(Genshin Impact) Banjir Hadiah, Ini 7 Hal Baru di Update 1.2

Tidak terasa sudah lebih dari tiga bulan sejak Genshin Impact dirilis. Pemain pun telah merayakan banyak hal baru pada update 1.1 yang cukup besar dan mengakhiri rangkaian Archon Quest jilid kedua di Liyue. Kabarnya, masih ada banyak pengembangan baru yang bakal menunggu pemain di update 1.2 sebentar lagi.

MiHoYo telah menjawab banyak masukan dari pemain yang telah memberikan insight di fitur QnA. Rencananya, sudah ada tujuh hal besar yang akan diubah dalam updatemendatang. Nah, penasaran fitur baru aja yang menanti di update 1.2 Genshin Impact? Simak baik-baik daftarnya berikut ini.

1. Reward Ascension

Via istimewa

Kabarnya, di update Genshin Impact 1.2 nanti, pemain akan mendapatkan 1 Intertwined Fate setiap melakukan Ascend dari karakter berbeda. Ini berarti, setiap satu karakter bisa menghadiahi pemain sampai 6 Intertwined Fate setiap kali dinaikkan ke level lebih tinggi. Hal ini bisa sangat baik bagi kalian yang kekurangan scroll untuk menarik banner baru di update selanjutnya. Jadi, tabung baik-baik, ya!

2. Private Chat di Social

Via istimewa

Kali ini, pemain bisa mengirim pesan kepada setiap teman yang online tanpa perlu masuk ke dunia mereka lebih dulu. Dengan begini, setiap bermain kalian bisa saling mengirim pesan satu sama lain dan menjadikan permainan enggak terlalu sepi. Kalian pun bisa mengirim pesan kepada teman yang kalian temui ketika bermain secara Co-op.

3. Repeat Dungeon Setiap Bermain

Via istimewa

Sistem Dungeon Co-op di Genshin Impact masih kurang penyesuaian. Pasalnya, pemain harus keluar dari Domain setiap kali ingin masuk lagi. Nah, kali ini interface dari sistem Domain juga akan diperbarui sehingga kalian, bisa menantang Domain lebih mudah setiap bermain Co-op.

4. Automatic Looting

Via istimewa

Salah satu fitur baru yang dikembangkan bisa membuat pemain mengoleksi semua bahan tanpa perlu menyentuhnya. Dengan automatic looting, pemain bisa memasukkan semua Artifact, Material, hingga bahan masakan tanpa khawatir harus tertinggal. Setidaknya, petualangan jadi lebih cepat.

5. Trackable Pin

Via istimewa

Pemain bisa melakukan pin alias menandai tempat di dalam peta. Sayangnya, fitur ini tidak membuat permainan jadi lebih sederhana lantaran pin yang kita pasang tidak bisa dilacak. Nah, kali ini pin yang telah kalian sebar di dalam map justru bisa dilacak dan kalian bisa mengikuti ke mana tempat yang ingin kalian tuju.

6. Fitur Baru Dialog

Via mihoyo

Bosan dengar Paimon ngoceh terus? Nah, nantinya kalian bisa melakukan skip dialog dengan mudah dan bisa menyelesaikan Quest lebih cepat. Jika takut terlewat, nantinya Log dari setiap percakapan juga bakal disimpan di Archive sehingga bisa kalian akses lagi.

7. Display Nama Teman

Via istimewa

Para pemain di Genshin Impact bisa mengganti nama mereka untuk beberapa kali. Mungkin kalian pun jadi bingung akun mana yang sempat dimiliki oleh teman kalian. Nah, untuk itu MiHoYo berniat mengimplementasikan sistem baru di sosial agar pemain bisa menamai teman mereka dan kalian bisa memberinya untuk setiap akun.

***

Nah, itu tadi sederet hal baru yang bakal menunggu kalian di update 1.2 Genshin Impact. Kabarnya, update ini akan datang enggak lama setelah banner Zhongli keluar. Bisa jadi, update baru ini juga akan membawa babak baru di Archon Quest jilid ketiga dan kita akan mampir ke Inazuma. Jadi, tunggu update dari KINCIR nanti, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.