Bulan Juli memang telah ditunggu-tunggu oleh para pencinta game Free Fire. Pasalnya, Advanced Server akan kembali lagi di game besutan Garena ini. Sebelumnya, sudah ada bocoran tentang senjata baru yang akan kembali pada Advanced Server.
Enggak hanya menghadirkan kembali AUG di Advanced Server ini. Free Fire biasanya akan kedatangan karakter baru yang akan meramaikan game ini. Sebelumnya, santer terdengar jika Lucas yang akan jadi warga baru di game battle royale ini.
Ternyata, nama karakter baru tersebut bukan Lucas, tapi Luqueta. Digambarkan sebagai pelajar yang merupakan bintang sepak bola, Luqueta punya kemampuan bernama Hat Trick. Nantinya, jika kalian membunuh musuh, HP karakter ini bakal dapat meningkatkan HP dari 10-50 poin.
Artinya, jika di awal pertandingan kalian dibekali dengan 200 HP, menggunakan Luqueta HP maksimal kalian bisa lebih dari 200. Tergantung dengan banyak kill yang kalian peroleh nantinya. Sekilas, karakter ini memang menyerupai Antonio, yang membedakan, karakter tersebut hanya bisa menampung 235 HP sana di level 6.
Enggak hanya itu, Luqueta juga bisa mempunyai aura yang akan terpancar sejauh 5 meter. Nantinya, aura tersebut bisa menambah kecepatan lari serta mengisi HP secara perlahan. Sebenarnya, skill ini telah dimiliki oleh DJ Alok, bedanya, DJ Alok membutuhkan cooldown untuk mengaktifkan skill-nya, sementar Luqueta engga perlu menunggu. Soalnya, skill tersebut kategori pasif.
Jika kalian berposisi sebagai rusher, mungkin karakter ini cocok digunakan. Soalnya, berbekal dengan kill yang banyak, kalian bisa tahan dari serangan musuh yang bertubi-tubi. Punya daya tahan tubuh yang tebal, kalian juga bisa melakukan push ke arah musuh.
Buat kalian yang ingin bergabung di Advanced Server, bisa daftar di sini, ya! Yuk, segera daftar agar kalian bisa dapat mencoba karakter baru, yaitu Luqueta dan AUG di Free Fire. Soalnya, pendaftaran telah masuk ke second batch yang akan dimulai pada 16—19 Juli.
Bagaimana tanggapan kalian dengan kehadiran Advance Server yang membawa senjata serta karakter baru di Free Fire? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita menarik lainnya seputar game