5 Skin Hero Terbaik yang Ada di Mobile Legends

Kian hari skin yang dibuat oleh Moonton sangatlah bervariasi dan selalu memiliki daya tarik tersendiri. Baik dari efek maupun tampilan, keduanya selalu mempunyai velue beda di mata penggunanya. Menariknya ada loh 5 skin Hero Mobile Legends yang mengantongi beberapa keunggulan sehingga bisa disebut sebagai kostum terbaik.

Kelima skin ini pastinya cukup jarang dan agak sulit untuk mendapatkan. Sebab, hanya pada event tertentu saja untuk mendapatkan kelima skin ini. Namun apabila pemain berhasil dapat satu diantara lima kostum terbaik ini, maka hoki tahunan sudah digunakan untuk momen tersebut.

Ingin tahu Hero apa saja yang masuk ke dalam urutan? Berikut lima skin Hero terbaik di Mobile Legends versi KINCIR.

Lancelot

Salah satu dari 5 Skin Hero Terbaik Mobile Legends, Lancelot
Salah satu dari 5 Skin Hero Terbaik Mobile Legends, Lancelot Via Tangkapan Layar.

Lancelot jadi Hero pertama yang mempunyai skin luar biasa. Ya, kostum bernama Sword Master ini mempunyai ciri khas dan keunggulannya sendiri. Setiap kali mengeluarkan skill satu, dirinya dapat mengeluarkan efek tulisan grafity berwarna kuning yang sangat keren.

Tidak hanya itu, baik skill dua hingga ultimate Hero ini memang terlihat berbeda dari kostum lainnya. Jadi ketika yang user-nya fast hand terlihat sangat keren pasti. Skin keren ini juga hanya bisa didapat melalui event superhero dan harus mengeluarkan gacha. Jika masuk ke dalam daftar skin Hero terbaik maka sangat wajar bukan.

Franco

Salah satu dari 5 Skin Hero Terbaik Mobile Legends, Franco
Salah satu dari 5 Skin Hero Terbaik Mobile Legends, Franco Via Tangkapan Layar.

Skin terbaik berikutnya datang dari Hero roamer tank yang cukup menakutkan penampakannya di Land of Dawn. Bersama Susano’o, Franco terlihat lebih gahar dan  menakutkan. Bayangkan saja skill satu, dua, hingga ultimate-nya mempunyai efek yang luar biasa.

Pemain yang menggunakan skin ini juga pastinya jauh lebih percaya diri dalam melontarkan skill Hook-nya. Namun sayangnya skin ini sangat susah sekali untuk didapatkan. Pemain harus rela mengeluarkan diamond yang cukup banyak demi mendapatkan skin mewah tersebut.

Melissa

Salah satu dari 5 Skin Hero Terbaik Mobile Legends, Melissa
Salah satu dari 5 Skin Hero Terbaik Mobile Legends, Melissa Via Tangkapan Layar.

Selanjutnya datang dari Hero marksman yang sangat mematikan di season 28 kali ini. Dari empat Hero yang berkolaborasi dengan Jujutsu Kaisen, Melissa jadi salah satu yang menarik untuk dilihat. Kemampuannya bersama skin ini membuat pemakai sangat terpikat.

Efek hit dari pantulan bonekanya menimbukan aura berwarna biru yang keren. Tampilan boneka dari skin ini terlihat lebih besar dan nyata. Ini memang bisa dibilang skin mewah dan terbaik untuk season kali ini. Mendapatkannya hanya bisa melalui event Jujutsu Kaisen dan harus gacha.

Hayabusa

Skin Hero Hayabusa
Skin Hero Hayabusa Via Tangkapan Layar.

Skin Hayabusa yang satu ini memang sangat fenomenal. Mempunyai kecepatan yang tinggi di setiap skill-nya membuat dirinya terlihat jauh lebih gahar dengan skin event 515 tersebut. Dari skill Shuriken, Quad Shadow, dan Shadow Kill, efek kostum ini memang patut jadi yang terbaik.

Bahkan, untuk mendapatkannya juga tidak mudah. Skin Shura milik Hayabusa ini hanya bisa didapat melalui event 515 dengan gacha diamond sebanyak mungkin. Selain efeknya yang luar biasa, pemakainya pun juga jarang.

Skin Hero KOF Gusion
Skin Hero KOF Gusion Via Tangkapan l]alaya.

Terakhir yang memiliki skin terbaik menurut KINCIR yaitu Gusion KOF. Kostum bernama “K” ini memang terlihat nampak biasa saja. Namun ketika digunakan maka terlihat sisi keren dan elegant-nya skin ini. Gaya yang ditampilkan ketika mengeluarkan dagger juga jauh lebih cool.

Selain kostumnya yang keren, skin ini juga cukup sulit untuk mendapatkannya. Pemain harus menunggu adanya event KOF kembali. Sebab, skin K milik Gusion hanya ada pada event tersebut. Lalu kemungkinan besar akan membutuhkan gacha yang banyak cukup menguras dompet. 

Itula lima skin terbaik yang ada di Mobile Legends. Jangan lupa untuk terus kunjungi website KINCIR untuk mendapatkan informasi terbaru soal games dan esports ya!

Stay Updated!
Tetap terhubung di media sosial supaya cepat dapat pembaruan.