Arena of Valor: Elsu, Penembak Jitu Paling Mahir di Horizon Valley

Beberapa hari lalu, Garena Arena of Valor (AOV) Indonesia merilis hero baru bernama Elsu. Kedatangannya bisa dibilang sudah lama ditunggu oleh para Challengers. Dirilisnya Elsu juga terbilang mengejutkan karena banyak yang mengira hero lain seperti Annette, Y'Bneth, atau Amily lah yang akan dirilis terlebih dahulu. Perilisan cepat ini bisa dibilang menyesuaikan dengan kolaborasi antara AOV dan Contra Reborn.

Nah, karena datangnya mendadak, ada baiknya lo pahami dulu skill beserta mekanismenya biar lo enggak bingung sendiri saat memakainya nanti. Sayang banget, kan, udah lo beli tapi nyesel belakangan gara-gara enggak paham sama kemampuannya!

 

1. Skill Pasif – Stalk

Serangan dasar Elsu secara otomatis menghasilkan damage fisik sebesar 180%. Sebagai konsekuensinya, durasi tiap serangan yang dia tembakkan jadi semakin lama.

Efek kritikal dari item juga enggak berlaku buat Elsu. Sebagai gantinya, tiap 1% peluang kritikal yang diterima Elsu akan diubah menjadi 3 Attack Damage.

Belum selesai sampai situ aja. Saat berada di luar pertarungan, Elsu akan menghilang jika bersembunyi di balik dinding. Movement speed-nya juga bertambah sebesar 16%-30%.

Jika Elsu terkena damage atau menghasilkan damage untuk musuh, dia akan terlihat. Namun, jika dia menyerang tanpa menimbulkan damage, mode stealth akan tetap aktif.

VerdictElsu bisa menjadi hero Archer sekaligus Assassin yang sangat mematikan berkat kemampuan kamuflasenya. Peluang kritikal memang enggak berlaku buatnya. Namun, efek buff serangan dasar yang mencapai 180% terbilang sangat besar dan hampir setara seperti serangan kritikal. Dia juga punya efek kecepatan serangan yang makin lambat jika terus-terusan menyerang. Namun, efek ini pun sebenarnya juga enggak akan berpengaruh besar mengingat Elsu adalah hero yang menyerang secara bergantian antara serangan dasar dan skill.

 

2. Skill 1 – Sentinel

Mekanismenya kurang lebih sama dengan skill alat mata-mata yang dimiliki Lindis. Lewat skill ini, Elsu akan meletakkan alat di tanah yang membuatnya dapat membuka area sekitar dengan kisaran 600-1000 unit.  

Tak hanya berfungsi untuk membuka sebuah area tertutup, skill ini juga bisa berperan sebagai buff untuk Elsu. Damage serangan dasar dan skill-nya akan meningkat kepada musuh yang berada di dalam area alat ini.

Setiap alat dapat diletakkan tiap 50 detik. Lo juga bisa mengeluarkan maksimal tiga alat dalam satu area. Jika musuh menyentuh alat ini, fungsi buff dan observe dari alat ini menghilang.

Skill ini juga memiliki efek pasif. Saat diam, Elsu menerima 1 Stack of Ambush per detiknya hingga maksimal lima stack. Tiap stack meningkatkan 7%-12% Armor Pierce. Efek ini akan hilang saat Elsu bergerak.

VerdictJika melihat mekanisme skill-nya, Elsu adalah hero yang terlihat mudah, tapi cukup sulit untuk digunakan hingga mencapai potensi maksimalnya. Hal ini bisa dilihat dari efek buff yang dihasilkan dari skill ini. Tipe pemain taktis dan jago kiting tentu akan diuntungkan dengan skill ini berkat jangkauan areanya yang luas dan efeknya yang bisa ditumpuk.

 

 

3. Skill 2 – Snipe

Elsu menembak dengan sniper-nya dan menimbulkan damage fisik sebesar 1050-1800 (+250% AD) kepada musuh yang berada di jalur bidikan. Serangan ini juga mengurangi movement speed musuh.

Untuk menghasilkan bidikan akurat, Elsu butuh dua detik untuk membidik. Lo bisa menembak dengan cepat, tapi dengan konsekuensi tembakan yang kurang akurat.

VerdictSkill yang sangat mematikan berkat damage-nya yang sangat besar. Perlu dicatat, skill ini bukanlah Ulti yang butuh waktu lama untuk mengeluarkannya. Range-nya yang sangat jauh juga bisa menjadi taktik scouting yang sangat baik jika lo enggak berhasil menemukan target tembakan yang pas.

Mekanisme skill ini sama dengan skill 1 yang bisa dikeluarkan secara beruntun karena cooldown-nya yang singkat, tapi butuh waktu pengisian yang cukup lama. Waktu yang dibutuhkan untuk mengisi satu kali skill mencapai 16 detik dengan tiga kali Charge. Jadi, lo enggak bisa mengeluarkan skill ini secara sporadis untuk menyimpan tembakan berharga ini di momen yang benar-benar krusial.

 

4. Skill Ulti – Disengage

Elsu melompat ke belakang dan menembak peluru "gacoan" ke arah musuh. Serangan ini menimbulkan damage fisik sebesar 500-900 (+168% AD) dan mengurangi movement speed target sebesar 50% selama 2 detik.

Setelah mendarat, dia akan mendapatkan bonus 30% movement speed selama 2 detik. Namun, efek ini enggak berlaku jika dia menggunakan skill atau serangan dasar.

VerdictSkill ini membuat Elsu jadi hero yang sangat unik. Soalnya, skill yang harusnya jadi Ulti, justru jadi skill biasa, begitu pun sebaliknya. Namun, situasi ini tentu sangat menguntungkan berkat damage yang besar sekaligus mekanisme escape-nya. Skill ini pun bisa menjadi serangan pamungkas yang sangat efektif karena lo bisa menghabisi musuh sekaligus kabur di saat bersamaan.

***

Seperti yang udah dibahas di atas, Elsu adalah hero yang sangat unik karena mekanisme skill-nya. Di saat damage-nya terlihat besar, menggunakan Elsu enggak bisa asal. Pasalnya, mekanisme charge yang ada pada skill-nya membuat lo harus perhitungan saat menggunakan skill, khususnya skill 2. Sebab, waktu yang dibutuhkan untuk mengisi skill bisa mencapai 16 detik, waktu yang bisa dibilang cukup lama sama seperti skill Ulti.

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.