Build Item Vexana Tersakit Versi ONIC Sanz

Build Item Vexana Tersakit Versi ONIC Sanz, Cobain Nih!

Vexana menjadi hero yang sering di-pick di pekan awal MPL ID Season 13. Salah satu hero mage tertua di Mobile Legends tersebut bisa dikatakan tengah menjadi hero META.

Sanz, midlaner handal dari ONIC Esports, menjadi salah satu pemain yang menggunakan Vexana di laga MPL ID Season 13. Pemain asal Makassar tersebut mengakui bahwa Vexana setelah di-revamp menjadi overpower dan lincah hingga sulit tersentuh lawan.

Penasaran dengan build item Vexana tersakit versi ONIC Sanz? Temukan ulasan lengkapnya dalam artikel KINCIR berikut ini!

Build item Vexana tersakit versi ONIC Sanz 

Build item Vexana tersakit versi ONIC Sanz

1. Demon Boots

Demon Boots merupakan item Mobile Legends yang dapat menambah +40 Movement Speed untuk Vexana. Item tersebut juga berguna untuk Vexana karena dapat menambah +10 Mana Regen agar tak kehabisan Mana saat spam skill.

2. Enchanted Talisman 

Masih soal urusan Mana, Enchanted Talisman merupakan salah satu item untuk hero Mage yang memiliki Mana Regen dalam jumlah besar. Item tersebut dapat menambahkan +20% Cooldown Reduction di mana dapat memulihkan Mana setiap 10 detik. Enchanted Talisman juga menambah +50 Magic Power dan +250 HP.

3. Fleeting Time

Fleeting Time merupakan item yang berefek besar untuk mengurangi cooldown. Item tersebut akan memberikan Vexana +70 Magic Power, +300 HP dan +15% Cooldown Reduction. Dengan item ini, Vexana bisa menggunakan Ultimate Skill dengan cepat tanpa harus menunggu cooldown yang lama.

4. Genius Wand

Sebagai seorang hero Mage, Vexana wajib memiliki Magic Damage yang besar untuk memperkuat skill yang dikeluarkannya. Genius Wand dapat memberikan kekuatan lebih besar untuk Vexana berkat tambahan +75 Magic Power. Item ini juga bisa menambahkan +5% Movement Speed.

5. Holy Crystal

Holy Crystal merupakan item magic untuk melengkapi item yang sudah ada, biasanya item ini dibeli di late game. Meski begitu, Holy Crystal dapat menambahkan kekuatan magic yang besar ke Vexana dengan tambahan +100 Magic Power.

6. Divine Glaive

Kamu bisa menggunakan Divine Glaive untuk menyempurnakan kekuatan magic dari Vexana di late game. Divine Glaive dapat menambahkan +60 Magic Power dengan tambahan atribut unik yang dapat menambahkan +40 Magic Penetration.

Emblem dan battle spell

Build item Vexana tersakit versi ONIC Sanz

Sanz menggunakan Custom Mage Emblem dengan mengaktifkan atribut Inspire, Bargain Hunter, dan Lethal Ignition. Untuk battle spell, Sanz menggunakan Flicker yang kerap digunakan pemain role Mage yang sering kali menjadi incaran lawan agar dapat kabur dengan mudah.

Jangan lupa buat terus mengunjungi KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru seputar games dan esports!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.