harus mengakhiri perjalanan mereka masing-masing di babak playoffs. Timnas CS: GO Indonesia menjadi tim dengan pencapain kurang maksimal, setelah tersingkir di babak penyisihan grup.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.