Derita Pengguna Hero Marksman di Mobile Legends

Sama halnya dengan game bergenre MOBA pada umumnya, Mobile Legends memiliki ragam kelas karakter yang biasa disebut "hero". Setiap hero pun punya peran yang berbeda antara satu sama lainnya. Salah satu role yang paling populer di MOBA garapan Moonton ini adalah hero Marksman, si penembak jarak jauh dengan damage superbesar.

Kelas hero yang satu ini bisa dikatakan punya peran yang gampang tapi sulit. Jika kalian berhasil mengumpulkan Gold yang signifikan di akhir game, Marksman pun bisa menjadi damage dealer yang dapat menjadi penentu kemenangan. Sebaliknya, jika kalian gagal memenuhi syarat tersebut, Marksman pun bisa menjadi beban dalam tim.

Nah, itu cuma satu dari banyak berbagai derita yang akan kalian rasakan saat menggunakan hero Marksman di Mobile Legends. Sisanya bisa kalian cek sendiri di ulasan di bawah ini. Siapa tahu, kalian juga termasuk yang pernah merasakannya!

 

1. Tanggung Jawab Paling Besar

"With great power, come great responsibility,"

Petuah terakhir dari Paman Ben kepada Peter Parker ini cocok banget untuk menggambarkan role Marksman di Mobile Legends. Jika semua item yang dibutuhkan udha lengkap, Marksman dapat menjadi hero yang paling kuat dalam pertarungan. Hal inilah yang membuat role ini dianggap sebagai carry yang baik untuk membawa tim mendapat kemenangan.

Meski kuat, menjadi seorang carry nyatanya tidak semudah yang dibayangkan. Merekalah yang memikul semua tanggung jawab yang dimiliki tim. Terkadang, ada saja hal-hal yang bikin carry gagal memenuhi tugasnya. Lagipula, buat apa sudah memiliki kekuatan besar, tapi tak bisa dimanfaatkan?

 

2. Potensi Beban dan Sasaran Cibiran

Seperti yang udah disinggung di atas, hero Marksman bisa menjadi seorang pemain penentu kemenangan sebuah tim. Namun, hal tersebut baru bisa diwujudkan jika penggunanya mahir hingga mampu mengumpulkan item di saat yang tepat. 

Lalu, bagaimana jika seorang pengguna Marksman tak mampu melakukan hal tersebut? Sudah bisa dipastikan dia akan dianggap beban di dalam tim. Tak ada gunanya jika seorang Marksman tak bisa memberikan damage besar di mid hingga late game. Apalagi jika kalah level atau networth dari musuh. 

Sekali kalian menjadi "Marksman Beban", udah bisa dipastikan rekan setim bakal 'menghabisi' kalian dengan sindiran-sindiran jahat. Terutama jika kalian menjadi 'jomblo' di mode Ranked. Alangkah lebih baik jika kalian tetap bermain dengan benar dan tidak mendengarkan cibiran jika berada dalam situasi seperti ini.

3. Serba Salah

Sejago-jagonya kalian menggunakan Claude dan rekan sejawatnya di Mobile Legends, pasti kalian pernah merasakan serba salah, setidaknya sekali atau dua kali. Rasa serba salah yang dimaksud adalah bingung untuk memprioritaskan objektif yang harus kalian penuhi.

Misalkan, karena kalian ketinggalan level dan networth dari musuh, mau tak mau kalian harus farming dan menghindari war yang tidak perlu. Namun, di saat yang bersamaan, rekan setim kalian sedang berjuang untuk tetap hidup. 

Jika tidak farming, kalian akan makin kalah dari semua segi dari musuh. Pun jika kalian memilih untuk membantu teman. Kondisi ketertinggalan pun tetap membuat kalian akan tewas sia-sia hingga tetap kalah networth dari musuh.

Untuk mengatasi masalah ini, bangunlah komunikasi yang baik dengan rekan setim. Seorang pengguna Marksman wajib melakukan hal ini agar tahu kapan harus farming dan kapan harus war.

 

4. Enggak Dikasih Buff

Via Istimewa

Meski punya damage besar di penghujung permainan, Marksman justru sangat lemah di awal game. Mereka membutuhkan farming yang efektif agar Gold bisa terkumpul dengan cepat. Sayang, farming bagi seorang pengguna Marksman bisa menjadi hal yang sangat dilematis sekaligus menguras emosi. 

Pasalnya, seringkali hero Assassin lebih diprioritaskan mengambil buff. Padahal, Marksman juga butuh buff agar tetap survive dari awal game hingga akhir. Setidaknya, mereka harus mengambil buff di akhir game agar damage dan hal-hal penunjang lain untuk bisa menjadi carry yang efektif.

Berebutan buff pun kerap jadi momen yang wajar di dalam tim. Terutama jika kalian bermain sendiri di mode Ranked. Untuk itulah, lagi-lagi kalian harus berkomunikasi dengan baik agar rekan setim dapat mengalah di saat yang memang sangat krusial seperti di fase late game.

 

5. Korban Ciduk

Tak cuma hero Assassin atau Fighter teman sendiri yang ganggu. Justru hero Assassin musuh lah yang menjadi pengganggu paling ngeselin bagi Marksman. Kegesitan serta damage nyakitin Assassin menjadi antidot yang sangat baik untuk menahan perkembangan seorang Marksman di dalam pertarungan.

Makanya, terciduk hero Assassin pun udah seperti menjadi hal yang lumrah. Apalagi jika kalian kurang lihai dan bermain sembrono tanpa perhitungan. Assassin musuh pun layaknya serigala lapar yang siap menghabisi kalian tanpa ada peringatan sama sekali.

Sekali terciduk, habis sudah nyawa kalian. Perkembangan kalian di dalam game pun akan terhambat. Makin sering terciduk, kalian pun akan tertinggal dari Gold dan networth.

***

Kalian boleh bilang menggunakan hero Marksman adalah perkara mudah. Akan tetapi, KINCIR jamin kalian pasti pernah merasakan lima penderitaan di atas. Terutama jika kalian sedang belajar Mobile Legends atau berupaya menjadi seorang carry yang baik. Sedikit kiat, role penembak jarak jauh ini cuma soal positioning dan insting. Tanpa kedua hal tersebut, jangan harap kalian bisa membawa tim menuju kemenangan!

Bagaimana menurut kalian? Apakah masih ada penderitaan lain yang kalian rasakan sebagai pengguna Marksman? Yuk diskusiin di kolom komentar di bawah ini!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.