Game first-person shooter (FPS) pernah berjaya di perangkat mobile sebelum genre MOBA menjamur. Sedikit perkenalan, FPS adalah genre yang melibatkan seorang karakter dalam aksi baku tembak menggunakan pistol atau senjata api lainnya dari sudut pandang orang pertama.
Pengalaman bermain sebagai player pas main akan terasa lebih nyata dan sensasional. Game kayak Doom dan Half-Life adalah contoh game yang punya sumbangsih besar dalam genre ini.
Sekarang popularitas ini sedang digoyang oleh game MOBA dan Battle Royale. Namun, hal itu tetep aja enggak bikin para penerbit buat terus mereproduksi game-game FPS. Game-game Fist-Person Shooter Android ini jadi game terbaik yang wajib lo coba!
1. Critical Ops
Sebuah game yang bakal bikin betah para pemain Counter-Strike pasjajal game serupa di smartphone Android mereka. Kreator game FPS multiplayer ini emang ngaku bahwa mereka terinspirasi dari game legendaris tersebut.
Sama seperti Counter-Strike, Critical Ops akan milih antara jadi counter-terrorist atau terorist. Mode gamenya sendiri terbagi ke dalam dua skenario, yakni Team Deathmatch dan Bombing/Defusing. Kelebihan yang patut digarisbawahin adalah absennya skema pay-to-win yang berarti enggak akan ada jurang ketimpangan dari gamer. Semua pemain dapat senjata dan armor yang sama. Kemampuan dan pengalaman murni jadi penentu keberhasilan.
Game ini masih dalam tahap beta dan kabarnya baru akan dirilis secara penuh pada pertengahan tahun ini. Biar gitu, Critical Force (selaku pengembang dan penerbit) tetap mampu nyajiin pengalaman mumpuni laiknya bermain game First-Person Shooter di PC. Buktinya, udah ada puluhan juta gamer yang ngunduh game ini.
Game-game ini mungkin aja bisa bagus, tapi sepertinya enggak akan pernah dirilis.
2. Modern Combat 5: Blackout
Mungkin game inilah yang buka mata gamer bahwa game First-Person Shooter mobile nawarin pengalaman yang gak kalah menakjubkan. Game ini adalah iterasi ke-5 dari waralaba Modern Combat dan diposisikan sebagai sekuel langsung dari Modern Comba 4: Zero Hour.
Dengan sederet konten dan grafis yang enggak setengah-setengah, MC 5 juga diperkuat oleh kerangka cerita yang bagus. Belum lagi potongan adegan sinematiknya yang epik yang bikin lo lupa kalau ini hanya sekadar game mobile. Ada empat kelas prajurit yang bisa lo pilih: Assault, Heavy, Recon, atau Sniper. Kalau bosen mode single player, coba maen multi-player untuk ngadepin gamer lain supaya tahu sejauh mana level kemampuan lo!
Perlu koneksi internet buat bisa maenin game ini. Modern Combat 5: Blackout merupakan salah satu game first-person shooter terbaik yang hadir di Android bahkan hingga saat ini.
Baca juga game-game Square Enix yang bisa lo mainin di smartphone.
3. Dead Effect 2
https://i.ytimg.com/vi/u_tQnK6-NAY/maxresdefault.jpg
Kisahnya adalah lanjutan dari pascaperistiwa gamenya yang pertama. Abis ngabisin profesor Wagner yang merupakan dalang di balik semua kerusuhan, lo mesti cari jalan keluar buat bertahan hidup. Lo akan ngelawan serbuan zombie atau monster-monster hasil eksperimen lainnya yang mengerikan.
Gameplay-nya masih mengadopsi sistem mekanik game orisinalnya. Namun, ada hal yang berubah, yaitu tiga karakter yang kali ini punya bekal persenjataan yang berbeda satu sama lainnya. Gunnar Davis dengan senjata berat, Jane Frey si jago shotgun, dan Kay Rayner yang punya senjata jarak dekat. Selain senjata, gear serta body implant berguna untuk naik level kekuatan dan bakal berperan penting terhadap jalannya permainan.
Dead Effect 2 dikembangin dan diterbitin sama perusahaan yang benar-benar berbeda dengan seri yang pertama. Demi mencecap visual hingga batas maksimal, lo wajib maenin game First-Person Shooter ini di smartphone berspek gahar.
Suka dengan game mobile? Cari tahu dulu game-game keluaran Square Enix yang bisa dimainin di perangkat smartphone.
4. Deer Hunter 2014
Bosen berjibaku sama makhluk luar angkasa? Atau merasa berdosa ketika harus berperang dengan sesama manusia? Mungkin udah saatnya lo ganti profesi dari seorang prajurit atau tentara bayaran menjadi seorang pemburu rusa.
Sesuai namanya, dalam game ini, lo akan jadi seorang pemburu rusa yang cari buruan pakai senapan laras panjang. Namun, enggak cuma rusa, ada banyak hewan liar nan eksotis yang siap jadi sasaran timah panas lo. Akurasi tembakan bakal sangat krusial dalam game ini. Semua bagian tubuh hewan punya hadiah uang yang berbeda. Uang ini bisa digunain nantinya untuk nge-upgrade senjata lo.
Baca juga musik yang asyik untuk smartphone.
5. N.O.V.A 3
Near Orbit Vanguard Alliance adalah salah waralaba game mobile FPS terbaik yang pernah dibikin Gameloft. Para gamer mobile mengenal N.O.V.A sebagai game yang unggul dalam aspek grafis dan visual yang mengesankan.
Kali ini, lo masih berperan sebagai Kal Wardin yang harus berhadapan dengan makhluk asing bernama Volterite yang menginvasi bumi. Seperti yang telah disebutkan, jualan utama game ini adalah pada grafisnya. Gedung, kendaraan, serta detail kecil lingkungannya tampak nyata di dalamnya.
Gameplay-nya pun bisa dibilang luar biasa. Banyaknya senjata serta sistem power-up yang fleksibel jadi elemen penting yang bikin game ini disebut game aksi yang spektakuler. Game ini bisa dimainin secara online maupun offline. Walaupun usia game ini sudah cukup lawas (tahun 2012), developer selalu kasih perbaikan bug dan update di segala lini.
Mungkin lo udah ngarep, tapi jajaran game ini sepertinya enggak bisa lo mainin.
***
Game FPS mana yang udah ada di smartphone lo sekarang? Kalau belum puas, tengok daftar selanjutnya, ya!