(Free Fire) Inilah Skill dan Fakta Maro, Saingan Terberat DJ ALOK?

– Inilah fakta-fakta seputar karakter terbaru di Free Fire, Maro.
– Kemampuan jarak jauhnya sangat membantu kalian untuk raih Booyah!.


Berkomitmen untuk membawa elemen lokal dalam game Free Fire dan menghadirkan konter berkualitas, Garena telah memperkenalkan karakter baru bernama Maro yang berasal dari Arab untuk para pemain di wilayah Timur Tengah dan Afrika Utara atau MENA.

Saat ini Free Fire sedang merampungkan update OB27 dan diakhiri dengan perilisan karakter baru. Tak tanggung-tanggung, mereka merilis dua karakter baru yaitu Xayne dan Maro. Xayne sudah diakses oleh para pemain dengan menggunakan metode event top-up, sedangkan Maro belum bisa diakses oleh para pemain.  Setiap karakter-karakter ini dilengkapi oleh kemampuan yang luar biasa.

Sekarang KINCIR akan membedah skill dan fakta-fakta dari Maro untuk kalian semua. Yuk simak di bawah ini!

1. Karakter Baru yang Mengandalkan Serangan Jarak Jauh

Maro karakter terbaru di Free Fire
Maro karakter terbaru di Free Fire Via Istimewa.

Maro diketahui memiliki kemampuan yang bernama Falcon Fervor. Skill ini merupakan kemampuan bertipe pasif yang berguna meningkatkan damage dengan jarak tertentu hingga 5%. Kemampuan ini tentu dapat berguna musuh yang sudah ditandai hingga 1%.

Level maksimum dari Falcon Fervor (Level 6) memiliki kemampuan menambahkan damage pada jarak tertentu hingga 25%, sedangkan damage bagi musuh yang sudah ditandai meningkat menjadi 3,5%. Setiap naik level, damage yang dihasilkan akan naik sekitar 0,5%. 

Misalnya level satu akan memberikan tambahan damage hingga 5%, level dua akan bertambah jadi 7% hingga level enam yang akan meningkat sampai 25%. Damage ini akan bertambah seiring dengan semakin jauhnya jarak.

2. Calon Spinner Andal?

Maro akan jadi sniper di Free Fire?
Maro akan jadi sniper di Free Fire? Via Istimewa.

Kemunculan Maro dan deskripsi dari skill-nya, membuat para pemain jadi penasaran dengan role apa yang cocok untuk karakter ini. Dengan kemampuan Falcon Fervour-nya, enggak sedikit pemain beranggapan jika dia akan sangat cocok diberikan role sebagai sniper.

Kenapa sniper? Soalnya, kemampuan Falcon Fervour yang sudah dijelaskan di atas, akan memberikan tambahan damage ketika menyerang musuh dari jauh. Enggak hanya itu akan ada  tambahan damage lagi untuk musuh yang ditandai. Tentunya, hal ini akan membuat Maro menjadi sosok sniper yang patut diperhitungkan. Pastinya keuntungan ini membuat karakter baru akan menjadi favorit bagi kalian yang suka menjalankan role sebagai sniper.

 3. Terinspirasi dari Sosok Artis Timur Tengah

Bukan rahasia lagi jika Garena kerap berkolaborasi dengan publik figur terenak dunia, seperti Cristiano Ronaldo. Kali ini, mereka pun terinspirasi dari artis terkenal dari Timur Tengah, yaitu Mohamed Ramadan. Sebelum ditetapkan namanya Maro, karakter ini dipanggil dengan sebutan MR1.

Enggak hanya Ronaldo yang diberi nama Chrono, Free Fire juga pernah membawa salah satu aktor Tanah Air yang telah go-internasional, yaitu Joe Taslim yang bernama Jota. Sebelumnya, karakter DJ ALOK yang mengambil inspirasi dari DJ asal Brasil yaitu DJ KSHMR. 

4. Diprediksi akan Jadi Calon Lawan Terberat DJ Alok

Kemampuan Maro yang berguna untuk serangan jarak jauh ini membuat para pemain mulai memperkirakan karakter ini akan menjadi pesaing dari sosok DJ Alok. Pasalnya, kemampuan dari kedua karakter ini bisa dibilang bertolak belakang dan akan membuat pertempuran menjadi sengit.

Diketahui jika skill Maro akan memberikan damage tambahan ketika ia menyerang musuh dari jarak tertentu. Hal Ini akan bisa ditanggulangi oleh kemampuan Drop The Beat dari DJ Alok yang memberikan efek berupa tambahan kecepatan kepada kawan hingga 10% dan tambahan 5 HP/5 detik. Tentu skill ini akan membuat Falcon Fervour dari Maro menjadi kurang maksimal.

5. Kapan Maro Dirilis di Indonesia?

Hingga kini, karakter Maro masih belum bisa diakses oleh para pemain dari Free Fire, meskipun begitu beberapa spekulasi mengatakan jika karakter ini akan dirilis via Top Up Event, seperti Xayne dan Skyler. Selain itu, ada beberapa pendapat menyatakan jika karakte ini akan bisa dibeli di store dengan harga 499 Diamonds atau lebih.

Diperkirakan jika karakter Maro ini akan dirilis oleh Garena dalam waktu seminggu ke depan dan akan berbeda waktunya untuk setiap server Free Fire di berbagai negara. Selain itu, dipercaya juga jika Maro akan hadir di Reload Event yang memiliki harga hanya 1 Diamond. Nampaknya, debut karakter terbaru ini patut ditunggu di dunia Free Fire.

***

Bagaimana tanggapan kalian dengan fakta-fakta dari Maro yang merupakan karakter baru di Free Fire? Jangan sungkan untuk memberikan komentar kalian di kolom bawah, ya! Tetap di KINCIR agar kalian enggak ketinggalan berita seputar esports.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.