Inilah Urutan Nonton Film Naruto Berdasarkan Tahun Rilis, Mana Favorit Kalian?

Masa kecil sering nonton Naruto, pasti kangen dengan aksi dan keseruan cerita ninja yang satu ini. Berikut 11 film Naruto yang bisa mengobati rasa kangenmu.


Rasanya tidak mungkin penggemar anime tidak tahu Naruto. Mahakarya yang ditulis dan diilustrasikan oleh Masashi Kishimoto ini memiliki seri anime yang terkenal di seluruh penjuru dunia. Bagaimana tidak, cerita dan alur anime ini sangat seru dan menarik untuk ditonton.

Nah, mengikuti jejak anime populer shonen lain seperti One Piece atau Dragon Ball, Naruto memiliki sederet rilisan film layar lebar. Mayoritas plot-nya memang tidak masuk canon. Akan tetapi, kisahnya tetap menarik untuk diikuti sehingga kalian harus menontonnya.

Daftar Film Layar Lebar Naruto Berdasarkan Tahun Rilis

1. Ninja Clash in The Land of Snow (2004)

Film layar lebar Naruto pertama.
Film layar lebar Naruto pertama. Via Istimewa.

Film layar lebar pertama di franchise Naruto, Ninja Clash in the Land of Snow, dirilis di Jepang pada 21 Agustus 2004, dan mengambil latar periode setelah episode 101 anime. Film ini bercerita tentang anggota Tim 7, yaitu Uzumaki Naruto, Sasuke Uchiha, dan Sakura Haruno diberi misi oleh guru mereka, Kakashi Hatake.

Mereka diberi tugas untuk melindungi aktris terkenal Yukie dari ancaman. Yang mengejutkan adalah terungkap bahwa Yukie merupakan Putri Koyuki Kazahana dari Negeri Salju.

2. Legend of The Stone Of Gelel (2005)

Via Istimewa

Film kedua Naruto mengambil tajuk Legend of the Stone of Gelel. Dirilis pada 6 Agustus 2005 di Jepang, plot pada film ini merupakan lanjutan dari episode 160 seri animenya.

Film ini bercerita tentang Naruto, Sakura, dan Shikamaru bertugas melindungi Batu Gelel, yaitu mineral kuat yang dapat memberikan kemampuan regeneratif kepada penggunanya dan memperlambat penuaan.

Dalam misi ini Naruto juga dibantu oleh Gaara dan Kankuro dari desa Sunagakure untuk melawan Haido demi menggagalkan ambisinya yang jahat.

3. Guardians of The Crescent Moon Kingdom (2006)

Via Istimewa

Film ketiga Naruto the Movie yang mengambil judul Guardians of the Crescent Moon Kingdom dirilis di Jepang pada tanggal 5 Agustus 2006. Kisahnya mengambil setting setelah Naruto episode 196 anime.

Tim 7 dan Rock Lee ditugaskan untuk melindungi Michiru, pangeran dari Negeri Bulan dan putranya, Hikaru Tsuki. Mereka bertempur melawan Ishidate, tentara bayaran yang disewa oleh menteri Shabadaba untuk membunuh pangeran dan putranya.

4. Naruto Shippuden The Movie (2007)

Via Istimewa

Film ini menjadi yang pertama di arc Shippuden. Dirilis di Jepang pada 4 Agustus 2007, plot pada film ini mengikuti episode 32 dari serial anime Naruto Shippuden. Film menceritakan tentang Naruto yang menghadapi prediksi kematiannya di tangan monster.

Naruto yang harus melindungi pendeta Shion dari roh Iblis Mory terbayang-bayang dengan prediksi kematiannya. Untuk memenuhi misinya Naruto dan kawan-kawan harus mengalahkan iblis jahat dan menyelamatkan dunia.

5. Naruto Shippuden the Movie: Bonds (2008)

Via Istimewa

Film ini pertama kali dirilis di Jepang pada 2 Agustus 2008 dari alur cerita episode 71. Film Naruto ini menceritakan tentang ninja musuh dari Negeri Langit yang menyerang Desa Daun Tersembunyi sebagai balas dendam atas serangan sebelumnya yang berlangsung selama Perang Dunia Ninja Besar ke-2.

Lalu muncul seorang anak laki-laki bernama Amaru dari desa yang telah dihancurkan juga datang untuk memperingatkan mereka. Naruto, Sakura, dan Hinata berusaha melindungi Amaru dari pelaku penyerangan tersebut dan sambil mencoba mencari tahu alasan penyerangan terhadap desa tersebut.

Nah, film ini menjadi salah satu yang paling menarik dari segi plot. Sebab, Naruto bertemu dengan Sasuke dan bekerja sama untuk mengalahkan musuh setelah Sasuke pergi dari Konoha.

6. Naruto Shippuden the Movie: The Will of Fire (2009)

Via Istimewa

Naruto Shippuden the Movie: The Will of Fire dirilis pada tanggal 1 Agustus 2009. Alurnya berhubungan dengan episode 121. Film ini berkisah tentang potensi pecahnya Perang Dunia Shinobi Keempat ketika ninja dengan kemampuan Kekkei Genkai mulai menghilang dari Kumogakure, Iwagakure, Kirigakure, dan Sunagakure.

Tim tujuh dikirim dalam misi untuk mengikuti jejak ninja pemegang Kekkei Genkai yang hilang. Mereka pun mengarah ke Gunung Shumisen, yang terletak di antara Iwagakure dan Kusagakure.

7. Naruto Shippuden the Movie: The Lost Tower (2010)

Via Istimewa

Naruto Shippuden the Movie: The Lost Tower dirilis di Jepang pada tanggal 31 Juli 2010 dan alur cerita berhubungan dengan episode 143. Film bercerita tentang Tim 7 yang ditugaskan dalam misi untuk menangkap seorang ninja yang hilang bernama Mukade.

Di film ini Naruto dan Yamato dikirim 20 tahun ke masa lalu dan bertemu ratu Loran, Sara. Naruto setuju untuk melindungi Sāra, setelah Anrokuzan menyatakan tentang warga yang diculik dan menciptakan untuk memanggil “Pasukan Ninja Boneka”. 

8. Naruto Shippuden the Movie: Blood Prison (2011)

Via Istimewa

Naruto Shippuden the Movie: Blood Prison dirilis di Jepang pada 27 Juli 2011. Film ini menceritakan tentang penangkapan Naruto yang diduga menyerang Raikage Keempat.

Naruto dipenjara di Kastil Hōzuki yaitu fasilitas penahanan kriminal yang dikenal sebagai “Penjara Darah”. Disana kepala penjara Mui menyegel chakra rubah Naruto yang membuat chakranya terbatas dan melumpuhkan kekuatannya. 

9. Road to Ninja: Naruto the Movie (2012)

Salah satu momen paling epik dalam film Naruto.
Salah satu momen paling epik dalam film Naruto. Via Istimewa.

Film Road to Ninja: Naruto the Movie dirilis pertama kali pada tanggal 25 Juli 2012 di Jepang. Alur pada film ini berhubungan dengan episode 251. Film bercerita tentang Naruto dan Sakura yang masuk ke dalam realitas alternatif oleh Tobi  yang menggunakan Tsukuyomi Terbatas. 

Di film ini kita bisa melihat kemungkinan apa yang terjadi jika orangtua Naruto masih hidup, Sasuke tidak berkhianat dengan Konoha, dan Sakura menjadi yatim piatu.

10. The Last: Naruto the Movie

Penutup era film Naruto.
Penutup era film Naruto. Via Istimewa.

The Last: Naruto the Movie dirilis pada tanggal 6 Desember 2014 di Jepang, dan berlangsung setelah episode 493. Ceritanya berlatar dua tahun setelah Perang Dunia Ninja Keempat, yang menceritakan tentang bulan di dunia Shinobi yang akan bertabrakan dengan Bumi.

Bulan dan bumi yang akan bertabrakan ini disebabkan oleh Toneri Otsutsuki, keturunan saudara kembar Hagoromo Otsutsuki alias Rikudo Sennin, Hamura Otsutsuki. Toneri menculik adik dari Hinata, Hanabi, padahal niat sesungguh nya adalah untuk menculik Hinata. 

11. Boruto: Naruto the Movie (2015)

Film Naruto pertama di era Boruto.
Film Naruto pertama di era Boruto. Via Istimewa.

Boruto: Naruto the Movie dirilis pada tanggal 7 Agustus 2015. Film ini ditulis oleh Masashi Kishimoto, pencipta Naruto, dengan bantuan dari Ukyo Kodachi, yang kemudian menulis manga Boruto.

Alur dari film ini berlangsung sebelum serial sekuel Boruto: Naruto Next Generations yang ceritanya berfokus pada pelatihan putra Naruto dan Hinata untuk menjadi seorang ninja.

Film ini menceritakan kisah tentang Boruto yang ingin lebih kuat dari ayahnya Naruto, lalu berakhir dengan perkelahian antara Naruto dan Sasuke melawan Kinshiki Otsutsuki yang di awal cerita menyerang Sasuke.

Film ini menjadi yang pertama di era Boruto dan satu-satunya yang berkaitan dengan canon utama serial anime.

***

Demikian deretam film Naruto yang dapat menemani kamu waktu di rumah aja dan mengobati rasa kangenmu dengan sang Hokage terkuat sepanjang sejarah! Mana film favorit kalian?
pistol4d
nuklirslot
slot gacor terpercaya

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.