Fakta Menarik Legends of Runeterra yang Harus Kalian Tahu

Riot Games akan meluncurkan game baru bergenre digital card battle, yaitu Legends of Runeterra. Game ini diluncurkan sebagai bagian dari peringatan sepuluh tahun Riot Game. Selain itu, Riot Game juga akan memberikan para gamer pengalaman baru tentang dunia League of Legends.

Untuk menyemarakkan kehadiran Legends of Runeterra, KINCIR akan memberikan beberapa hal menarik tentang game ini. Berikut adalah tujuh fakta yang harus kalian ketahui tentang game kartu teranyar dari Riot ini.


1. Sempat Dikira sebagai Versi Mobile League of Legends

Via istimewa

Untuk mengawali pembahasan ini, kalian wajib tahu bahwa Legends of Runeterra pada awalnya sempat diduga sebagai versi mobile dari League of Legends.

Jadi, ceritanya pada 2018 Riot Games mematenkan nama Legends of Runeterra seperti yang terlihat di situs paten Justia. Namun, penggemar tidak terlalu menggubris rumor tersebut karena versi mobile League of Legends dianggap sebagai hal yang masih mustahil pada saat itu.

Namun, di 2019, kabar Riot yang ternyata serius menggarap League of Legends mobile pun membuat rumor yang sempat tenggelam ini kembali mencuat. Penggemar pun berspekulasi bahwa nama Legends of Runeterra yang telah dipatenkan akan menjadi nama resmi League of Legends versi mobile.

Meski begitu, kita semua tahu pada akhirnya rumor tersebut tak terbukti. Seperti yang dipresentasikan Riot pada acara hari jadi League of Legends yang ke-10, Legends of Runeterra ternyata diplot menjadi nama game kartu semesta salah satu MOBA terbesar di dunia ini.

2. Dipersiapkan Sejak Lama sebagai Game Mobile

Via istimewa

Di acara hari jadi ke-10 League of Legends, Riot nampaknya tahu betul bahwa game mobile telah menjadi pemain yang patut diperhitungkan di jagat video game. Untuk itu, tak hanya memperkenalkan League of Legends: Wild Rift, mereka juga menjanjikan Legends of Runeterra untuk perangkat mobile

Saat diluncurkan pada 2020, Legends of Runeterra akan hadir untuk versi PC dan mobile. Kabar baiknya, game ini akan menerapkan sistem crossplay. Sepertinya game untuk versi mobile akan menjadi debut pada saat peluncuran, sedangkan fase preview patch saat ini dan closed beta sebelum peluncuran akan dilakukan di versi PC.

Menurut sang developer, game kali ini tentu akan berbeda, penuh dengan seni, desain animasi, dan efek suara yang luar biasa. Tentunya kabar ini bakal jadi pertanda baik bagi penggemar League of Legends yang juga suka game kartu. Artinya, game ini nantinya benar-benar sempurna dan tanpa cacat saat dimainkan.


3. Ada 318 Set Kartu yang Akan Dibagi Menjadi Enam Region

Via istimewa

Makin banyak kartu tentu membuat game card based seperti Legends of Runeterra semakin menarik dan variatif. Riot pun tahu betul keinginan penggemar game kartu dengan memberikan 318 set kartu yang bisa kamu dapatkan nantinya.

Tidak hanya memperkenalkan koleksi 318 set kartu, Legends of Runeterra juga akan memperkenalkan region dari dunia League of Legends. Region-region tersebut adalah Demacia, Freljord, Ionia, Noxus, Piltover & Zaun, dan Shadow Isles. Region-region tersebut berkaitan satu sama lain pada peta interaktif Runeterra ini.

4. 24 Champion League of Legends di Set Kartu

Via istimewa

Selain memperkenalkan region dari dunia League of Legends, Runeterra juga akan memperkenalkan Champions alias Hero dari dunia League of Legends. Champions tersebut juga akan terbagi berdasarkan region. Berikut ini adalah daftar Champions beserta asal regionnya yang bisa kita koleksi:

Demacia: Lucian, Fiora, Lux, dan Garen
Freljord: Braum, Ashe, Anivia, dan Tryndamere
Ionia: Zed, Shen, Yasuo, dan Karma
Noxus: Draven, Katarina, Vladimir, dan Darius
Piltover & Zaun: Teemo, Ezreal, Jinx, dan Heimerdinger
Shadow Isles: Elise, Kalista, Thresh, dan Hecarim


5. Sistem Region dan Sinergi yang Kompleks

Via istimewa

Ketimbang game kartu pada umumnya, Legends of Runeterra akan memberikan kerumitan lebih pada sistem permainannya. Meski begitu, situasi ini enggak selalu berujung negatif. Pasalnya, kompleksitas permainan inilah yang membuat game ini jadi makin menarik untuk dimainkan.

Kita ambil contoh pada sistem region pada kartu. Tidak ada kartu yang tidak berafiliasi pada region tertentu. Hal ini tentu berbeda dengan game kartu lain yang punya kartu netral.

Selain itu, tiap region juga punya identitas dan karakteristiknya masing-masing. Misalnya kartu Noxus yang bisa disebut sebagai kartu carry karena punya tingkat agresi tinggi. Meski berbeda, Legends of Runeterra juga memungkinkan kalian untuk mensinergikan antara satu region dengan yang lainnya.

6. Sistem Pembelian Kartu yang Adil

Via istimewa

Seperti game kartu pada umumnya, tujuan dari game Legends of Runeterra adalah untuk mengumpulkan kartu, membuat dek, dan mencari kartu yang kita butuhkan. Oleh karena itu, akan tersedia toko yang menjual kartu di dalam game.

Toko di dalam game akan menyediakan begitu banyak wildcard setiap minggu. Akan tetapi, perlu kamu catat bahwa ada batas untuk berapa banyak kartu yang dapat kalian beli pada jangka waktu tertentu.

Mengapa demikian? Hal itu dilakukan karena Riot sebagai developer tidak ingin para gamer dapat langsung melengkapi koleksi mereka. Bagian dari kesenangan permainan kartu adalah menemukan dan melengkapi koleksi yang kalian miliki, bukan hanya mencontek secara membabi buta meta deck teratas.


7. Segera Praregistrasi!

Via istimewa

Legends of Runeterra sudah memulai tahap praregistrasi, loh. Kalian bisa langsung masuk ke laman resmi Legends of Runeterra dan langsung melakukan pra-registrasi untuk mendapat kesempatan early access.

Apa, sih, yang dimaksud dengan early access? Nah, early access adalah kesempatan untuk mencoba “Preview Patch” selama lima hari agar para pemain yang sudah melakukan praregistrasi dapat merasakan gameplay dasar, akuisisi kartu, dan pembuatan deck.

Masa praregistrasi akan berjalan hingga 20 Oktober. Selanjutnya akan ada preview patch lain pada bulan November, dan kemudian closed beta pada awal 2020. Game ini akan sepenuhnya diluncurkan pada kuartal pertama 2020.

***

Nah, itulah hal-hal yang kalian perlu tahu sebelum memainkan Legends of Runeterra. Jadi, apakah kalian berminat untuk memainkan game ini? Beritahu pendapat kalian di kolom komentar, ya! Serta selalu ikuti KINCIR agar enggak tidak ketinggalan berita menarik lainnya.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.