Berkembangnya esports di Indonesia berhasil mendorong industri esports ikut maju secara signifikan. Salah satu bukti yang dapat kita amati adalah munculnya beragam nama tim esports di Indonesia belakangan ini, mulai dari yang professional sampai yang amatir. Selain kemunculan nama-nama tim esports, belakangan ini juga muncul banyaknya turnamen-turnamen esports untuk mendorong kemajuan esports di Indonesia. Kemajuan industri esports di Indonesia ini mendorong konsep dan kemajuan bisnis yang melibatkan banyak pihak ke depannya.
EVOS Esports, sebuah organisasi tim esports asal Indonesia telah menyelesaikan investasi pendanaan mereka yang pertama (Series A). Pada investasi pendanaan pertama tersebut, mereka dikabarkan mendapatkan 3,8 Juta USD. Dikutip dari Esports Observer, mereka masih merahasiakan identitas para investornya. Mereka hanya mengatakan, bahwa di antara para investornya terdapat perusahaan dari Indonesia dan modal ventura dari Singapura.
Dana yang diperoleh EVOS Esports akan digunakan untuk melakukan ekspansi ke negara-negara Asia Tenggara, seperti India, Filipina, Malaysia, dan Taiwan. Enggak cuma itu, mereka juga berencana akan menggunakan dana tersebut untuk infrastruktur tim.
“Melihat berkembangnya mobile gaming dan esports sebagai sarana hiburan anak muda, EVOS berdedikasi untuk membangun infrastruktur yang dapat memenuhi kebutuhan pro player dan content creator di Asia Tenggara," ujar Ivan Yeo selaku CEO EVOS.
Mereka berencana untuk meningkatkan fasilitas latihan para pro-player yang mereka miliki. Ditambah, mereka juga berencana untuk merekrut seorang psikolog untuk menjaga kesehatan mental para pemainnya. Lewat deretan rencana tersebut, kita dapat berharap adanya kemajuan performa dan kualitas dari EVOS Esports.
Saat ini, EVOS Esports memang bukanlah nama baru di skena esports Indonesia. Mereka telah berdiri sejak Juli 2016 sebagai tim Dota 2 pada awalnya. Hingga kini, mereka telah memiliki delapan divisi permainan tambahan, yaitu League of Legends (LoL), Mobile Legends, Arena of Valor (AoV), Point Blank (PB), FIFA, PUBG, Counter-Strike: Global Offensive (CS:GO), dan Fortnite. Pada laman resminya, tim dengan yang khas dengan warna biru dongkernya ini memiliki empat sponsor, yaitu Nimo TV, GOJEK, Traveloka, dan Lenovo. Belakangan ini, mereka juga telah mendapatkan suntikan dana dari Dua Kelinci dan Pop Mie.
Untuk informasi pendanaan investasi Series A yang telah dilakukan oleh EVOS Esports memang terbilang masih sangat terbatas. Belum ada keterangan tambahan mengenai nama-nama sponsor lainnya di laman tersebut. Ivan berencana akan mengumumkan para investor baru mereka tersebut di kemudian hari. Jadi, kita tunggu aja, ya!
View this post on Instagram
A post shared by EVOS ESPORTS (@evosesports) on
Bagaimana pendapat kalian mengenai pendanaan investasi yang telah dilakukan oleh EVOS Esports? Silahkan tulis pendapat kalian di kolom komentar, ya!