Ini Kesan Pertama KINCIR Main Genshin Impact!

– Kalau kalian doyan main RPG di hape, Genshin Impact adalah game wajib install!
– Presentasi permainannya mengingatkan KINCIR dengan Legend of Zelda: Breath of the Wild.

Ada kabar baik buat kalian yang gemar main RPG. Tepat pada hari ini (28/9), miHoYo yang dikenal sebagai developer Honkai Impact, baru aja merilis RPG open world berjudul Genshin Impact.

Sekadar info, game ini bisa kalian dapatkan secara gratis di berbagai platform, tepatnya Android, iOS, dan PS4. Jadi, artinya kalian semua yang punya tiga platform tersebut bisa langsung mengunduhnya tanpa perlu melakukan syarat seperti pada fase beta. Enggak perlu pikir panjang, KINCIR pun langsung mencoba game ini setelah mengunduh versi Android.

Sebagai catatan, penulis bukan merupakan pemain Honkai Impact. Mungkin bagi pemain Honkai, Genshin Impact akan terasa sangat familier. Untuk itulah artikel kesan pertama ini akan ditulis berdasarkan sudut pandang pemain awam yang asing dengan semesta “Impact“.

Yuk, langsung aja cek pembahasan kesan pertama di bawah ini buat kalian yang penasaran sama Genshin Impact!

Grafis Mentereng, Bukan buat Smartphone Kentang!

Hal pertama yang harus kalian perhatikan sebelum bermain game ini adalah ketersediaan storage dan kapabilitas smartphone. Sebab, dari segi spesifikasi, Genshin Impact termasuk game yang cukup demanding. Kalian juga harus mengunduh data sekitar 5-6 GB.

Jika hal di atas tidak jadi kendala, masuk ke game ini untuk pertama kalinya bisa memunculkan sensasi tersendiri. Sebab, spesifikasi tinggi yang dibutuhkan langsung dibayar lunas dengan presentasi visual yang sangat memukau.

Dengan ilustrasi ala anime, karakter dan environment pun tampil sangat dinamis. Meski tidak menggunakan gaya visual realis seperti RPG kebanyakan, segala yang tampil di game ini sangat realistis. Misalkan animasi rumput yang tertiup angin, riuk ombak, hingga perbedaan waktu siang dan malam.

Seperti yang dibahas di atas, untuk bisa menampilkan presentasi visual tersebut, hape kalian memang harus yang berspek tinggi. KINCIR memainkannya menggunakan smartphone dengan chipset Snapdragon 730G dan hanya bisa maksimal menggunakan setting grafis "low" dan di bawahnya. Jika memaksakan grafis tinggi, frame rate pun turun hingga permainan terasa patah-patah.

RPG "Murni", Bukan MMO

Satu hal penting yang harus kalian ketahui selanjutnya adalah format game ini. Saat pertama kali mendengarnya, mungkin kalian merasa bahwa Genshin Impact adalah MMORPG. Namun, kenyataannya game ini merupakan RPG murni dengan sedikit sentuhan action-adventure.

Artinya, kalian akan bermain sendiri tanpa ada karakter pemain lain yang berkeliaran. Yang harus kalian lakukan adalah bertualang di dunia open world yang sebenarnya sangat luas meski terlihat kecil di map.

Dengan format open-world, artinya game ini juga beda dengan Honkai Impact sebagai action RPG. Jika Honkai menggunakan format stage untuk progres permainan, Genshin menekankan eksplorasi.

Selain itu, elemen RPG “murni” yang ada di Genshin Impact adalah ceritanya. Game ini membawa premis seorang makhluk setingkat dewa yang bertujuan mencari saudaranya yang hilang setelah dikalahkan dewa yang lebih kuat di sebuah pertarungan.

Sepanjang petualangan berlangsung, kalian akan mengontrol beberapa karakter lain dengan kepribadian dan kemampuan yang khas. Dengan menyelesaikan quest yang diberikan, kalian pun akan membantu MC (main character) untuk melakukan pencarian terhadap saudara yang hilang sekaligus mengetahui kebenaran tentang dunia Teyvat.

Satu hal yang mungkin akan jadi nilai positif buat kalian yang selama ini main MMORPG mobile adalah fitur auto. Di game ini, fitur tersebut absen sehingga kalian benar-benar harus mengendalikan karakter dengan tangan sendiri.

RPG Kompleks dengan Nuansa ala Zelda yang Kental

Di Genshin Impact, segala elemen role-playing pun sangat terasa. Sebut saja naikin level, mengumpulkan resources, tempa-menempa, memasak, menelusuri dungeon, hingga mengikuti cerita yang disajikan.

Menariknya, game ini terbilang cukup kompleks untuk ukuran RPG. Di dalam game, kalian bisa memanfaatkan environment untuk bertarung, misalkan memanjat tebing atau pohon dan memanfaatkan elemen yang ada seperti air di genangan untuk mengalahkan musuh.

Selain itu, sistem elemen juga jadi sorotan. Ada total tujuh elemen yang ada di game ini, yakni Cryo, Dendro, Pyro, Hydro, Anemo, Electro, and Geo. Nantinya, tujuh elemen ini memengaruhi sistem tarung sehingga kalian tidak bisa asal menyerang monster. Pasalnya, ada monster yang kuat dengan elemen tertentu, ada juga yang lemah.

Lebih menariknya lagi, tujuh elemen ini bisa menghasilkan reaksi seperti di dunia nyata. Misalkan bila elemen Hydro (air) bertemu Pyro (api), maka akan muncul reaksi Vapor (uap).

Nah, sistem dan mekanisme tersebut sejujurnya mengingatkan KINCIR kepada Legend of Zelda: Breath of the Wild, game eksklusif Nintendo Switch. Memang terdapat kesamaan, tapi untuk saat ini Zelda terbilang lebih kompleks dengan sistem inventory dan crafting yang lebih bervariasi.

Gacha Tetap Jadi Andalan

Meski bisa disebut sebagai RPG “murni”, pada akhirnya game ini tetap menggunakan sistem gacha seperti yang ada di Honkai Impact. Artinya, kalian cuma bisa mendapatkan karakter, senjata, kostum, dan kosmetik lain secara acak.

Di Genshin Impact, sistem gacha ini disebut dengan “Wishes”. Ada beberapa tipe Wishes yang bisa pemain pilih, mulai dari Standard Wish yang menggunakan mata uang standar in-game. Kabar baiknya, kalian akan mendapat jaminan minimal satu karakter atau senjata 4 bintang untuk tarikan 10 kali.

Selain itu, kalian bisa mendapatkan mata uang untuk gacha dengan grinding. Namun, tentunya butuh waktu lebih lama untuk bisa mengumpulkan mata uang yang dibutuhkan. Kabar baiknya lagi, kalian bisa mendapatkan beberapa karakter secara gratis dengan menuntaskan quest.

***

Secara keseluruhan, Genshin Impact menawarkan pengalaman bermain RPG mobile yang sulit ditemukan di game-game pendahulu. Tak hanya istimewa dari segi visual, secara gameplay Genshin Impact juga menawarkan sistem yang sangat kompleks sehingga menambah keseruan bermain.

Mungkin sebagian besar dari kalian pernah mendengar bahwa Genshin Impact adalah game RPG khusus wibu mengingat gaya visual anime khas yang kental. Namun, KINCIR merasa game ini juga bisa dinikmati untuk semua kalangan, terlebih buat kalian yang suka main RPG. Enggak harus jadi “Wibu”, kok, buat bisa nikmatin Genshin Impact!

Itulah dia kesan pertama KINCIR bermain Genshin Impact. Jika harus disimpulkan, penulis puas dengan presentasi yang ditampilkan miHoYo di IP terbarunya ini. Sebab, sulit untuk menemukan RPG yang bisa menampilkan kompleksitas yang sama. Apalagi game ini membawa nama besar Honkai Impact yang udah punya reputasi sebagai game dengan grafis mentereng.

Ikuti terus KINCIR untuk ulasan lengkap Genshin Impact serta fakta-fakta menariknya, ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.